PEVS 2024: Harga Neta V-II Cuma Rp 200 Jutaan, Wuling Air EV Wajib Waspada!

by Firdaus Ali
Harga Neta V-II cuma Rp 200 jutaan

Harga Neta V-II cuma Rp 200 jutaan, jelas membuat Wuling Air EV wajib waspada. Pasalnya dengan pengumuman harga baru yang notabene beririsan bikin konsumen lebih leluasa dalam menentukan pilihan.

Hal lain lagi ialah meski dibanderol dengan harga lebih terjangkau, penampilan Neta V II justru diupgrade lebih eye catching dibanding versi sebelumnya. Bahkan dibekakali lebih banyak fitur plus dimensi yang lebih besar dibandingkan Air EV.

Harga Neta V-II sudah resmi dirilis pada ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024, yaitu kisaran Rp 200 jutaan. Meskipun harga resminya baru akan diumumkan dalam waktu dekat.

“Melalui acara ini, menjadi momen yang tepat bagi NETA Indonesia, untuk memperkenalkan salah satu produk terbaru kami yaitu Neta V-II. Saat ini kami belum bisa memberikan harga resmi secara detail, namun tentunya NETA akan memberikan harga yang terjangkau berkisar Rp 200 jutaan rupiah untuk varian tertinggi dengan syarat & ketentuan, dan program Special Pre-Book Price ini berlaku hingga periode Grand Launching Neta V-II yang diperkirakan akan kami lakukan di akhir Mei 2024,” Yusuf Anshori, Brand & Marketing Director PT NETA Auto Indonesia beberapa hari lalu.

Baca juga  Test Drive Neta V-II Dari Jakarta ke Bandung, Sesuai Ekspektasi?

“Kami sangat antusias, memberikan pengalaman pertama kali kepada para pengunjung Periklindo Vehicle Show 2024 untuk melihat secara langsung tampilan eksterior dan interior yang memukau dari Neta V-II,” tambahnya.

Harga Neta V-II Bikin Wuling Air EV Ketar-ketir

Harga Neta V-II cuma Rp 200 jutaan jelas membuat Wuling Air EV sport jantung. Bukan tanpa alasan, Neta V-II hadir dengan dimensi yang lebih besar sehingga kabin lebih lega dan bagasi lebih luas (335 liter).

Neta V-II punya dimensi panjang 4.070mm, lebar 1.690mm, dan tinggi 1.540 mm yang compact untuk kelasnya. Sementara jika dibandingkan dengan dimensi Air EV, panjangnya cuma 2.974 mm, lebar 1.505 mm dan tinggi 1.631 mm.

Selain dimensi, Neta V-II juga dilengkapi fitur modern, seperti Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang terkoneksi dengan Forward Collision Warning (FCW) untuk mendeteksi objek di depan dan menghindari potensi tabrakan, Automatic Emergency Braking (AEB) yang akan melakukan pengereman otomatis saat akan menabrak objek, hingga Front Vehicle Start Alert (FSA) yang mendeteksi pergerakan kendaraan yang berada di depan mobil.

Baca juga  Test Drive Neta V-II Dari Jakarta ke Bandung, Sesuai Ekspektasi?

Fitur keamanan lainnya adalah Full-speedAdaptive Cruise Control (ACC), Traffic Jam Assist (TJA), Integrated Cruise Assist (ICA), Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist (LKA), hingga High Beam Assist (HBA).

Sementara untuk Wuling Air EV terbagi dalam 3 varian. Termurah ialah versi Wuling Air EV Lite yang menjadi varian paling terjangkau bagi konsumen dengan harga Rp 190 jutaan.

Lalu ada varian Wuling Air EV Long Range (Rp 275 juta) dengan jarak tempuh 300 km, dan Standard Range (Rp 224 juta) yang siap melibas jarak 200 km. Ketiga varian Air EV ini merupakan produk dari pabrik Wuling di Cikarang, Jawa Barat.

Booking Neta V-II Cuma Rp 5 Juta di PEVS 2024

Harga Neta V-II cuma Rp 200 jutaan, jika Kamu tertarik memilikinya cukup membayar booking fee di PEVS 2024 sebesar Rp 5 juta saja.

Beberapa keuntungan melakukan booking Neta V-II di PEVS 2024 antara lain mendapatkan Lucky Dip berupa Iphone 15 Pro, Smart TV 55”, Redmi Note 13 Pro, Golden Bar, dan Voucher MAP. NETA juga menghadirkan Special Pre-Book Promo dengan memberikan segudang keuntungan tambahan baik untuk konsumen yang melakukan pemesanan NETA V maupun NETA V-II, seperti Lifetime Warranty, Saldo PLN Mobile hingga Free Wall Charger.

Baca juga  Test Drive Neta V-II Dari Jakarta ke Bandung, Sesuai Ekspektasi?

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika