PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) nampaknya akan meluncurkan senjata baru. Yup, Suzuki S-Presso di gadang-gadang akan meramaikan segmen city car di Indonesia.
Suzuki S-Presso sebelumnya telah mengaspal di India pada 2019 lalu. Bentuknya yang mungil namun bergaya crossover tentu menjadi daya tarik market di Inonesia.
Rumor hadirnya Suzuki S-Presso di Indonesia dikuatkan dengan data yang tercatat di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) dengan nomor DID20211020609 sejak 25 Maret 2021 dengan status ‘Selesai Masa Pengumuman’.
Kehadirannya sudah ditunggu market di Indonesia. Diprediksi jika S-Presso sudah resmi mengaspal di Indonesia bukan tidak mungkin akan bersaing dengan Kia Sonet dan Renault Kwid. Bahkan juga bisa mengusik Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.
Bukan tanpa alasan, Suzuki S-Presso di India saat ini dijual dengan banderol kisaran 411.000 Rupee atau kisaran Rp 79,5 juta untuk varian standar dan 498.000 Rupee atau kisaran Rp 96,5 juta untuk tipe tertingginya.
Dengan harga jual yang notabennya di bawah harga mobil LCGC di Indonesia, tentunya itu akan menjadi sebuah ‘senjata tajam’ bagi Suzuki. Namun, jika S-Presso didatangkan secara utuh dari India maka jelas harganya akan lebih tinggi karena ada biaya ekspedisi dan bea masuk.
Spesifikasi Suzuki S-Presso
Suzuki S-Presso mengusung basis mesin yang sama dengan Suzuki Karimun Wagon R, yaitu K10B 996 cc. Mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga sebesar 67 dk pada 5.500 rpm serta torsi maksimum di angka 90 Nm pada putaran mesin 3.500 rpm.
Untuk fiturnya, saudara dari Suzuki Ignis ini sudah mengadopsi beberapa fitur modern. Seperti ABS, rear parking system, dual airbag serta Electronic Brake force Distribution (EBD) serta sensor parkir, keyless entry, door lock by speed, head unit yang bisa terkoneksi dengan Android dan Apple CarPlay, serta mengusung ukuran pelek 14 inchi . Fitur-fitur tersebut tersedia pada S-Presso tipe tertinggi.
Sedangkan untuk tipe standarnya, fitur yang disediakan adalah speedometer digital, rem ABS (Anti-lock Braking System), sensor parkir serta mengusung ukuran pelek 13 inchi.
Oh ya, untuk transmisinya S-Presso menggunakan sama dengan yang diadopsi Suzuki Karimun Wagon R, yaitu Auto Gear Shift (AGS) manual 5-percepatan.
Kami mencoba menghubungi Donny Saputra selaku Direktur Marketing untuk mengkonfirmasi peluncuran S-Presso di Indonesia. Namun sampai artikel ini ditayangkan, yang bersangkutan masih belum menjawab pesan singkat dari kami.
Pun begitu, saat kami mencoba bertanya dengan salah satu Wiraniaga diler Suzuki dibilangan Radio Dalam, mereka juga masih belum bisa memberikan informasi mengenai kehadiran Suzuki S-Presso.
“Belum ada informasi dari pusat pak untuk S-Presso,” jawabnya singkat saat kami hubungi via pesan singkat, (12/8/2021).
Moladiners, itulah ulasan mengenai Suzuki S-Presso. Untuk informasi otomotif menarik lainnya, pantau terus Moladin.com.