Renault 4 Bangkit Lagi, Desain Retro Full Elektrik

Tampilan belakang retro Renault 4 Electric

Renault 4 versi elektrik dikabarkan akan segera diluncurkan menyusul Renault 5 elektrik yang rilis sebelumnya. Renault 4 hadir dengan desain retro yang sarat akan teknologi elektrifikasi terbaru.

Dikatakan laman Autoexpress, kemunculan Renault 4 elektrik pertama kali dirilis oleh laman resmi Renault. Pada laman tersebut juga dikatakan jika CEO Renault, Luca De Meo mengkonfirmasi bahwa akan ada lebih banyak model yang terinspirasi retro dalam jajaran produk yang akan datang.

“Ada begitu banyak produk Renault yang bersejarah, jadi sayang jika tidak terhubung kembali dengan sejarah dan tradisi yang panjang itu.”

“Banyak orang berkata kepada saya, ‘mengapa kamu melakukan desain retro?’ Ini bukan desain retro, ini hanya menemukan kembali sebuah konsep. Di perpustakaan kami, kami memiliki banyak hal yang dapat kami temukan kembali,” kata Luca dikutip Autoexpres Senin, (31/5/2021).

Mobil Renault 4 elektrik diprediksi akan diperkenalkan secara remi jelang akhir tahun 2021 bertepatan dengan ulang tahun ke-60 Renault 4 generasi pertama, yang pertama kali rilis di tahun 1961.

Jika dilihat pada desainnya, brand pimpinan Gilles Vidal ini mengusung desain kotak pada Renaut 4 terbaru. Mobil ini juga akan mengusung konsep mula-mulanya yakni sebagai mobil terjangkau, luas untuk keluarga dan life style.

Jika dilihat secara detail lagi, desain retro juga meliputi lampu depan dan gril yang berada dalam satu bingkai, dan bumper depan desainnya juga meniru versi lawasnya.

Performa Baterai dan Harga Renault Elektrik

Sosok Renault 4 dalam reka digital (autovisie.nl)

Sama dengan Renault 5, versi Renault 4 terbaru akan mengadopsi platform yang sama untuk menekan biaya riset. Yakni platform CMF-B milik aliansi Renault-Nissan.

Untuk type baterai kemungkinan akan mengadopsi kapasitas 50kWh dengan kemampuan daya jelajah hingga 395 km untuk sekali perjalanan dalam kondisi penuh.

Unit ini diprediksi akan menggunakan dua motor listrik sebagai pilihan, yakni 132bhp dan 108bhp.

Bicara harga, Renault 4 elektrik diprediksi akan dipasarkan lebih murah dari £26.000 atau setara dengan Rp 450 jutaan. Karena harga tersebut merupakan patokan dari Renault 5 yang telah diperkenalkan sebelumnya, namun baru dijual pada 2023.

Setelah masuk tahap perkenalan, Renault 4 sendiri diprediksi kemungkinan siap dipasarkan pada 2023 atau awal tahun 2024. Kurang lebih waktunya mirip dengna Renault 5.

Mobil Listrik Renault di Indonesia

Tampilan retro Renault 4 ketika diterjemahkan ke gambar digital (autoexpress.co.uk)

Untuk pasar Indonesia sendiri, Renault sudah mulai memperkenalkan produk berbasis baterai atau mobil listrik. Salah satu yang menarik adalah kemunculan Renault Zoe di IIMS Hybrid 2021.

Hanya saja Zoe belum dipasarkan, mobil listrik tersebut cuma diperkenalkan saja. Sementara untuk pemasarannya bakal dilakukan tahun depan atau 2022.

Dengan demikian, saat ini Renault otomatis belum memiliki lini produk mobil listrik di Tanah Air. Mereka fokus dengan penjualan kendaraan murah produksi Indonesia seperti Triber, Kwid, dan yang terbaru bakal meluncur pada tahun 2021 adalah Kiger.

Jadi kalau kamu menungguh kehadiran Renault 4 elektrik di Indonesia, masih harus bersabar. Di global saja, mobil ini baru benar-benar dijual pada 2023 atau 2024.

Demikian ulasan Renault 4 elektrik. Untuk bahasan seputar berita otomotif terbaru, pantau terus Moladin.com.

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali