GIICOMVEC 2020: Suzuki Rilis Carry Termewah, Harga Rp 150 Jutaan

Suzuki New Carry Luxury – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi merilis varian tertinggi dari New Carry Pick Up, yaitu Suzuki New Carry Luxury di pameran Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020, Rabu (5/03), Jakarta.

Berbicara ubahan memang tidak banyak, hanya ada pada bagian eksteriornya saja yang tampil lebih eksklusif. Terdapat ubahan di bagian cover outside mirror chrome wheel coverfront grill garnish chromecover garnish handle chromebody color front bumper, chrome wheel coverside deck decal dan juga tail gate Suzuki decal.

“Suzuki Carry Pick Up dikenal sebagai rajanya Pick Up di Indonesia. Bahkan, pada tahun 2019 market share New Carry Pick Up mencapai 57% di segmennya. Untuk terus tingkatkan pencapaian tersebut dan seiring dengan semakin beragamnya bidang usaha yang membutuhkan kendaraan pick up, kami luncurkan vairan tertinggi Suzuki New Carry Pick Up Luxury. Kami harap Suzuk New Carry Luxury mampu mendorong dan mengoptimalkan kegiatan niaga para pengusaha,” tutur 4W Marketing Director PT SIS, Dony Saputra.

Dengan hadirnya pembaruan, Suzuki yakin New Carry Luxury akan selalu dapat diandalkan sebagai kendaraan niaga karena mengusung konsep I.L.M.U yaitu: Irit bensin dan perawatannya, Lama umur pakainya, Muatnya banyak, dan Untung di ujung.

“New Carry Luxury tetap mengedepankan keunggulan dari New Carry Pick Up yaitu I.L.M.U, Irit bensin dan perawatannya, Lama umur pakainya, Muat banyak, serta Untung di ujung. Konsep ini menjadikan New Carry sebagai Rajanya Pick Up di Indonesia. Kini kami hadirkan varian tertinggi New Carry Luxury untuk pelanggan yang inginkan tampilan kendaraan niaga yang lebih mewah, atraktif, sekaligus eksklusif menjadikan Rajanya Pick Up Makin Cakep, Rejeki Manteb!” sambung Dony.

 

Spesifikasi Mesin Lebih Bertenaga

Spesifikasi mesin New Suzuki Carry Luxur lebih bertenaga

Spesifikasi mesin Suzuki New Carry Luxury mengandalkan K15B-C yang terkenal irit, kuat, dan biaya perawatan yang terkenal terjangkau. Berbeda dengan mesin Suzuki Carry Pick Up yang pakai G15A.

Berkat konfigurasi DOHC, 16-Valve dan kubikasi mesin 1.462cc. Mesin ini sanggup semburkan tenaga maksimal 95.6Hp/5.600rpm dengan torsi puncak mencapai 135Nm/4.400rpm. Tenaganya dan torsi puncak yang dihasilkan lebih besar.

 

Harga Suzuki New Carry Luxury Mulai Rp 150 Jutaan

Dibanderol dengan harga mulai dari Rp 155 jutaan

Kalau berbicara harganya memang lebih mahal, sebab ini adalah varian tertinggi dari Suzuki New Carry. Selisihnya cukup jauh New Carry Pick Up varian tertinggi dengan yang Luxury, sekitar Rp 5 jutaan.

Suzuki New Carry Luxury hadir dalam pilihan warna Silky Silver dan dua varian, yaitu: Flat Deck AC/PS dan Wide Deck AC/PS. Dibanderol mulai dari Rp 155.100.000 untuk varian Flat Deck AC/PS dan Rp 156.100.000 untuk varian Wide Deck AC/APS. Harga tersebut sudah OTR Jakarta.

Carry mewah di Indonesia ini miliki fitur Air Conditione (AC), Electric Power Steering (EPS), dan Sliding Seat untuk kenyamanan pengendara dan penumpang. Terdapat juga Head Unit 1 DinSplit Seat dengan jol tebal, dan 6 ruang penyimpanan barang yang membuat ruang kabin semakin nyaman dan lega untuk tiga orang.

Baca juga:

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali