Berikut akan kami ulas mengenai cara parkir paralel mobil yang benar. Tujuannya jelas, agar mobil yang kendarai bisa terparkir secara teratur.
Terlebih, parkir paralel memang tidak mungkin dihindari dalam keseharian berkendara di perkotaan. Keterbatasan lahan parkir sering membuat beberapa wilayah mengharuskan pengendara untuk memarkirkan mobilnya secara paralel, namun tidak semua bisa melakukannya.
Kondisi parkir paralel membutuhkan teknik tersendiri. Jarak mobil di depan dan belakang, biasanya cukup berdekatan, sehingga membuat parkir jenis ini lebih sulit dibandingkan parkir jenis lainnya.
Sebelum bahas lebih lanjut soal cara parkir paralel mobil, ada baiknya kamu tahu, dulu apa yang dimaksud parkir paralel? Ini adalah jenis parkir dengan posisi berurutan. Di mana paras mobil kamu akan berhadapan langsung dengan bagian belakang mobil lain. Begitu pula bagian belakang mobil kamu, berhadapan langsung dengan wajah mobil lain.
Umumnya jenis parkir seperti ini dilakukan di pinggir jalan raya. Bisa juga ketika parkiran penuh, sehingga menuntut mobil kamu parkir paralel. Kebalikan dari parkir paralel adalah parkir seri yang membuat mobil berjajar rapi ke samping.
Mau tahu cara parkir paralel yang baik dan benar? Berikut bahasan lengkapnya:
Langkah-Langkah Memarkirkan Mobil Secara Paralel
Seperti dikutip dari rilis resmi Suzuki, Ketua Indonesia Parking Association (IPA), Rio Octaviano mengatakan cara parkir paralel mobil tidaklah sulit, selama kamu mengetahui langkah-langkahnya. Berikut merupakan teknik yang bisa kamu lakukan, ketika mobil harus diparkir paralel:
- Pastikan lokasi parkir memang diperuntukkan untuk parkir paralel
Saat sedang mencari tempat parkir, pengendara mobil harus memastikan bahwa lokasi tersebut memang dikhususukan untuk parkir paralel. Biasanya, terdapat marka khusus parkir paralel yang telah disediakan oleh pemilik tempat.
Saat mulai memarkir mobil secara paralel, pastikan dulu bahwa mobil kamu muat di sana. Periksa jarak mobil yang ada di depan dan belakang lokasi parkir.
- Beri tanda jika sedang parkir
Untuk memberikan penanda bagi pengendara mobil lainnya, kamu bisa menyalakan lampu sein yang menandakan bahwa sedang parkir. Hal ini dilakukan agar pengendara mobil lain dapat menunggu dan tidak tergesa-gesa saat mobil di depannya sedang dalam posisi bermanuver untuk parkir.
- Sejajarkan mobil dengan kendaraan di samping yang sudah terparkir lebih dulu
Cara parkir paralel mobil yang pertama adalah sejajarkan mobil kamu dengan kendaraan di samping yang sudah terparkir lebih dulu. Kira-kira jarak mobil kamu dengan mobil samping sekitar satu meter.
- Gunakan teknik angka 8
Setelah sejajar, kemudian gunakan teknik angka 8. Putar setir ke kiri sampai habis dan mulai mundur, hingga bagian belakang sebelah kanan mobil kamu satu garis dengan sisi paras paling kiri mobil yang terparkir belakang.
Putar setir hingga ban kembali lurus, mundur lagi sampai bagian belakang sebelah kiri mobil kamu sejajar dengan sisi kiri mobil yang ada di depan dan belakang.
Langkah berikutnya putar lagi setir ke kanan sampai habis dan mundur hingga mobil kamu sejajar dengan mobil depan dan belakang. Kemudian maju secukupnya sampai mobil kamu parkir paralel dengan rapi.
- Perhatikan saat menginjak rem dan gas
Dikarenakan tempat parkir yang tidak terlalu luas, maka pengendara mobil Suzuki harus lebih berhati-hati dalam menginjak pedal rem dan gas. Hindari menginjak pedal gas terlalu dalam agar pergerakan mobil tidak agresif.
Pengendara harus bisa mengendalikan pedal rem dan pedal gas secara seimbang, karena jika tidak bisa seimbang, dikhawatirkan akan menyenggol mobil lainnya. Selain itu, manfaatkan spion mobil kiri dan kanan untuk mengetahui secara pasti mengenai area parkir dengan tepat.
- Parkir paralel perlu tarik rem tangan?
Cara parkir paralel mobil selanjutnya adalah tinggalkan mobil dalam kondisi aman. Dalam artian, kamu bisa tarik rem parkir atau biarkan mobil di posisi N atau netral sesuai kebutuhan. Bila mobil kamu tidak menghalangi kendaraan lain, serta jarak antara mobil depan dan belakang cukup luas, maka ada baiknya tarik rem tangan agar mobil aman (tidak bisa didorong).
Sementara bila mobil kamu parkir paralel di lokasi yang menghalangi mobil lain, maka ada baiknya biarkan ada di posisi transmisi N. Hal ini agar mobil kamu dengan mudah didorong, untuk memberi ruang buat mobil lain yang pakrir seri atau pun mobil di depan dan belakang kamu keluar.
Untuk mobil matik, cara menetralkan transmisi mobil ketika parkir tidaklah sulit. Caranya setelah mesin mati, kamu cukup tekan tombol shift lock di dekat tuas transmisi. Kemudian geser tuas transmisi ke posisi N. Beberap mobil bahkan butuh kunci darurat untuk mengaktifkan tombol shift lock ini.
Fitur Modern untuk Memudahkan Parkir Paralel
Saat ini cara parkir paralel mobil semakin mudah, lantaran sudah banyak teknologi modern tersemat di kendaraan. Sebut saja sensor parkir yang memberi informasi terkait jarak mobil kamu dengan kendaraan lain secara presisi. Ada pula kamera mundur untuk melihat kondisi belakang mobil saat parkir.
Bahkan di beberapa mobil baru, seperti Suzuki Grand Vitara GX sudah tersedia kamera 360. Di mana pada layar head unit akan ditampilkan secara jelas, kondisi mobil baik depan, belakang, kiri, dan kanan. Istimewa bukan?
“Saat melakukan test drive di diler, kami juga berikan kesempatan kepada calon konsumen untuk dapat menjajal seluruh fitur yang dimiliki mobil Suzuki ketika ingin parkir di suatu tempat, bahkan secara paralel,” kata Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil, Hariadi.
Itulah tadi cara parkir paralel mobil yang baik dan benar. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.