Pameran Wuling Meriahkan Mall Kota Kasablanka dan Hadirkan Promo Spesial

by Ivan
Pameran Wuling Meriahkan Mall Kota Kasablanka

Wuling Motors (Wuling) menggelar pameran di Mall Kota Kasablanka yang berlangsung dari tanggal 5 Maret hingga 9 Maret 2025. Yang menarik ialah pada pemeran Wuling kali ini hadirkan beragam promo spesial yang bisa menjadi pertimbangan bagi yang mengincar mobil baru untuk Lebaran.

Pada pameran Wuling ini diboyong New Air ev dan New Cloud EV yang baru saja diluncurkan pada bulan Februari lalu di IIMS 2025. Tak sekadar dipajang, konsumen yang berminat juga bisa mendapatkan kesempatan untuk melakukan test drive.

“Kami sangat bersemangat menghadirkan pameran ini sebagai wadah bagi masyarakat untuk mengeksplorasi lebih dalam keunggulan produk Wuling, khususnya untuk lini produk terbaru kami di segmen kendaraan listrik. Selain dapat melihat langsung, pengunjung juga bisa melakukan test drive Wuling EV ABC Stories. Tidak ketinggalan, kami juga menyiapkan ragam promo spesial yang semakin memberikan nilai tambah bagi pelanggan,” jelas Fariz Adinata Ramadhani selaku Regional Sales Manager Wuling Motors.

Calon konsumen bisa melakukan tes drive
Calon konsumen bisa melakukan tes drive

Di area pameran yang berlokasi di area Food Society Mall Kota Kasablanka dan menempati booth seluas 180 meter persegi ini, Wuling menampilkan berbagai model unggulan dari berbagai segmen.

Baca juga  Wuling Motors Raih Penghargaan Green Car of The Year di Ajang Sustainability Energy Award

Mulai dari segmen ICE (Internal Combustion Engine) yang diwakili oleh model Alvez sampai inovasi kendaraan hybrid dalam New Almaz RS Hybrid. Tidak ketinggalan, Wuling juga membawa kendaraan listriknya yakni New Air ev, BinguoEV dan New Cloud EV.

Deretan Promo Menarik

Untuk memberikan kemudahan lebih bagi calon pelanggan, Wuling menyajikan berbagai promo selama pameran. Konsumen dapat menikmati program uang muka ringan mulai dari Rp18 juta dan bunga 0% hingga tiga tahun. Selain itu, ada juga gratis asuransi bagi pembelian Air ev dan BinguoEV serta tambahan voucher belanja senilai jutaan rupiah.

Keuntungan tambahan juga diberikan bagi pelanggan yang memilih kendaraan listrik Wuling. Setiap pembelian semua varian Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV akan mendapatkan garansi seumur hidup untuk tiga komponen inti kendaraan listrik, gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155.000 km (mana yang tercapai lebih dulu), serta gratis perangkat charging 7kW AC beserta instalasinya. Tak hanya itu, pembeli juga akan mendapatkan gratis asuransi untuk Air ev dan BinguoEV dan DC Adapter untuk BinguoEV dan Cloud EV.

Baca juga  Ini Produk Lengkap Wuling di Jakarta Fair Kemayoran 2024
Ada keuntungan tambahan bagi bagi model calon konsumen Almaz dan Alvez.
Ada keuntungan tambahan bagi bagi model calon konsumen Almaz dan Alvez.

Bagi konsumen yang mencari SUV, Wuling turut memberikan keuntungan tambahan bagi model Almaz dan Alvez. Kedua model ini hadir dengan jaminan Resale Value Guarantee sebesar 70% di tahun ketiga kepemilikan dan layanan gratis biaya jasa perawatan berkala hingga 8 tahun atau 100.000 km (mana yang tercapai lebih dulu). Khusus untuk New Almaz RS Hybrid, pelanggan juga mendapatkan tambahan garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama hybrid.

Untuk semakin memeriahkan acara, Wuling menghadirkan program Lucky Dip dengan hadiah seperti Xiaomi Smart Band, E-Wallet Rp500.000, Smart TV 32”, Huawei Matepad SE 11”, logam mulia hingga 5 gram, dan Samsung Galaxy S24 Ultra.

Tak hanya itu, setiap pengunjung yang melakukan transaksi saat pameran mendapatkan kesempatan memenangkan grand prize spesial berupa 1 unit BinguoEV dan 1 unit BinguoEV dengan potongan harga hingga 50%. Adapun seluruh promo di pameran ini berlaku syarat dan ketentuan.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika