5 Ide Modifikasi CB150R, Pilih yang Mana?

Tampilan aslinya memang sudah gagah, tapi tidak ada salahnya kalau kamu ingin modifikasi motor CB150R jadi tampil beda

Modifikasi CB150RHonda CB150R menjadi salah satu produk lansiran Honda yang memiliki desain sporty dan gagah. Dalam menunjang tampilannya, bahkan bodinya telah dilengkapi grafis stripe yang membuatnya tampil agresif.

Meski secara tampilan sudah cukup menarik, namun hal ini dirasa pengguna masih kurang puas dengan desain standarnya. Hal ini mendorong pemilik melakukan modifikasi CB150R sesuai dengan selera masing-masing.

Bagi kamu pemilik Honda CB150R, setidaknya ada beragam hal aliran modifikasi CB150R yang mungkin bisa diaplikasikan pada motor sport kesayanganmu. Nah, kali ini Moladin bakal memberikan sedikit tips modifikasi Motor CB150R.

Penasaran aliran modifikasi apa saja yang pas untuk Honda CB150R? Simak ulasan berikut ini sampai habis:

Tambah Aksesori, Tips Modifikasi Motor CB150R Dengan Cara Simpel

Aksesoris Honda CB150R

Versi standar Honda CB150R saja sejatinya sudah punya tampilan yang sempurna. Jadi untuk urusan modifikasi CB150R, sejatinya kamu cukup menambahkan sejumlah aksesori pendukung untuk menunjang tampilan.

Pilihan aksesori resminya pun beragam, mulai dari seat cover, tank pad, radiator protector, fuel lid pad, engine cover, fender eliminator, sampai dengan wheel list sticker. Harga yang ditawarkan Honda juga tidak mahal, mulai dari Rp 40 ribu – 360 ribu.

Memasangkan aksesori resmi, itulah tips modifikasi motor CB150R dengan cara mudah. Kamu tinggal plug & play, tidak perlu susah-susah rombak apapun. Pasti hasilnya bagus dan pas. Hal terpenting lain, uang yang kamu keluarkan juga tidak terlalu besar.

Pun begitu, dengan menambah aksesori mampu mendongkrak motor yang kamu punya jadi tampil beda, lho!

1. Ganti Model Knalpot, Bisa Jadi Solusi Modifikasi CB150R

Dengan mengganti knalpot saja, bisa jadi rekomendasi modifikasi CB150R

Ingin modifikasi CB150R paling simple? Mungkin salah satu tips modifikasi motor CB150R dengan cara mudah, kamu bisa coba mengganti model knalpot.

Baca Juga: Sama – Sama 30 Jutaan, Beli Honda CB150R atau Yamaha Vixion R?

Ya, knalpot menjadi salah satu komponen utama yang perlu perhatian lebih saat akan melakukan modifikasi. Setidaknya mengganti knalpot saja, ternyata dapat berdampak besar pada tampilan sepeda motor kamu.

Untuk mendapatkan knalpot aftermarket berkualitas, kamu bisa memilih ProSpeed yang dibanderol mulai dari 1 juta sampai 4 juta rupiah. Meski terbilang mahal, kamu akan dibuat puas dengan hasilnya.

Terkait dengan knalpot untuk modifikasi Honda CB150R. ProSpeed memiliki 3 tipe knalpot yang bisa jadi pilihan kamu.

Pertama, ada knalpot ProSpeed Black Series. Bagian knalpot dari pipa sampai silincernya dirancang dari bahan stainless steel, sementara bagian ujungnya berbahan plastik. Desainnya pun terlihat sporty dengan suara ngebass yang menjadi ciri khas model ini.

Tipe kedua adalah ProSpeed Black Series CNC. Bedanya dengan tipe knalpot sebelumnya adalah bagian ujung silincer-nya terbuat dari bahan CNC atau aluminium.

Pilihan terakhir adalah ProSpeed Black Carbon yang dirancang dengan desain lebih mewah dan sporty. Bagian pipanya terbuat dari stainless steel, sedangkan silincer-nya menggunakan carbon kevlar. Suara yang dihasilkan juga lebih tinggi dari dua tipe yang telah dijelasnya.

2. Modifikasi CB150R, Bisa Tambahkan Aksesori Touring

Konsep modifikasi CB150R ala Touring, kece Sob!

Buat kamu yang hobi touring, tips modifikasi CB150R selanjutnya adalah dengan menambahkan box motor di bagian belakang. Untuk menyimpan barang-barang bawaan, agar lebih leluasa ketika berkendara.

Banyak pilihan merek box yang kamu bisa ditemui dipasaran, yang kini menawarkan sejumlah keunggulan. Sebagai rekomendasi, mungkin kamu bisa memilih Corvus BRZ523 Top Box.

Ukuran box motor yang satu ini tidak terlalu besar dan berkapasitas 26 liter. Terbuat dari bahan plastik ABS, box ini cukup tahan air sehingga barang di dalamnya tetap aman dari guyuran hujan.

Tak hanya Corvus saja, yang tak kalah menarik dan bisa jadi rekomendasi berikutnya adalah Kappa K22 Side Box. kamu bisa memasangnya di samping kanan atau kiri motor.

Box ini punya kapasitas mencapai 22 liter. Selain itu, permukaan box-nya juga dipasar reflektor yang memudahkan pengendara lain melihat kendaraan kamu di malam hari.

Berikan Sentuhan Modifikasi CB150R Jari-Jari

Honda CB150R Jari-Jari

Agar kesan touring semakin terasa dalam modifikasi CB150R. Kamu bisa melakukan modifikasi CB150 menggunakan pelek jari-jari.

Dengan modifikasi CB150R jari-jari ini, ternyata mampu meningkatkan tampilan motor kamu. Mengingat penggunaan pelek jari-jari ini biasa diaplikasikan pada motor adventure.

Kehadiran pelek jari-jari di Honda CB150R pun membuat kemampuannya melaju di jalan tidak aspal menjadi lebih baik. Pelek jari-jari dikenal dengan kelenturannya yang lebih baik. Alhasil kamu tidak perlu takut pelek pecah saat berkendara menabrak lubang atau batu.

Kabar baiknya, Honda telah membekali seri CB150R dengan sistem pembakaran fuel injection sehingga lebih hemat bahan bakar. Bagi pengendara yang hobi touring, hal tersebut tentu menjadi kabar yang menggembirakan karena bisa menekan pengeluaran untuk membeli bensin.

Jadi selain punya tampilan yang menarik dengan mengganti pelek jari-jari. Kamu yang hobi touring tak perlu khawatir dengan konsumsi bahan bakarnya. Touring pun jadi semakin aman, Sob!

3. Modifikasi CB150R Bergaya Scrambler

Usung konsep scrambler, buat Honda CB150R jadi semakin terasa istimewa

Seiring dengan perkembangan zaman, modifikasi CB150R yang kamu bisa lakukan mungkin dengan mengusung aliran scrambler yang kini cukup populer di Indonesia.

Ciri utama dari motor scrambler ialah penggunaan lampu bulat, jok rata namun tetap mempunyai tekstur, serta setang fatbar. Pilihan aliran modifikasi yang satu ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk Honda CB150R kesayanganmu.

Alasan mengapa aliran modifikasi scrambler kini semakin diminati, antara lain tampilannya juga sangat mendukung untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Mau membawa motor untuk kopi darat bareng rekan komunitas juga bisa.

Sejalan dengan itu, motor-motor beraliran scrambler juga bisa mengikuti kontes modifikasi. Siapa tahu, motor kesayanganmu bisa jadi yang terbaik, dan mendulang tropi, Sob!

Bagi kamu yang ingin menerapkan gaya scrambler dalam modifikasi CB150R. Kamu bisa memulainya dengan mengganti komponen ban dengan ban dual purpose.

Mengapa? Karena ban dua purpose dapat menunjang kenyamananmu ketika berkendara. Ban model ini mampu melibas segala medan jalan, baik on-road maupun off-road.

Apabila sudah mengganti ban, selanjutnya kamu bisa mengganti headlamp dengan lampu berbentuk bulat untuk menunjang kesan klasik semakin terasa. Pada bagian belakang motor, kamu bisa menambahkan pelat.

Oh iya, jangan lupa bagiannya joknya juga perlu diganti dengan desain yang lebih tipis agar mirip dengan tampilan motor scrambler. Sebagai gambaran, dalam modifikasi CB150R dengan tampilan scrambler ini, kamu perlu merogoh kocek agak sedikit besar ya, Bro!

Pasalnya ada sejumlah komponen standar yang perlu mendapatkan sentuhan modifikasi. Jadi sebelum memutuskan untuk modifikasi, kamu bisa kalkulasi terlebih dahulu dan persiapkan bujet lebih untuk modifikasi CB150R ala scrambler ini.

4. Ubah Jadi Full Fairing, Jadi Rekomendasi Modifikasi CB150R

Konsep modifikasi CB150R full fairing mampu dongkrak tampilan jadi semakin mewah dan sporty

Selanjutnya, pilihan modifikasi CB150R yang kamu bisa aplikasikan adalah dengan mengubahnya menjadi motor full fairing. Dengan mengusung tema full fairing, tampilan motor kamu akan terlihat lebih maco dan sporty, layaknya  motor yang digunakan pembalap MotoGP.

Ketersediaan aksesori full fairing saat ini sudah cukup beragam di jajakan penjual. Rata-rata komponen fairing menggunakan bahan fiber glass.

Untuk urusan satu ini kamu perlu cermat. Pasalnya beda bahan pembuatan, tentunya kamu tidak bisa menyamakan kekuatannya dengan komponen bawaan yang lebih lentur dan kuat karena menggunakan plastik ABS.

Kalau mau modifikasi CB150R tanpa merusak rangka asli, kamu bisa menggunakan bodi half fairing yang langsung dipasang. Proses pemasangannya pun cenderung lebih mudah.

Gimana tertarik untuk modifikasi CB150R jadi model full fairing? Kamu bisa hunting-hunting komponennya di situs jual-beli online, nih!

5. Modifikasi CB150R Thailook Bisa Jadi Pilihan

Gambaran modifikasi CB150R thailook

Konsep modifikasi CB150R berikutnya, kamu mungkin bisa mengusung aliran Thailook. Aliran modifikasi Thailook memang masih cukup banyak diminati masyarakat hingga saat ini.

Modifikasi thailook sendiri sangat identik dengan motor resik, kinclong, dihiasi airbrush cerah, dan yang jelas, berpakem pelek jari-jari alias jeruji.

Umumnya, konsep modifikasi thailook ini identic dengan pelek jari-jari bertapak kecil, dengan ban yang tipis. Nah, penggunaan pelek seperti ini tidak sejalan dengan aturan lalu lintas, Sob!

Jadi kamu perlu perhatikan juga menggunakan sepeda motor dengan ban kecil ketika digunakan untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Aliran modifikasi thailook ini paling sering dilakukan pada motor matik.

Sebagai gambaran, buat kamu yang ingin modifikasi CB150R, ada sejumlah komponen yang kamu bisa lakukan. Mulai dari melakukan krom di sejumlah bagian yang kamu bisa sesuaikan dengan selera dan keinginan.

Lalu kamu juga bisa mengganti pelek model jari-jari berukuran kecil. Pelek jari-jari yang umum digunakan berukuran sekira 1.40 – 1.60 dengan profil ban tipis berukuran antara 50-70 ring 17. Ukuran tersebut identik dengan sebutan ban cacing.

Ukurannya jauh lebih kecil daripada ban orisinal bawaan pabrik. Bila sudah melakukan ubahan itu, sebaiknya motor hanya diperuntukan untuk kebutuhan kontes modifikasi saja.

Dalam menunjang tampilannya, konsep modifikasi CB150R thailook ini. Kamu bisa menambahkan airbrush dengan beragai motif, paling banyak dominan menggunakan warna-warna yang cerah.

Well.. sekarang sudah tahukan ide modifikasi CB150R apa saja yang bisa kamu praktikkan pada motor kesayanganmu. Sejatinya, memodifikasi sepeda motor merupakan hak konsumen.

Tapi ada baiknya bila kamu melakukan modifikasi dengan bantuan dari teknisi yang berpengalaman. Untuk kasus ini, kamu bisa meminta teknisi Honda untuk memasangkan komponen baru sekalipun komponen tersebut dibeli dari pihak lain.

Dengan bantuan seorang ahli, kamu bisa mendapatkan informasi penting seputar dampak yang ditimbulkan dari penggantian tersebut.

Semoga informasi ini bisa bermanfaat buat kamu, dan setidaknya bisa jadi gambaran bagi kamu yang ingin modifikasi kendaraan.

Baca Juga :

Related posts

Daftar Pemenang Wuling Aftersales Skill Contest 2024

Rekam Ragam Kejadian di Jalan, Blackvue Rilis Dashcam AI, Ini Keistimewaannya!

Chery J6 Edisi Batik, Tampil Kalcer di GJAW 2024 Siap Dilelang