SUV Daihatsu Untuk Lawan HR-V, Meluncur 2023?

Rendering Perodua Nexis. Foto: Idiyaz

Tersiar kabar bahwa akan ada mobil SUV Daihatsu untuk lawan HR-V. Informasi ini tentunya menjadi angin segar bagi kamu yang telah lama menanti kebangkitan merek Daihatsu di Indonesia.

Dilansir dari laman wapcar, Perodua yang merupakan perusahaan otomotif lokal Malaysia yang memproduksi dan mendistribusikan produk Daihatsu, telah mendaftarkan dua nama mobil baru di Lembaga perdagangan pemerintah Malaysia. Terlihat, nama yang didaftarkan yaitu Traz dan Nexis.

Dua nama mobil baru yang didaftarkan tersebut, salah satunya digadang-gadang merupakan mobil dengan segmen SUV (Sport Utility Vehicle) ringkas. Bahkan, di jejaring media sosial sudah tersebar gambar hasil rendering dari akun Idiyaz yang menampilkan desain dari SUV Perodua baru tersebut.

Bicara spesifikasi, media Malaysia mengatakan SUV itu menggunakan platform DNGA-B dengan kode D66B. Bisa dikatakan, platformnya serupa dengan yang digunakan Toyota Vios, Perodua Alza dan Toyota Veloz. Secara desain, SUV Perodua terbaru itu akan mengacu pada desain Toyota Yaris Cross. Di mana mobil itu mempunyai tampilan yang kompak dan sporty. Dan untuk namanya, diprediksi menggunakan Perodua Nexis.

Jadi posisi SUV Daihatsu untuk lawan HR-V ini kemungkinan akan ada di atas Daihatsu Rocky. Dimensinya lebih besar, kemudian pakai mesin 1.500 cc, dan transmisi D-CVT. Soal peluncurannya, banyak media Malaysia mengatakan Perodua siap menghadirkan Nexis pada 2023. Bagaimana dengan Indonesia, kemungkinan setelahnya dan bisa jadi masih di tahun yang sama.

Sepak Terjang Pasar Mobil SUV di Indonesia, Produk Daihatsu Cuma Sedikit

Pasar mobil SUV di Indonesia semakin menggeliat

Berbicara mobil SUV Daihatsu, pabrikan otomotif asal Jepang ini memang kurang agresif dalam memunculkan lini produk di segmen tersebut. Buktinya cuma punya dua model: Terios dan Rocky. Padahal dari sisi pasar, SUV sedang sangat diinginkan oleh konsumen Indonesia.

Merek lain juga sudah fokus terlebih dahulu ke segmen tersebut. Tidak usah jauh-jauh, Toyota yang merupakan saudara Daihatsu, punya tujuh lini SUV: Raize, Rush, Corolla Cross, C-HR, Fortuner, bZ4X, hingga Land Cruiser. Lalu Suzuki ada lima: Ignis, S-Presso, XL7, SX4 S-Cross, hingga Jimny. Lalu Honda memiliki empat produk: BR-V, WR-V, HR-V, CR-V. Sedangkan Hyundai lima produk: Creta, Ioniq 5, Kona EV, Palisade, dan Santa Fe.

Intinya, Daihatsu ketinggalan soal lini produk SUV. Jadi, kehadiran SUV Daihatsu untuk lawan HR-V sangatlah masuk akal.  Apalagi jika melihat negara tetanggga yaitu Malaysia yang siap menghadirkan Perodua Nexis dengan menggunakan basis platform DNGA-B. Kemungkinan Nexis tersebutlah yang juga bakal dibawa oleh Daihatsu ke Indonesia. Hanya saja soal nama, biasanya bakal berbeda.

Bila benar, SUV Daihatsu untuk lawan HR-V bakal hadir di Tanah Air, maka ini jadi gebrakan baru untuk pabrikan berlogo D. Pasalnya dari sisi harga, tentu bakal ada di range Rp 300 jutaan. Dengan kata lain, SUV tersebut bakal jadi mobil Daihatsu termahal di Indonesia.

Moladiners, itulah ulasan mengenai mobil SUV Daihatsu terbaru yang siap meluncur 2023. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa