Minggu, Juni 30, 2024
Banner-Wuling-Cloud-EV

Spyshot Jetour X70 Plus Makin ‘Caper’ Wara-wiri di Jalanan Ibukota

by Ivan
Spyshot Jetour X70 Plus tengah berhenti di lampu merah daerah Petogogan

Dua mobil Jetour yang dipersiapkan untuk pasar Indonesia mulai diumbar tidak malu-malu. Setelah wujud utuh Jetour Dashing berhasil direkam, tim Moladin mendapati sosok tandemnya yakni Jetour X70 Plus dalam balutan stiker kamuflase. Ini dia spyshot Jetour X70 Plus yang makin cari perhatian (caper) wara-wiri di jalanan Ibukota.

Tim Moladin yang tengah berada daerah Petogogan tepatnya di Jalan Prof. Joko Sutono, Jakarta Selatan, melihat sosok Jetour X70 Plus melintas bahkan dengan kaca penumpang depan terbuka. Hal ini bikin bagian kabin SUV yang bakal meluncur di GIIAS 2024 mendatang sedikit terekspos.

Buritan X70 Plus nampak sporty dan juga dinamis
Buritan X70 Plus nampak sporty dan juga dinamis

Yups X70 Plus bersama Dashing dipastikan jadi bagian ekspansi Jetour untuk pasar Tanah Air. “Kami percaya bahwa pasar otomotif Indonesia memiliki potensi besar dan kami berharap dapat membangun hubungan yang baik dengan konsumen di sini,” kata Yang Fan, President Director PT JETOUR Motor Indonesia saat preskon GIIAS beberapa waktu lalu.

Spesifikasi Jetour X70 Plus

Jetour X70 Plus jadi model yang lebih besar dibanding Dashing
Jetour X70 Plus jadi model yang lebih besar dibanding Dashing

Spyshot Jetour X70 Plus kali ini sukses mengekspos bagian luar mobil secara lebih menyeluruh. Nampak jelas dari bagian sisi sebelah kiri, X70 Plus menampilkan garis bahu yang kekar dan mewah karena pasokan panoramic sunroof-nya terlihat begitu besar seluas 62 inci.

Baca juga  Spesifikasi Jetour JMK Traveller Ganteng Dari Lahir Jumlah Terbatas

Berkaca pada tampilannya di negara asalnya, tampang depan mobil terlihat lebih sopan dibanding wajah Dashing yang lebih modern. Jetour membenamkan gril krom berukuran besar yang terlihat mewah dan dipadu lampu depan berdesain tajam plus DRL LED vertikal di bagian bumper.

Jetour X70 Plus akan pakai pelek multi-palang 20 inci dan panoramic roof seluas 62 inci
Jetour X70 Plus akan pakai pelek multi-palang 20 inci dan panoramic roof seluas 62 inci

Bergeser ke area sisi, Jetour X70 Plus akan menggunakna pelek 20 inci model multi-palang yang atraktif. Sementara di area belakang hadir replika diffuser dengan 4 buah lubang knalpot yang bikin tampilan sporty dan tetap elegan.

Kabin Jetour X70

Kaca depan penumpang terbuka bikin kabin Jetour X70 Plus sedikit terekspos
Kaca depan penumpang terbuka bikin kabin Jetour X70 Plus sedikit terekspos

Walau sedikit menyembul, spyshot Jetour X70 Plus cukup memperlihatkan sedikit area kabin. Layout dasbor sudah dipikirkan secara matang dengan menempatkan layar berukuran besar di sisi depan berhias ornamen krom.

Seperti kebanyakan mobil modern saat ini, X70 Plus memiliki sepasang layar – satu berfungsi sebagai panel instrumen digital sementara yang lain adalah sistem infotainment layar sentuh.

Layout dasbor Jetour X70 Plus versi Filipina setir kiri terasa modern
Layout dasbor Jetour X70 Plus versi Filipina setir kiri terasa modern

Grafik pada kedua layar diklaim memiliki resolusi layar tajam dan memberikan tampilan informasi yang diperlukan secara jelas. Meski sepertinya belum terkoneksi Android Auto dan Apple CarPlay, namun hanya konektivitas Bluetooth.

Baca juga  Prediksi 2 Mobil Jetour di GIIAS 2024

Karena mobil ini memiliki CarbitLink yang dapat memproyeksikan layar ponsel pintar ke sistem infotainment, penggunaannya tidak begitu intuitif dan terkadang cenderung bermasalah. Termasuk tidak adanya armrest tengah belakang untuk baris kedua yang mengurangi kepraktisan dan kesan luksnya di belakang.

Prediksi Mesin Jetour X70 Plus

Mesin 1.498cc turbo bertenaga 153 hp dan torsi 230 Nm
Mesin 1.498cc turbo bertenaga 153 hp dan torsi 230 Nm

Jetour dibekali mesin berkapasitas 1.498 cc yang sudah dibekali oleh teknologi turbo. Jantung pacu itu mampu menghasilkan tenaga sebesar 153 hp di 5.500 rpm dan torsi 230 Nm pada 1.750 rpm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis kopling ganda 6-percepatan.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika