Mercedes-Benz G-Class bergaya vintage ini diberi nuansa retro oleh Carlex Design. Tak saja terlihat atraktif, modifikasi yang dilakukan nampaknya begitu cocok untuk SUV gambot nan mewah ini.
Pada bulan Juli 2024 lalu, Carlex Design sempat bikin lutut gemetar saat memamerkan Mercedes-Benz G-Class yang terinspirasi gaya retro, yang kemudian disebut sebagai G-Vintage.
Sekarang, mereka telah membuat beberapa contoh pertama, dan semuanya tampak sangat memukau. Skema cat eksterior dua warna yang lengsung membangkitkan kesan masa lalu dengan G-Vintage Carlex, dan dimulai dengan contoh mencolok yang memadukan oranye dengan perak.
Diabadikan di atas salju, bagian bawah Mercedes- G Class ini dilapisi dengan warna oranye yang sangat reflektif dengan aksen krom di sepanjang pintu. Bagian atas SUV 4×4 ini termasuk kabin dan kaca spion, telah dicat perak.
Di tempat lain, G-Wagen memamerkan garis-garis perak halus yang membentang di seluruh bodi dan sekarang mendukung cover ban cadangan baru yang dilapisi oranye dengan cincin luar krom.
Ada banyak hal lain yang disukai dari eksterior. Misalnya, bumper depan dan belakang berbahan serat karbon yang kini dilapisi krom mengilap dan penggunaan velg khusus berukuran 20 inci berwarna krom dan oranye.
Interiornya juga sama istimewanya. Carlex telah menghiasi jok, panel pintu, dasbor, dan roda kemudi dengan kulit putih yang mewah. Beberapa elemen oranye juga ditemukan di seluruh bagian, termasuk piping jahitan tepi jok, serta strip pada panel pintu dan tuas transmisi.
Carlex juga telah membuat contoh kedua. Mobil ini memiliki lapisan dua warna hijau dan perak dengan garis-garis merah.
Dengan bumper krom yang sama, mobil ini terlihat sama kerennya dengan yang oranye. Namun, interiornya cukup berbeda, karena kulit putihnya telah dibuang dan diganti dengan kulit cokelat tua dengan aksen oranye.
Tuner tersebut juga memamerkan G-Vintage ketiga. Mobil ini memiliki lapisan cat perak dua warna yang lebih halus dengan garis-garis biru kehijauan. Meskipun eksteriornya halus, interiornya sama sekali tidak.
Di dalamnya terdapat kulit biru kehijauan cerah di hampir setiap permukaan, hanya saja ada sedikit elemen hitam yang membuatnya terlihat kalem.
Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.