AION Ikut Pameran di Tangsel, Konsumen Berminat Bisa Langsung Test Drive

by Ivan
10 diler AION resmi beroperasi

Pabrikan asal Cina, AION turut ambil bagian di event Indonesia Autovaganza 2024 yang digelar pada 24-25 Agustus 2024 di Qbig BSD, Tangerang Selatan. AION ikut pameran di Tangsel, konsumen berminat bisa langsung test drive.

Pada acara ini, AION menampilkan dua model unggulan mereka yakni AION Y Plus dan AION ES. Tak hanya sekadar mejeng, AION juga menggugah keingintahuan calon konsumen dengan memberikan kesempatan eksklusif bagi pengunjung untuk melakukan test drive AION Y Plus.

AION Y Plus, SUV ini dipamerkan bersamaan dengan sedan listrik AION ES untuk menegaskan komitmen AION terhadap inovasi dan kualitas dalam kendaraan listrik. Pengunjung juga dapat merasakan langsung performa dan keunggulan AION Y Plus melalui sesi test drive yang tersedia selama acara.

Selama ajang Indonesia Autovaganza 2024, setiap pembelian unit AION akan mendapatkan garansi baterai, motor listrik dan kontroler elektrik seumur hidup untuk 1000 pembeli pertama.

Selain itu juga mendapatkan garansi kendaraan selama 8 tahun atau 160.000 km. Tidak hanya itu, AION juga memberikan gratis wall charger dan gratis instalasi. Tawaran ini dirancang untuk memberikan nilai tambah dan ketenangan pikiran bagi konsumen yang memilih beralih ke kendaraan listrik.

Baca juga  Sudah Sesuai Standar Global, Jadi Dasar Aion V Segera Diperkenalkan di Indonesia
Konsumen yang penasaran bisa coba langsung AION Y Plus dan ES
Konsumen yang penasaran bisa coba langsung AION Y Plus dan ES

“Kami sangat antusias untuk berpartisipasi dalam Indonesia Autovaganza 2024 dan menunjukkan kepada publik Indonesia kemampuan teknologi kendaraan listrik kami,” kata Andry Ciu, CEO AION Indonesia.

“Kami mengundang semua pengunjung untuk merasakan langsung pengalaman berkendara dengan AION Y Plus dan melihat sendiri bagaimana teknologi kami dapat memenuhi kebutuhan mobilitas masa depan.” tambah Andry.

Kami mengundang semua pengunjung untuk bergabung dalam event ini dan menjelajahi dunia kendaraan listrik AION. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk-produk AION.

AION Lanjutkan Tren Positif Pasca GIIAS

SPK AION di GIIAS 2024
SPK AION di GIIAS 2024, selain itu pengunjung yang ke booth juga mencapai 25 ribu orang

Penetrasi GAC AION di Indonesia memang cukup menuai hasil positif. Terlebih dukungan mobil-mobil berkualitas hingga merek ini sekarang resmi meraih penghargaan peringkat pertama dari JD Power Cina. GAC AION telah meraih peringkat pertama sebagai merek mobil listrik dengan kualitas terbaik.

Begitu kentara sepanjang GIIAS 2024 lalu, SPK AION tercatat mampu tembus seribu unit. Sekaligus membuktikan jika 3 produk mereka yaitu AION ES, HYPTEC dan AION Y Plus mendapat sambutan positif selama event berlangsung.

Baca juga  3 Unit AION Y Plus Dukung Event Jakarta Running Festival 2024

Sebagai pendatang baru di industri otomotif, AION Indonesia mencatat peningkatan signifikan dalam jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK), dengan total 1.118 SPK tercatat hingga hari terakhir acara, baik selama hari kerja maupun akhir pekan.

“Sebagai merek yang baru hadir di Indonesia, sambutan hangat yang kami terima selama GIIAS 2024 sangat berarti. Dengan respons yang sangat positif dari para pengunjung dan dukungan yang luar biasa, kami yakin AION akan menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan kendaraan listrik berkualitas tinggi,” ungkap Metta Yunita, Head of Marketing AION Indonesia (30/7).

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika