Tesla Model 3 Facelift 2024, Jakarta Sampai Jawa Timur Cuma 1 Kali Cas Baterai!

Tesla Model 3

Tesla Model 3 Facelift 2024 resmi diperkanalkan di ajang Munich Motor Show, Jerman yang berlangsung 5-10 September 2023. Hadir dengan berbagai pembaruan menarik, eksterior, interior, hingga jarak tempuhnya yang kini bisa membuat mobil listrik ini melaju dari Jakarta ke Jawa Timur cuma dengan 1 kali cas baterai.

Hal tersebut dimungkinkan, karena Model 3 terbaru mendapat peningkatan aerodinamika, dengan sentuhan desain yang lebih segar. Bagian depan mobil ini kini menampilkan lampu depan yang lebih ramping dan bumper yang lebih besar, menciptakan tampilan yang lebih modern.

Berdasar informasi dari laman Carcoops, versi facelift Model 3 ini Tesla juga memperkenalkan dua pilihan velg baru. Pertama adalah velg berukuran 18 inci, yang disebut “Photon”, menawarkan pengalaman berkendara yang mulus dan efisien secara ekonomi berkat desainnya yang datar. Sementara itu, untuk yang suka tampilan yang lebih mencolok, ada velg 19 inci yang disebut “Nova”.

Kedua velg dibalut dengan ban keluaran Ban Michelin yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dengan dinding samping yang lebih empuk dan peredaman kebisingan yang lebih baik. Perubahan ini disebut akan meningkatkan jarak tempuh mobil dan mengurangi kebisingan saat berkendara, meningkatkan kenyamanan pengemudi.

Bagian belakang Tesla Model 3 Facelift 2024 juga mengalami perubahan dengan bumper yang lebih sporty dan lampu belakang berbentuk C yang baru. Tesla juga menambahkan pilihan warna baru, termasuk Stealth Grey dan Ultra Red, memberikan lebih banyak variasi gaya kepada para pembeli.

Di dalam kabin, terdapat pembaruan signifikan. Interior yang sepenuhnya didesain ulang melibatkan desain dasbor baru, revisi pada konsol tengah, dan perubahan pada panel pintu. Semua ini dipadukan dengan material berkualitas tinggi, aksen lembut, dan peningkatan penyerapan suara (NVH), menciptakan lingkungan yang lebih mewah dan nyaman.

Terdapat layar berukuran 15,4 inci di bagian depan dan layar 8 inci baru untuk penumpang kursi belakang. Desain baru untuk pengaturan suhu, sistem pengisian daya nirkabel ganda, dan pencahayaan sekitar yang dapat disesuaikan juga menjadi fitur menonjol.

Jarak Tempuh Tesla Model 3 Terbaru Tembus 629 Km

Interior Tesla Model 3 facelift

Dalam hal performa, Tesla Model 3 Facelift 2024 dengan penggerak roda belakang mampu mencapai 0-100 km/jam dalam 6,1 detik dan memiliki jangkauan hingga 513 km dalam siklus WLTP. Sementara itu, varian Dual Motor Long Range tampil lebih impresif dengan akselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 4,4 detik dan jangkauan WLTP mencapai 629 km. Dengan kata lain, bisa melesat dari Jakarta ke Jawa Timur cuma dalam satu kali isi baterai.

Jarak tempuh dalam satu kali isi baterai ini lebih jauh di banding versi Long Range sebelumnya yang hanya 536 km. Sedangkan Model 3 performa sebelumnya hanya mencapai 506 km.

Tesla juga memberikan fasilitas pengisian cepat yang mengesankan, dengan kecepatan 170 kW atau 250 kW. Mereka mengklaim bahwa dalam waktu 15 menit, pengisian cepat dapat memberikan jangkauan hingga 282 km.

Di Jerman, harga Tesla Model 3 terbaru dijual mulai dari 42.990 Euro atau sekitar Rp 707 jutaan, dengan pengiriman yang diperkirakan akan dimulai bulan depan. Tesla Model 3 facelift 2024 menawarkan tampilan yang lebih segar dan beragam pembaruan yang membuatnya semakin menarik bagi para penggemar mobil listrik.

Demikian ulasan Tesla Model 3 Facelift 2024. Simak terus Moladin.com untuk udpate berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa