Maverick Vinales Tercepat di Tes Pramusim Jerez Hari Pertama

Maverick Vinales tercepat – Yamaha YZR-M1 2020 kuda besi andalan pembalap pabrikan dan satelit Yamaha menghadapi MotoGP 2020 tampil dominan di tes pramusim Jerez hari pertama, Senin (25/11). Maverick Vinales berhasil keluar menjadi yang tercepat, sementara Fabio Quartararo menempel di posisi tercepat kedua.

Kali kedua sepanjang tes pramusim YZR-M1 2020 tampil mendominasi, sebelumnya di Sirkuit Ricardo Tormo motor ini berhasil menempatkan pembalap Yamaha catatkan waktu tercepat. Berbanding terbalik dengan Honda RC213V yang justru masih belum bisa memberikan hasil terbaik.

Catatan waktu 1menit 37.131detik berhasil menempatkan Maverick Vinales menjadi yang tercepat. Peraih gelar ‘Rookie of the Year’ berada di uruta kedua dengan 1menit 37.885detik. Duo pabrikan Suzuki tempati urutan tercepat ketiga dan keempat, Alex Rins mencatatkan waktu 1menit 38.012detik dan Joan Mir 1menit 38.089detik.

Sinyal positif buat Maverick Vinales dan Monster Energy Yamaha yang sudah mampu membuat terobosan dengan mencatatkan waktu tercepat di tes pramusim. Yamaha YZR-M1 2020 yang sudah mengalami pembaruan bisa jadi lawan sepadan Honda RC213V jika hal ini konsisten sampai dengan race MotoGP 2020.

“Perasaan ini masih sama. Merupakan hal positif pastinya, karena saya memiliki perasaan yang sama. Basis motor musim lalu tetap menjadi acuan karena memiliki potensi. Saat ini saya rasa kami perlu tingkatkan performa sasis, tapi ini baru bentuk dasar sasis baru. Jadi di Malaysia, kami akan mengalami peningkatan,” ucap Top Guns usai tes pramusim Jerez hari pertama.

Baca juga;

 

Duo Repsol Honda Belum Maksimal

Marquez bersaudara belum maksimal tes pramusim Jerez

Duo Repsol Honda masih belum maksimal di tes pramusim. Honda harus kembali mengakui keunggulan Maverick Vinales yang lagi-lagi sukses catatkan waktu tercepat. Hasil ini sama dengan yang diraih pada tes pramusim Valencia, Marc Marquez kembali terjatuh.

Alhasil, Marc Marquez dengan Honda RC213V gagal tembus posisi teratas. Marc Marquez terjatuh di tikungan terakhir saat jalani sebuah percobaan di siang hari. Beruntung rider Repsol Honda ini dinyatakan fit oleh tim dokter setelah menjalani pemeriksaan di Pusat Medis. Marc Marquez harus puas berada di posisi keenam dengan catatan waktu 1menit 38.227detik.

Rekan baru sekaligus adiknya, Alex Marquez, melanjutkan proses adaptasi dengan mesin MotoGP dan harus puas berada di urutan 17 setelah hanya mampu mencatatkan waktu 1menit 39.413detik. Hasil yang lebih baik bila dibanding dengan tes pramusim Valencia beberapa hari lalu.

Hasil tes pramusim Jerez, Senin (25/11)

Baca juga;

Related posts

Pujian Bagi Marc Marquez Meredam Laju Pedro Acosta Yang Berapi-api

Mau Nonton Balap F1 di Jepang? Coba Mampir ke Museum Honda Racing Gallery

Hasil Kejurnas ITCR 1.200 ISSOM 2024, Toyota Gazoo Racing Indonesia Terdepan