Honda Rilis Scoopy Edisi Kemerdekaan, Warnanya Merah Putih

by Baghendra Lodra
Honda Scoopy Stylish

Moladin PT Astra Honda Motor (AHM) resmi memperkenalkan warna baru Honda Scoopy edisi Kemerdekaan. Menyambut hari Kemerdekaan Indonesia ke-74, Scoopy tampil dengan warna yang fashionable yakni Stylish White Red.

Baca Juga: All New Honda Scoopy 2019, Lebih Stylish Dengan Grafis Baru.

Warna baru ini melengkapi 4 pilihan warna Honda Scoopy Stylish yang sebelumnya sudah dipasarkan, seperti Stylish Matte Red, Stylish White, Stylish Matte Brown dan Stylish Black. Masih tetap mengusung konsep minimalis, makanya tak ada ubahan dari desain stripingnya.

Honda Scoopy memang sudah menjadi trendsetter sesuai perkembangan tren masa kini, motor ini memang pas buat dipakai harian tidak heran kalau termasuk matic yang banyak sliweran dijalanan. Hadirnya Scoopy tema Kebangsaan ini sebagai bentuk antusiasme AHM sambut hari kemerdekaan Indonesia.

“Hadirnya warna baru Stylish White Red, membuat pilihan warna Honda Scoopy makin beragam dengan 8 pilihan warna yang siap temani hidup genarasi milenial yang mau tampil beda, fashionable dan unik. Fitur canggih dengan pilihan warna beragam diharap mampu berikan kebanggaan pengendara yang menyukai gaya hidup sebagai trendsetter di komunitasnya,” ucap Maketing Director AHM, Thomas Wijaya.

Baca juga  Yamaha XMAX Pak Polisi, Modifikasi Matic Dinamis dan Stylish

 

[product product=”Kawasaki Z 125 PRO” images=”https://cdn.moladin.com/motor/kawasaki/Kawasaki_Z_125_PRO_9363_67395_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/kawasaki/kawasaki-z-125-pro-naked-air-cooled-4-stroke-single-125cc” price=”Rp. 1.406.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

 

Fitur Tidak Ada Yang Berubah

Soal fitur Honda Scoopy tidak ada ubahan, alias masih sama dengan edisi sebelumnya. Sudah dilengkapi lampu depan LED Projector dengan lampu sein berdesain oval yang jadi ciri khas Honda Scoopy selama ini.

Headlamp Honda ScoopyLampu depan LED Projector dengan lampu sein berdesain oval | Foto: Astra Honda Motor

Masih menggunakan velg yang sama berukuran 12 inch dengan dikombinasikan ban tubeless tapak lebar yang hadirkan keseimbangan sempurna. Dengan ground clearance 143mm pastinya bikin pengendara nyaman dan aman juga.

Digital panel meter dengan panel LCD yang tampilkan beragam informasi juga indikator bahan bakar serta ECO indicator membuat pengendara tidak perlu khawatir bila sedang dijalan. Sudah disematkan sistem keamanan Anti-theft alarm serta answer back system. Scoopy juga sudah dilengkapi power charger yang berfungsi untuk mengisi baterai ponsel si pengendara.

 

Mesin Kapasitas 110cc Teknologi eSP

Soal dapur pacunya si tidak ada ubahan, masih memakai mesin 110cc ditunjang dengan teknologi eSP terintegrasi dengan ACG starter yang membuat suara mesin lebih halus saat dihidupkan.

Baca juga  New KTM RC200 Dirilis Dengan Warna Hitam, Back In Black Bikin Tampilannya Makin Sporty!

Mesin 110cc ScoopyMesin berkapasitas 110cc | Foto: Astra Honda Motor

Bahan bakar juga dijamin irit, apalagi Honda Scoopy sudah menggunakan Idling Stop System (ISS). Soal performanya lumayan untuk ukuran mesin 110cc, kecepatan maksimum mampu tembus 91,3km/jam.

Saat ini kamu bisa beli Honda Scoopy 2020 hingga aneka Motor Baru lainnya dengan DP yang ringan di Moladin!

Baca juga;

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika