Triumph Street Twin Gold Line Dijual Cuma 1.000 Unit

Pabrikan sepeda motor asal Inggris, resmi meluncurkan motor edisi terbatas dari varian Street Twin, yakni Triumph Street Twin Gold Line. Keistimewaanya ada di jumlah produksi yang cuma 1.000 unit.

Alhasil tidak semua orang bisa memiliki kuda besi tersebut. Oleh karenanya, cocok sekali buat kamu yang memang tertarik mengoleksi kendaraan.

Sesuai dengan namanya, sepeda motor edisi terbatas alias limited edition ini berbasis pada model Boneville Street Twin standar. Pada versi Triumph Street Twin Gold Line, memiliki perbedaan lewat aksen warna emas di beberapa bagian motor.

“Generasi terakhir dari motor custom retro terlaris dari Triumph, ditunjang dengan detail premium dan indah, serta skema sentuhan akhir dengan warna hitam dan emas yang dikerjakan oleh tangan,” seperti dikutip dari laman resmi Triumph Inggris.

Warna dasarnya adalah Matt Saphire Black. Kelir emas muncul lewat bagian tangki bahan bakar dan cover panel sampingnya. Skema warnanya menggabungkan graphite-finish di sepanjang tangki, lengkap dengan logo Retro Triumph dan decal ‘Gold Line’.

Tak Cuma itu, nuansa emas juga hadir di bagian logo Triumph yang berada di tangki. Pun begitu juga di bagian velg motor yang juga dihadirkan garis warna emas.

Perpaduan warna hitam dan emas ini, memberikan nuansa eksklusif dan elegan pada Triumph Boneville Street Twin edisi spesial ini.

Tidak ubahan dari sisi mesin dan fitur

Triumph Street Twin Gold Line tidak memiliki perbedaan spesifikasi dibanding model standar. Ambil contoh di jantung mekanis, masih mengandalkan kubikasi 900 cc, SOHC, 8-katup, dan pendingin cairan.

Tenaga yang dihasilkan mesin motor retro ini mencapai 65 PS pada 7.500 rpm dan torsi puncaknya sebesar 80 Nm pada putaran mesin 3.800 rpm.

Sama dengan Triumph Bonneville Street Twin Standar, secara keseluruhan motor ini tidak mengalami upgrade pada sisi fitur. Masih dibekali Ride By Wire Technology, Clutch Torque Assist and DRL Lights.

Bisa Dibeli Mulai Juni 2021

Hadir sebagai edisi terbatas, tentunya motor retro ini tentunya tidak diproduksi massal. Street Twin Gold Line hanya diproduksi sebanyak 1.000 unit.

Pada setiap unit yang dibeli oleh konsumen, Triumph juga menyertakan sertifikasi keaslian yang cocok dengan Vehicle Identification Number (VIN) dari sepeda motor. Sementara untuk pemasarannya sendiri, 1.000 unit motor edisi terbatas ini bakal disebar ke seluruh dunia.

Triumph Street Twin Gold Line akan tersedia secara global mulai Juni 2021. Untuk urusan harga, motor ini akan dipasarkan dengan banderol 8.800 Poundsterling atau sekitar Rp 175 jutaan.

Hanya saja ketika masuk ke Indonesia, pasti harganya akan naik berkali-kali lipat. Alasannya adalah pajak barang mewah, biaya impor, dan lain-lain.

Buat kamu yang mau tahu informasi terbaru dan terlengkap seputar dunia otomotif, pantau terus Moladin!

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali