PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga dari Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation di Indonesia, terus membuktikan eksistensi sebagai pemimpin pasar kendaraan niaga di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan Mitsubishi Fuso meraih dua penghargaan di kelas kendaraan niaga.
Tak hanya berhasil mempertahankan sebagai market leader di segmen kendaraan niaga dengan pangsa pasar 38,1% pada tahun 2024 lalu. Mitsubishi Fuso juga berhasil meraih dua penghargaan bergengsi, yaitu Top Brand 100 Award 2025 dan WOW Brand 2025 sebagai Gold Champion di kategori kendaraan niaga.
Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas kepercayaan pelanggan terhadap Mitsubishi Fuso selama 55 tahun perjalanannya di Indonesia dan semakin memperkokoh posisi Mitsubishi Fuso sebagai Andalan Bisnis Sejati.
“Menjadi sebuah kebanggan bagi kami, di tahun 2025 ini Mitsubishi Fuso mengawali awal tahun yang positif dimana kami berhasil meraih penghargaan Top Brand 100 Award 2025 dan WOW Brand 2025 sebagai Gold Champion untuk kategori kendaraan niaga. Hal ini menjadi motivasi kami sebagai market leader untuk terus berkembang dan berinovasi mendukung berbagai industri bisnis Tanah Air,” buka Sudaryanto selaku General Manager of Business Communication PT KTB.

“Kami juga berterima kasih atas kepercayaan konsumen Mitsubishi Fuso selama 55 tahun yang telah memilih kami sebagai Andalan Bisnis Sejati. Kedepannya, kami akan fokus meningkatkan pelayanan kami yang semakin professional, terintegrasi, dan menghadirkan kendaraan niaga yang sesuai dengan kebutuhan bisnis konsumen,” tambahnya.
Top Brand Award merupakan penghargaan prestisius yang diberikan kepada merek dengan performa luar biasa di pasar Indonesia. Adapun merek dinilai berdasarkan survei konsumen yang dilakukan independent oleh Frontier Research dengan Top Brand Index yang mengukur loyalitas, kesadaran merek, dan kepuasan pelanggan.
Selain itu, Mitsubishi Fuso juga dianugerahi penghargaan lainnya yaitu Indonesia WOW Brand 2025 untuk kategori kendaraan niaga. Penghargaan ini diberikan untuk merek yang berhasil mendapatkan advokasi tertinggi dari konsumennya berdasarkan hasil survei yang dilakukan secara independent oleh MarkPlus Insight.
Hat-trick Mitsubishi Fuso Mempertahankan Posisi Gold Champion

Keberhasilan Mitsubishi Fuso meraih kedua penghargaan ini mencerminkan bahwa merek Mitsubishi Fuso adalah merek terpercaya, terbukti keandalannya, dan kendaraan niaga yang paling banyak digunakan oleh masayarakat Indonesia.
Pencapaian ini pun tentunya tidak terlepas dari komitmen Mitsubishi Fuso dalam menghadirkan layanan terbaik bagi konsumen yang berlandaskan tiga pilar Utama.
Mulai dari Zero Down time, untuk memastikan kendaraan tetap beroperasi tanpa hambatan; Best Life Cycle Value, yang menjamin efisiensi dan nilai ekonomis kendaraan dalam jangka panjang; serta Customer Business Consultant, yang berfokus pada solusi bisnis komprehensif guna mendukung pertumbuhan bisnis konsumen.
Dengan pencapaian sebagai market leader, penghargaan bergengsi, serta peningkatan layanan purna jual, Mitsubishi Fuso semakin memperkuat posisinya sebagai brand kendaraan niaga nomor satu di Indonesia.
Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.