Spesifikasi Maxus RV Life, Saudara MG Maxus 9 Dengan Atap Pop-up

Spesifikasi Maxus RV Life dengan atap pop-up

MG Maxus 9 boleh saja menjadi MPV terfavorit di ajang PEVS 2024. Tapi saat tim Moladin mengunjungi Beijing Auto Show beberapa waktu lalu, Maxus 9 punya saudara yang siap kemping lho. Ini dia spesifikasi Maxus RV Life.

Seperti diketahui MG Motor UK Limited (MG Motor) adalah perusahaan otomotif Inggris yang menjadi anak perusahaan dari SAIC Motor UK. Yang pada gilirannya dimiliki oleh brand Shanghai Automotive dan menjadi perusahaan milik negara, SAIC Motor.

Bahkan MG Maxus 9 sendiri merupakan rebadge dari Maxus Mifa 9 yang diplot sebagai minivan listrik yang diproduksi oleh SAIC Maxus dan diluncurkan perdana untuk pasar otomotif Cina pada November 2021. Meski di Beijing Auto Show 2024 lalu MG dan Maxus jadi dua brand terpisah namun sama-sama dalam naungan SAIC Motor.

Dengan tampilan dan dimensi yang mirip, menarik untuk mengulas keunikan dari Maxus RV Life dan MG Maxus 9.

Spesifikasi Maxus RV Life

Facsia Maxus RV Life modern

Penampilan Maxus RV Life memang bukan suguhan utama di panggung Maxus. Lantaran bintang pada booth Maxus ialah Maxus Mifa 7, MPV listrik terbaru yang dipersiapkan sebagai pilihan lebih kompak dari Maxus Mifa 9.

Maxus RV Life hadir dengan kombinasi warna cerah hijau lemon di bagian bawah dan putih pada bagian atas plus grafis manarik di kedua sisi mobil. Mobil ini menjadi salah satu referensi campervan karena tren berkegiatan di luar ruangan menjadi semakin populer di Cina.

Maxus RV Life listrik berbasis Maxus eDeliver 7 dengan atap pop-up. Oleh Maxus mobil ini dikemas dengan denah lantai rata dengan komposisi bangku di belakang, dapur di samping, plus atap yang bisa terangkat secara elektris untuk ekstra ruang penyimpanan dan ruang kepala di belakang. Semua bagian nampak solid dan dipikirkan secara matang.

Harga dan jangkauan e-camper Maxus RV Life

Maxus RV Life menawarkan jangkauan hingga 370 km menurut WLTP

Sebagai sebuah van, spesifikasi Maxus RV Life menawarkan jangkauan hingga 370 km menurut WLTP dan beban muatan maksimal hingga 1.125 kg. Dengan didukung baterai 88 kWh, konsumen setidaknya harus menggelontorkan 47.990 Euro (Rp 628 juta) untuk mendapatkan mobil ini di Cina

Selain Maxus RV Life, Ford juga menampilkan banyak model siap kemping, seperti Ford Transit campervan berbobot 2,8 ton. Juga ada GAC Aion Y plus dengan tenda atap, sehingga menciptakan ruang bagi penumpang dan peralatan di dalamnya. Atau juga Dacia Duster yang mengekspos tenda atap dengan dua tempat tidur di dalamnya.

Maxus RV Life Jadi Referensi Modif MG Maxus 9

Dimensi MG Maxus 9 yang lega bisa diubah jadi campervan mewah

Bicara MG Maxus 9 sebenarnya sudah dijual pada GIIAS 2023 lalu. Namun nama sebelumnya adalah Maxus Mifa 9 yang ada di bawah naungan Indomobil Group. Saat itu MG Maxus 9 sudah diniagakan dengan harga Rp 1,4 miliar. Sayangnya, setelah acara GIIAS 2023, sosok Maxus Mifa 9 seperti hilang ditelan bumi.

Indonesia akhirnya mengikuti Thailand yang memasarkan Maxus Mifa 9 dengan nama MG Maxus 9. Di Negeri gajah Putih ini, MPV premium listrik ini sudah dijual dan mendapat respon positif dari pasar negeri Gajah Putih. Animo yang sama didapatkan saat PEVS 2024 lalu dengan gelar “Favorite Big MPV”.

“Kami dari MG Motor Indonesia bersyukur dan terhormat akan pencapaian yang diraih oleh MG Maxus 9, sebagai e-MPV terfavorit. Penghargaan ini merupakan sebuah pengakuan akan dedikasi MG yang terus berinovasi menyajikan lini kendaraan yang inovatif dan menyesuaikan keinginan maupun kebutuhan pencinta otomotif akan kendaraan ramah lingkungan di Indonesia,” kata Donald Rachmat, Chief Operating Officer MG Motor Indonesia.

MG Maxus 9, MPV listrik mewah pertama di Indonesia hadir dengan desain eksterior yang elegan, menampilkan lampu depan LED dan DRL (Daytime Running Lights) yang ramping yang meningkatkan kesan modern.

Bumper depan yang besar dan velg krom 19 inci menonjolkan aura sporty yang dibalut dengan detail krom pada tepi mobil dan bumper belakang. Tak hanya itu, e-MPV ini juga memiliki fitur pintu geser listrik dan pintu belakang otomatis yang menambah kesan futuristik juga mewah.

Masuk ke bagian interior, MG Maxus 9 dirancang untuk meningkatkan kenyamanan penumpang dengan adanya kursi Captain Seats dengan fitur Temperature Seats dan Massage Seats yang bisa dikontrol dengan satu sentuhan jari melalui layar touchscreen di setiap kursinya.

Area kabin nyaman

Di atas kedua kursi terdapat Dual Panoramic Sunroof yang membuat pengalaman perjalanan tidak hanya nyaman namun semakin menarik. Mengikuti fitur tersebut, terdapat deretan teknologi canggih lainnya seperti kaca spion digital, pengisi daya nirkabel, head-up display, AC modular otomatis dengan PM 2.5 Air Purifier yang menjamin sirkulasi udara di dalam kabin terjaga, floating head unit, serta 64 pilihan warna ambient light.

Tak hanya unggul di sisi desain dan teknologi, MG Maxus 9 menawarkan performa tinggi sebagai MPV listrik. Di mana, mobil ini menggunakan baterai lithium-ion berkapasitas 90kWh, yang mampu menempuh jarak hingga 540 km dalam sekali pengisian daya (NEDC Mode) dan mendukung fitur fast charging yang mampu melakukan pengisian dari 30% – 80% hanya dalam waktu 36 menit.

MG Maxus 9 telah dilengkapi oleh Advanced Synchronised Protection System yang telah meraih sertifikasi keselamatan 5-bintang dari EURO NCAP dan ANCAP, menjamin keamanan dan keselamatan berkendara. Keunggulan MG Maxus 9 juga telah diakui di ranah global dengan meraih berbagai penghargaan; salah satunya BEST FAMILY EV oleh The Thailand EV.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali