Tesla Model Y Jadi Mobil Terlaris di Dunia, Kalahkan Toyota Corolla!

Tesla Model Y

Tesla Model Y jadi mobil terlaris di dunia, untuk kuartal pertama di tahun 2023. Dengan begitu, ini merupakan mobil listrik pertama yang memimpin penjualan global.

Model Y berhasil mengungguli mobil-mobil terlaris di tahun 2022, seperti Toyota Corolla dan SUV Toyota RAV-4. Mengutip laman motor1, melalui data yang dirilis JATO, dikatakan Tesla Model Y memimpin dengan penjualan 267.200 unit. Jumlah itu meningkat sekitar 69% dari periode yang sama tahun lalu. Sedangkan jika dibandingkan tahun 2021 penjualannya meningkat hingga 91%.

“Ini adalah berita penting bagi industri otomotif. Tesla menjadi mobil paling laris untuk 53 negara di seluruh dunia,” tulis laman Motor1 pada Kamis (25/5/2023).

Salah satu pemicu mobil listrik Tesla Model Y jadi mobil terlaris di dunia adalah adanya pemotongan harga atau diskon besar-besaran yang membantu mendongkrak angka penjualan Tesla di seluruh dunia. Selain itu, Model Y tampil kuat di China, Amerika Serikat, dan Eropa.

Sebelumnya CEO Tesla Elon Musk pada Agustus 2022 dengan optimis mengatakan Tesla Model Y akan menjadi kendaraan baru terlaris di dunia pada tahun 2023. Buat yang belum tahu, Model Y adalah SUV listrik dengan baterai yang bisa membawanya melaju hingga jarak 303 miles atau setara 487 Km.

Di Indonesia sendiri, harga Tesla Model Y sekitar Rp 2 miliaran. Cukup mahal, tapi bisa menjadi yang terlaris di dunia. Gila!

Toyota Corolla dan Rav4 Tergeser!

Toyota Corolla dijual dalam berbagai model di dunia ada hatchback, SUV, hingga sedan

Toyota Corolla memang kalah meski angka penjualannya mencakup semua tipe bodi yang tersedia, yaitu sedan, wagon, dan hatchback. Meski begitu, Corolla telah menjadi salah satu mobil paling populer di dunia selama bertahun-tahun, membukukan tren penurunan penjualan sebanyak 256.400 unit di tahun 2022.

Jumlah itu termasuk penurunan 29% di China dan penurunan 10% di Amerika Serikat. Di tahun 2022 Tesla Model Y berhasil menduduki peringkat 4 mobil terlaris di dunia. Saat itu Tesla Model Y penjualannya menembus angka 760 ribu unit. Sedangkan di atasnya urutan no 3 ada Ford F-Series dengan penjualan mencapai 790.000 unit.

Lalu ada Toyota RAV-4 yang menempati posisi kedua daftar mobil terlaris di dunia sepanjang tahun 2022, dengan angka penjualan mencapai 870 ribu unit.

Lalu Toyota Corolla menjadi mobil terlaris di dunia dengan angka penjualan menembus 1.120.000 unit. Amerika Utara menjadi pangsa pasar utama Toyota Corolla.

Lantas apakah di bulan-bulan berikutnya Tesla Model Y akan konsisten mendapatkan angka terbaik, untuk menjadi mobil paling laku di dunia di tahun 2023, kita tunggu saja ya. Karena bagaimanapun, pasar bisa berubah sewaktu-waktu.

Demikian ulasan terkait Tesla Model Y jadi mobil terlaris di dunia, mengalahkan Toyota Corolla dan Rav4. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa