Royal Enfield Indonesia Cetak Rekor MURI di One Ride 2024

Royal Enfield kembali menggelar acara tahunan ‘One Ride’ yang berlangsung serentak di berbagai negara pada Minggu, 22 September 2024. Di Indonesia, acara ini berhasil mencetak rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) dengan kategori “Konvoi Motor Besar Satu Merek secara Serentak di Lokasi Terbanyak.”

Lebih dari 1.000 pengendara Royal Enfield berpartisipasi di 8 kota, yakni Jakarta, Semarang, Solo, Cirebon, Bandung, Bali, Yogyakarta, dan Surabaya.

Acara global ‘One Ride’ ini merayakan semangat Pure Motorcycling, mengumpulkan penggemar Royal Enfield dari seluruh dunia untuk berkendara bersama. Dengan tema ‘Be Bold, Be Seen, Be One’, kegiatan ini mengajak para pengendara untuk menunjukkan ekspresi diri mereka, sambil tetap mengutamakan keselamatan berkendara.

Di wilayah Asia Pasifik, lebih dari 6.000 pengendara dari 12 negara ikut serta dalam acara ini. Sementara secara global, acara ini diikuti oleh lebih dari 41.730 peserta dari 66 negara. Di Indonesia, acara ini tidak hanya merayakan persahabatan komunitas pengendara, tetapi juga mencetak sejarah dengan jumlah partisipan terbanyak.

Winston Toh, General Manager PT Raflesia Nusantara, menyampaikan, “Kami bangga menjadi bagian dari acara ini dan mendukung semangat Pure Motorcycling yang ditonjolkan oleh Royal Enfield. Acara ini semakin mengukuhkan ikatan kuat antar pengendara di seluruh Indonesia.”

Acara ‘One Ride’ juga mendukung kampanye keselamatan berkendara, terutama dalam penggunaan helm yang baik dan benar. Selain itu, acara ini menjadi ajang bagi para pengendara untuk mengekspresikan kepribadian mereka dan menunjukkan bagaimana berkendara dapat menjadi simbol keberanian dan tanggung jawab.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa