BAIC BJ40 PLUS Mining Edition Pas Buat Pengusaha Tambang

by Ivan
BAIC BJ40 PLUS Mining Edition

PT JIO Distribusi Indonesia selaku sole distributor BAIC di Indonesia mengumumkan partisipasinya di ajang Mining Indonesia Exhibition 2024. Ini dia BAIC BJ40 PLUS Mining Edition yang cocok bagi pengusaha tambang.

Setelah 66 tahun sukses bergelut di dunia otomotif Internasional dengan berbagai award winning productsnya dan secara resmi mengabarkan kehadirannya di Indonesia pada ajang GIIAS 2024 lalu, BAIC terus menerus berinovasi dan mempertajam posisi produk-produk yang dibawanya ke Indonesia.

Salah satu produk andalan berpenampilan boxy yang memiliki daya tarik dan karakter yang sangat kuat adalah BJ40 Plus yang pada kesempatan ini tampil dengan kelengkapan khusus kendaraan untuk digunakan di lokasi pertambangan.

Model ini pasang tiang bendera standar tambang setinggi 4,5 - 6 meter
Model ini pasang tiang bendera standar tambang setinggi 4,5 – 6 meter

BJ40 Plus Mining Series ini akan tampil dengan mengikuti standar kendaraan yang beroperasi di daerah pertambangan yaitu body kendaraan berwarna putih dengan strip reflektif berwarna kuning atau merah.

Tidak hanya itu sebagai mobil yang disiapkan terjun di site alias area pertambangan, maka ada kelengkapan lampu tambahan di bagian atap mobil, lampu rotator dan tiang bendera standar tambang setinggi 4,5 – 6 meter agar terlihat bagi kendaraan-kendaraan tambang lain yang berukuran jauh lebih besar.

Baca juga  BAIC Catat Penjualan Sebanyak 136 Unit di GIIAS 2024

BJ40 Plus telah membuktikan ketangguhannya melalui keikutsertaannya di Rally Dakar selama 3 tahun berturut-turut dan mencetak posisi yang cukup membanggakan.

Model ini tetap mengusung mesin mesin 2.000cc Turbo bertenaga |221 Hp dengan torsi maksimum 380 Nm
Model ini tetap mengusung mesin mesin 2.000cc Turbo bertenaga |221 Hp dengan torsi maksimum 380 Nm

Kendaraan 4×4 dengan mesin 2.000cc Turbo ini dapat menghasilkan tenaga 221 Hp dengan torsi maksimum 380 Nm. Mesin ini terhubung ke transmisi canggih 8-percepatan lansiran produsen kelas dunia, ZF-Friedrichshafen, serta dipasangkan Center differential Lock yang tangguh dan cerdas lansiran Pabrik Borg-Wagner Jerman.

Didukung kelengkapan safety standarnya juga tergolong mumpuni, performa offroad tangguh dengan tingkat durabilitas yang tinggi dan desain yang memungkinkan pengendaranya memiliki visibilitas yang baik terhadap sekitarnya membuat semua keunggulannya menjadi tidak terbantahkan.

Tidak hanya itu, walaupun segala kelengkapan kendaraan offroad diterapkan dengan sempurna pada kendaraan namun BAIC tidak meninggalkan standar kenyamanan pada bagian interior. Kabin sudah dirancang senantiasa mendukung kebutuhan pengendara agar senantiasa dapat menikmati perjalanannya dengan BAIC BJ40 Plus.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika