Diler Mitsubishi di Kelapa Gading, Megah 5 Lantai

Diler Mitsubishi di Kelapa Gading terbaru memiliki bangunan yang megah dengan fasilitas lengkap. Lokasinya di Jl Sedayu City Boulevard Selatan Blok SCBB-01, Jakarta Utara.

Diler tersebut merupakan milik Srikandi Group yang didukung penuh oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Peresmiannya dilakukan pada 6 Juli 2022, serta dihadiri oleh President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura dan President Director PT Srikandi Diamond Motors, Hokwirman Bachtiar.

Sebagaimana diketahui Mitsubishi Srikandi Diamond Motors Sedayu City (diler terbaru Kelapa Gading) menjadi jaringan diler resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors ke-165 di Indonesia, ke-26 di provinsi DKI Jakarta, sekaligus diler Mitsubishi dari Srikandi Group ke-47 di seluruh Indonesia.

“Kami harap hadirnya dealer Mitsubishi Srikandi Diamond Motors di Sedayu City dapat semakin memperluas jangakauan layanan terbaik kami untuk para konsumen setia Mitsubishi serta tentunya memberikan rekomendasi baik untuk calon konsumen kami selanjutnya ,” ungkap Nakamura.

Dengan dibukanya diler Mitsubishi di Kelapa Gading dari Srikandi Group di Sedayu City, kami berharap untuk dapat lebih dekat menjangkau konsumen setia Mitsubishi di daerah Kelapa Gading dan sekitarnya. Utamanya dalam memberikan layanan purna jual yang lebih mudah diakses oleh konsumen.

Lokasi Strategis di Kelapa Gading Berfasilitas Lengkap

Fasilitas ruang tunggu.

Mitsubishi Srikandi Diamond Motors Sedayu City terletak di lokasi strategis hunian modern terintegrasi dengan luas total 4.753 m2. Diler ini dipastikan dapat memenuhi menyambut dan memenuhi kebutuhan konsumen yang beragam akan fasilitas penjualan, perawatan, dan suku cadang (3S – Sales, service, Sparepart).

Terkait fasilitas penjualan diler Mitsubishi di Kelapa Gading dari Srikandi Diamond Motors Sedayu City ini, terdiri dari 5 lantai. Memiliki area penjualan dan showroom dengan unit display yang lengkap seperti Mitsubishi Pajero Sport, Xpander, dan Xpander Cross.

Untuk menambah kenyamanan konsumen di area showroom, diler dilengkapi dengan lounge sebagai ruang tunggu konsumen kids-corner, dan.sales counter.

Mitsubishi Srikandi Diamond Motors Sedayu City juga dilengkapi dengan area workshop ̧dan ketersediaan suku cadang yang lengkap. Area workshop dilengkapi 2 stall Mitsubishi Quick Pit, 6 general stall, 1 inspection line di lantai dasar, dengan kapasitas servishingga 28 unit service per hari.

Kemudahan perawatan kendaraan dapat diakses dan dilakukan oleh konsumen segala kalangan, termasuk kaum wanita dan pengguna pemula.

Konsumen dapat dengan mudah melakukan perawatan di diler Mitsubishi Srikandi Diamond Motor Sedayu City, dengan membawa kendaraannya ke diler lalu menyampaikan tujuan perawatan dan keluhan ke petugas di counter service advisor.

Estimasi waktu pengerjaan termasuk tindakan yang akan dilakukan akan diinformasikan oleh service advisor kepada konsumen, dan setelah itu konsumen dapat menunggu kendaraannya selesai diservis di ruanga tunggu yang disediakan sambil bersantai, dan menikmati hidangan yang telah disediakan.

Ke depannya diler Mitsubishi di Kelapa Gading tersebut berencana memaksimalkan kapasitas servis hingga 80 unit per hari dengan menambahkan fasilitas di workshop, untuk lebih mempersingkat waktu tunggu dan pengerjaan.

Diler yang memiliki waktu operasional Senin – Jumat pukul 08.00 – 17.00 WIB, dan Sabtu pukul 08.00 – 12.00 WIB ini juga memberikan penawaran menarik pada periode pembukaan sepanjang 6 Juli – 6 Agustus 2022.

Yaitu konsumen berkesempatan mendapatkan bonus aksesoris untuk tiap pembelian Xpander dan tersedia diskon untuk pembelian suku cadang.

Demikian ulasan terkait diler mitsubishi di Kelapa Gading. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Jenis-Jenis Mobil Ambulans, Harga dan Kelangkapannya

Layanan Siaga Toyota Beroperasi Lengkap Temani Mobilitas Mudik Lebaran 2024

Citroen Experience Center Buka di PIK, Bukti Citroen Masih Semangat Jualan