Test Drive BYD Dolphin Jakarta – Bogor, Asyik Dikendarai dan Nyaman

BYD Dolphin

Akhirnya, Moladin dapat merasakan pengalaman test drive BYD Dolphin dalam rangkaian acara media yang diadakan oleh PT BYD Motor Indonesia pada 22 Januari 2024.

Kegiatan dimulai dari BYD Arista Tebet, yang terletak di Jl Dr. Saharjo No.246, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta, dengan rute Jakarta (Tebet) – Bogor – Jakarta (PIK).

Rombongan media terdiri dari 10 mobil BYD Dolphin, masing-masing berisikan 3 orang. Unit yang digunakan adalah BYD Dolphin tipe tertinggi, yaitu Premium Extended range dengan daya jelajah hingga 490 km, berkapasitas baterai 60,48 kWh.

“Test drive ini bertujuan untuk membuktikan kekuatan daya baterai yang mampu bertahan dalam perjalanan panjang,” kata Luther Panjaitan, Head of Marketing Communication BYD Indonesia.

Kenyamanan jadi penumpang depan BYD Dolphin

Semua kompartemen di dalam mobil BYD Dolphin dirancang ringkas

Pada kesempatan pertama, Moladin ambil posisi duduk di kursi penumpang depan. Pengalaman berkendara dimulai dari pengaturan posisi duduk yang mudah diatur karena sudah elektris. Juga dengan kursi yang terasa ergonomis dan cukup empuk.

Kemudian, iseng-iseng kami mencoba head unit yang layarnya dapat berotasi sesuai keinginan.

Fitur-fitur seperti pengaturan AC, suhu, peta rute perjalanan, audio, wireless charging, dan sistem ADAS dapat diakses dengan mudah dari sana.

Semua kompartemen di dalam mobil BYD Dolphin dirancang ringkas, sesuai dengan kebutuhan konsumen. Misal yang sepele, lampu spot di langit-langit mobil yang berdesain sederhana namun sangat berguna untuk pencahayaan tambahan.

Pun dengan tombol fix roof ya ditekan hanya dengan sentuhan seperti menekan touch screen. Overall detail interior BYD Dolphin terlihat rapi, dan desain dasbor yang terasa aerodinamis.

Panel soft touch pada beberapa titik dashboard memberikan kesan lebih berkelas. Ketika di perjalanan, mobil juga terasa sangat nyaman, bahkan saat melaju di atas 120 km/jam, mobil tetap terasa stabil dari sisi penumpang depan.

Sensasi di balik kemudi BYD Dolphin

Pemindahan transmisi memerlukan penyesuaian saat menekan R, N dan D, karena media yang kecil.

Setelah beberapa jam perjalanan, kami tiba di Bogor dan melanjutkan perjalanan balik ke Jakarta, menuju Pantai Indah Kapuk (PIK). Kali ini, kami mencoba mengemudikan hatchback bertenaga listrik, BYD Dolphin, yang diprediksi akan memiliki harga sekitar Rp450 jutaan ini.

Saat duduk di kursi pengemudi BYD Dolphin terasa menyenangkan, visibilitas jelas ke semua sudut kendaaraan. Tombol-tombol mudah dijangkau, dan setir bisa diatur baik posisi tilt maupun telescopic. Setir berbalut kulit dengan aksen dua warna memberikan kenyamanan ekstra.

Namun, saat mencoba memasukkan gigi, kekauan mulai terasa. Hal ini lantaan belum terbiasa.

BYD Dolphin menggunakan tuas porsneling model switch putar, dengan media yang lebih kecil.

Pemindahan transmisi memerlukan penyesuaian saat menekan R, N dan D, dan tombol-tombol ini juga menyatu dengan pengoprasian AC dan mode berkendara. Untuk bagi kami yang memiliki jari agak besar, terkadang salah menekan tombol. Meski hal ini masih tergolong aman dan tidak membahayakan berkendara.

Performa BYD Dolphin di Jalan

Lebih besar dari Honda Jazz

Tidak sabar, akhirnya kami melanjutkan perjalanan menuju tol Jagorawi dengan mode berkendara dari Normal ke Sport. Lonjakan tenaga langsung terasa, meski ukuran BYD Dolphin sedikit lebih besar dari Honda Jazz generasi terakhir.

Sebagai perbandingan  BYD Dolphin memiliki panjang 4290mm, lebar 1770 mm, dan tinggi 1570 mm. Sedangkan Honda Jazz memiliki panjang panjang 4.035 mm, lebar 1.694 mm dan tinggi 1.524 mm.

Selanjutnya unutk BYD Dolphin  mobil tetap nyaman dikemudikan dan stabil, bahkan pada kecepatan di atas 120 km/jam. Tiba di Jakarta, setelah perjalanan 200,8 km, sisa baterai masih 40% atau dengan jarak sisa 197 km.

Pilihan menarik mobil dalam dan luar kota

Hasil konsumsi BYD Dolphin

Dari hasil test singkat ini, BYD Dolphin tidak hanya menawarkan desain modern, keamanan teruji, dan teknologi tinggi, tapi juga pengalaman berkendara yang menyenangkan.

Dengan dua varian pilihan, Dynamic Standard dan Premium Extended, BYD Dolphin bisa menjadi pilihan menarik bagi konsumen otomotif Indonesia. Tak hanya untuk perjalanan di rute dalam kota, namun klaim jarak 490 km pada varian Dolphin Premium Extended jelas bisa dimaksimalkan untuk bepergian ke luar kota. 

Apa lagi BYD Dolphin juga sudah teruji di berbagai negara sebagai salah satunya jadi mobil listrik mungil yang layak dibeli di Eropa.

Demikian ulasan test drive BYD Dolphin. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Chery J6 Edisi Batik, Tampil Kalcer di GJAW 2024 Siap Dilelang

Pajang 13 Unit Mobil, Wuling Menyuguhkan Promo Menarik di GJAW 2024

Spesifikasi Citroen Basalt Resmi Diperkenalkan di Panggung GJAW 2024