Honda Click 110cc 2024, Bocoran Harga dan Spesifikasi Tandem BeAT Baru?

Rumor kehadiran Honda Click 110cc 2024 ke Tanah Air

Kami tertarik mengulas lebih jauh perihal Honda Click 110cc 2024 yang diproyeksi bakal hadir sebagai opsi lebih terjangkau di segmen skutik 110cc. Artinya jika ada peluang mengaspal, motor ini akan menjadi tandem bagi Honda BeAT yang menjadi ujung tombak penjualan PT Astra Honda Motor (AHM).

Nama Honda Click 110cc 2024 sendiri kadung dikenal di Tanah Air sebagai Honda Vario. Artinya mungkin saja akan lahir pembaruan Honda Vario 110cc yang sejatinya sudah terkubur alias discontinue sejak awal tahun 2020 lalu.

Yups Honda Vario 110cc generasi lama (110 eSP atau Vario 110 FI) kerap dicap sebagai Vario rasa BeAT. Pasalnya motor ini mengandalkan mesin sama yakni unit 108,2 cc berpendingin udara yang juga dipakai menjadi jantung mekanis Honda BeAT.

Desain tameng Click 110cc 2024 mengacu pada Click 125 50th Anniversary

Kini dengan lenyapnya Vario 110, keluarga besar Vario hanya tersedia dalam pilihan mesin 125 cc dan 160 cc. Jadi lupakan sudah anggapan Honda Vario 110 cuma BeAT yang berganti bodi saja dan berbanderol lebih mahal. Lantas bagaimana dengan isu Honda Click 110cc 2024?

Ya angin segar ini seolah siap menjadi amunisi lanjutan PT AHM untuk menegaskan hegemoni-nya di segmen skutik ber-cc kecil (110cc). Tidak banyak yang bermain di kelas ini selain Honda BeAT dan Suzuki Nex II dan Nex II Cross.

Jadi rumor kehadiran Honda Click 110cc 2024 alias Vario 110cc 2024 jelas akan pas sebagai tandem Honda BeAT. Bahkan bukan tidak mungkin motor ini akan diposisikan sebagai BeAT versi murah karena sasarannya untuk menarik minat konsumen, kaum muda.

Proyeksi Desain Honda Click 110cc 2024

JIka jadi mengaspal Click 110cc alias Vario 110cc akan mengisi segmen yang sama dengan BeAT

Meski ber-cc kecil, secara luas Honda Click 110cc 2024 bersanding dengan rival berkubikasi mesin 125cc. Sebut saja Yamaha Gear, Fino, Mio M3, dan motor ini hadir menawarkan beberapa keunggulan.

Tidak banyak informasi terkait desain Honda Click 110cc 2024. Namun berkaca pada edisi terbatas All-New Click 125 50th Anniversary, motor ini disinyalir akan memiliki perpaduan desain unik yang terinspirasi dengan garis bodi samping yang akan tajam.

Desain yang stylish dan modern membuatnya menarik perhatian. Ditambah dengan performa mesin yang bertenaga berkat teknologi Eco maka Honda Click 110cc 2024 siap menemani aktivitas Anda lebih leluasa.

Efisiensi BBM, Harga dan Peluang Masuk Pasar Indonesia

Keunggulan tambahan yang tidak kalah penting adalah efisiensi bahan bakar yang luar biasa. Kapasitas tangki Honda Click 110cc yang besar menghasilkan jarak tempuh yang signifikan jika dikonversian setiap liter bahan bakar. Pas untuk perjalanan jarak jauh karena tingginya efisiensi penggunaan BBM.

Meskipun baru diluncurkan di India, Click 110cc 2024 diprediksi akan laris manis di Indonesia. Harga yang terjangkau, fitur-fitur unggulan, dan desain yang menarik menjadikannya pilihan menarik bagi para pembeli.

Kemunculan Click 110cc 2024 berpotensi mengubah peta persaingan di pasar motor Indonesia, khususnya di kelas entry-level. Dengan nilai lebih yang ditawarkannya, motor ini bisa menjadi pilihan populer bagi para pengguna.

Honda BeAT 2024 juga siap Mengaspal?

Honda BeAT edisi 50th Anniversary

Sejalan dengan rumor kehadiran Honda Click 110cc 2024, kabar terbaru yang berhembus juga tengah disiapkan Honda BeAT 2024 terbaru. Yeah….PT AHM rumornya juga sudah melakukan sesi pengambilan video Honda BeAT di salah satu Kawasan perumahan di daerah Bogor.

Raja skutik 110cc ini sendiri saat ini terbagi dalam tipe Honda BeAT dan BeAT Street. Memang belum banyak informasi perihal bocoran gambar BeAT baru ini, namun diprediksi dimensinya akan lebih melebar dan tetap dengan garis bodi yang tegas. Pun dengan kemampuan handling yang lincah dan mesin bandel yang tergolong irit.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

6 Rahasia BAIC BJ-40 Plus Yang Belum Kamu Tahu

Tips Penting Pengecekan Rutin Rem Mobil Antisipasi Celaka

5 Bengkel Mobil Panggilan, Bisa Datang Kapan Saja!