Harga Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023, Varian G Hilang!

Toyota kini cuma jual Yaris varian GR Sport

Harga Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023 resmi diumumkan oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) seiring dengan peluncurannya pada Rabu (10/5/2023). Model terbaru dari Yaris ini hadir di pasar Indonesia dengan sejumlah peningkatan baik di sektor eksterior dan interior, namun tetap belum pakai basis TNGA.

Jangan harap ubahannya mirip dengan Yaris Facelift di Thailand. Pasalnya Yaris terbaru versi Indonesia ini punya beberapa perbedaan dibanding model yang dijual di Negeri Gajah Putih.

Kehadiran Yaris 2023 ini sekaligus menghilangkan varian G atau varian paling rendah yang sebelumnya ada. Dengan demikian, masyarakat Indonesia cuma disuguhkan Yaris GR Sport mulai tahun 2023 dengan harga mulai Rp 326,1 juta (OTR Jakarta) untuk varian GR Sport MT 3 Airbags Single Tone. 

Bila melihat sejarah Toyota Yaris, pertama kali eksis di Indonesia tahun 2006. Hingga sekarang, hatchback Yaris sudah terjual total lebih dari 211 ribu unit secara wholesales.

Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy menyebutkan, Toyota terus berkomitmen menghadirkan solusi mobilitas yang dapat memberikan pengalaman berkendara yang berbeda, dan tentunya aman serta nyaman. Oleh karena itulah hadir Yaris Facelift 2023 untuk bertarung di kelas hatchback melawan Honda City Hatchback dan Mazda 2. 

“Sebagai bagian dari komitmen Toyota untuk menyediakan Mobility for All, di mana kami menyediakan berbagai pilihan kendaraan pada setiap segmentasi pasar dan berbagai pilihan teknologi,” ujar Anton.

Ubahan Eksterior Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023

Toyota Yaris GR Sport terbaru punya 6 pilihan warna eksterior

Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023 kini lebih sporty berkat penggunaan Black Grill Color atau grille warna hitam. Ada pula opsi warna eksterior two tone untuk melengkapi pilihan warna yang ada sebelumnya.

Dengan demikian, totalnya ada enam pilihan warna di Yaris terbaru yaitu Super White II (putih), Attitude Black Mica (hitam), Gray Mica (abu-abu), Black + Super White II (bodi putih atap hitam), Black + Red Mica Metallic (bodi merah atap hitam), dan Black + Citrus Mica Metallic (bodi kuning atap hitam). Bila menginginkan bodi Yaris dengan warna two tone, maka harus menebusnya dengan harga yang lebih mahal Rp 4 jutaan dibanding varian single tone.

Kesan sporty pada Toyota New Yaris semakin tegas berkat penyematan New Tape Striped (stiker). Hadir pula velg warna hitam ukuran 16 inch dengan ban 195/50 R16. Tampilan eksterior Yaris GR Sport terbaru ini diklaim cocok untuk mereka yang berjiwa muda dan ingin tampil beda.

Interior Toyota Yaris Terbaru, Lebih Modern dengan Kamera 360

Head unit 9 inch dengan kamera 360 jadi fitur andalan Yaris terbaru

Masuk ke interior, Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023 dibekali dengan New Advanced Infotainment System yang bisa terkoneksi dengan smartphone. Kemudian ukuran layar head unit berubah lebih besar dari 7 inch menjadi 9 inch.

Hadir pula kamera 360 (panoramic view monitor), sehingga pengemudi dengan mudah melihat sekitar mobil hanya dari head unit. Kehadiran fitur ini tentunya memudahkan saat parkir mobil atau berkendara di gang sempit.

Demi menambah kenyamanan pengemudi dan penumpang, terdapat penyempurnaan pada material jok. Kini Toyota Yaris GR Sport terbaru menggunakan bahan half fabric half leather untuk varian yang memiliki tiga airbag. Ada pula full leather atau jok kulit sepenuhnya untuk varian tujuh airbag. 

Toyota New Yaris model 2023 juga didukung teknologi telematika, T-Intouch. Melalui aplikasi mToyota, pemilik kendaraan bisa terhubung dengan kendaraan dan mengakses berbagai informasi, mulai dari pengingat servis, informasi kendaraan, Find My Car, hingga layanan Toyota Call Center dan Road Assistance.

fitur yang ada di Yaris lama seperti panel instrumen dengan kombinasi TFT, audio steering switch, paddle shift (varian CVT), hingga air purifier masih tersedia.

Bicara mesin juga tidak ada ubahan, masih pakai 1.496 cc empat silinder DOHC dan Dual VVT-i. Jantung mekanis itu bisa menghasilkan torsi 140 Nm pada 4.200 rpm dan tenaga maksimal 107 PS pada 6.000 rpm. Sementara untuk trnasmisi ada manual dan CVT.

Daftar Harga Toyota Yaris Terbaru 2023

Varian Yaris G kini tidak dijual lagi

Lewat berbagai ubahan tersebut, berapa harga Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023? Pabrikan berlogo T menjualnya dalam enam varian. Di mana yang termurahnya adalah Yaris GR Sport MT 3 Airbags Single Tone Rp 326,1 juta (OTR Jakarta). Sementara yang termahal adalah Yaris GR Sport CVT 7 Airbags Two Tone Rp 349 juta (OTR Jakarta).

Berikut daftar harga Toyota Yaris terbaru varian GR Sport. Sementara untuk Yaris G tidak lagi dijual:

  • YARIS 1.5 S M/T GR SPORT 3 Airbags Single Tone: Rp 326.100.000
  • YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags Single Tone: Rp 345.000.000
  • YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 3 Airbags Single Tone: Rp 338.200.000
  • YARIS 1.5 S M/T GR SPORT 3 Airbags Two Tone: Rp 330.100.000
  • YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags Two Tone: Rp 349.000.000
  • YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 3 Airbags Two Tone: Rp342.200.000

Demikian ulasan Toyota Yaris GR Sport Facelift 2023. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Tes Chery Tiggo 9, Tiggo 6 dan Sedan Arrizo 8, Ini Paling Pas Buat Indonesia

SPKLU Voltron Ultra Fast Charging Kini Hadir di Living World Alam Sutera

PEVS 2024: MG Maxus 9 Tebar Pesona Tapi Harga Masih Rahasia!