Berburu Mobil Ex Demo Sampai Upgrade Velg di Subaru Active Lifestyle Fair

by Purwandana Budyandaka
Subaru Active Lifestyle Fair digelar secara khusus di Plaza Subaru Alam Sutera

Subaru Indonesia bersama Plaza Subaru menggelar Subaru Active Lifestyle Fair selama 4 hari mulai 16-19 Mei 2024 di Plaza Subaru Alam Sutera. Ini adalah acara spesial yang ditujukan khusus untuk pengunjung yang telah mendapatkan Invitation dari jaringan diler Plaza Subaru.

Beragam kegiatan menarik siap dihelat mulai dari EyeSight Experience, Boxer Engine Punch Contest. Hingga penawaran khusus untuk kendaraan ex-demo, ex-display sampai dengan ragam hadiah langsung serta doorprize untuk para pengunjung.

Jajaran Subaru Forester yang bisa dimiliki dengan harga spesial
Jajaran Subaru Forester yang bisa dimiliki dengan harga spesial

“Subaru memiliki produk yang mendapatkan ragam penghargaan di awal kuartal pertama 2024, untuk itu di Indonesia kami ingin turut merayakan kemenangan yang telah diraih Subaru diberbagai belahan dunia dan gaya hidup aktif customer Subaru dengan mengadakan Subaru Active Lifestyle Fair (SALF),” buka Arie Christopher, Chief Executive Officer, Subaru Indonesia, di Alam Sutera (16/5).

Di acara ini kami akan berikan penawaran terbaik dengan pengalaman khas Subaru, yang seru, unik, lengkap dengan sentuhan hospitality Omotenashi khas Jepang. Pelanggan dapat menghubungi WhatsApp resmi kami di +62 851-8688-6060 (click WA) untuk mendapatkan Invitation dan datang mengikuti slot waktu yang tersedia mengingat ketersediaan ruang dan unit yang terbatas”.

Baca juga  Jual-Beli Mobil Bekas Subaru Tetap Aman Bisa Lakukan Hal Ini

Detail Program Menarik di Subaru Active Lifestyle Fair

Event ini konsumen bisa berkesempatan menguji Subaru EyeSight generasi ke-4,
Event ini konsumen bisa berkesempatan menguji Subaru EyeSight generasi ke-4,

Pada acara SALF customer berkesempatan untuk menguji Subaru EyeSight generasi ke-4, mencoba Boxing Engine Punch Contest, dan juga penawaran khusus yang berlaku khusus hanya di empat hari acara ini seperti:

1. Kendaraan ex-demo dan ex-display dengan penilaian A pada pengecekan 360 derajat dari pihak ketiga
2.Penambahan periode garansi pabrik dan Subaru Roadside Assistance untuk unit ex-demo dan ex-display
3.Hadiah langsung Dyson Airwrap, upgrade velg, dan MAP Voucher senilai total lebih dari Rp. 25.000.000,- untuk semua transaksi pembelian kendaraan di SALF
4.Trade-in Support senilai Rp. 15.000.000,- untuk pelanggan yang melakukan trade-in dengan unit yang ditawarkan di SALF
5.Hadiah langsung pompa cuci mobil Kärcher K1 untuk semua transaksi pembelian kendaraan di SALF
6.Kesempatan mendapatkan doorprize menarik seperti Smart TV 4K 65 inch, Dyson Vacuum Cleaner, hingga pompa cuci mobil Kärcher K1 untuk semua transaksi pembelian kendaraan di SALF

Harga Subaru WRX ex-demo turun seratus jutaan
Harga Subaru WRX ex-demo turun Rp 66 jutaan

Adapun detail harga dari mobil-mobil ex-demo dan ex-display yang ditawarkan Subaru kali ini juga tergolong menggiurkan. Berikut adalah daftar harganya berdasarkan harga jual termurahnya.

  1. Subaru Crosstrek dijual Rp 460 juta
  2. Subaru Forester Rp 575 juta
  3. Subaru WRX sedan Rp 750 juta
  4. Subaru WRX wagon Rp 849 juta
  5. Subaru BRZ Rp 750 juta
Baca juga  Spesifikasi Subaru BRZIKO 450 WHP Siap Turun Event Drift Lokal dan Internasional

Seluruh program penawaran diatas memiliki syarat dan ketentuan berlaku, tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya, dan hanya berlaku untuk transaksi ditempat pada periode SALF 16-19 Mei 2024 di Plaza Subaru Alam Sutera.

Meski ex-demo semua mobil dalam kondisi prima
Meski ex-demo semua mobil dalam kondisi prima

Jika digabungkan dengan ragam penghargaan yang diterima Subaru, tentu program penawaran ini menjadi sulit untuk dilewatkan para penggemar Subaru.

Adapun berbagai Awards yang diterima Subaru di awal 2024 ini cukup membanggakan, seperti:

●IIHS Top Safety Pick+ 2024; brand dengan penghargaan IIHS terbanyak sejak 2013
●Experian Automotive Research: 96% dari Subaru yang terjual 10 tahun terakhir masih beroperasi di jalan raya hingga hari ini – data registrasi kendaraan di Amerika 2013 – 2023
●JD Power Residual Value Awards; penghargaan nilai residual terbaik di SUV & Sports car
●ACSI Rank. 1 in Quality for the Price: hasil survey konsumen mengatakan Subaru memberikan perbandingan nilai kualitas terhadap harga terbaik khususnya di fitur Safety
●2023 IntelliChoice by MotorTrend: SUV dan Sedan subaru memiliki “Cost of Ownership” selama 3 tahun paling rendah dibandingkan produk lain di segmen yang sama.

Baca juga  SPK Mobil Subaru di GIIAS 2024 Meningkat 40%, Crosstrek Mendominasi

“Dengan ragam penawaran dan keunggulan Subaru yang dibuktikan dengan berbagai Awards yang diraih Subaru secara global, kami yakin SALF akan waktu terbaik untuk menikmati Subaru. Kami mengundang penggemar Subaru dan calon pelanggan untuk lebih dekat dengan brand dan produk Subaru, mencoba EyeSight generasi ke-4, mendapatkan penawaran khusus untuk unit ex-demo, ex-display, hingga hadiah langsung untuk pelanggan yang hadir,” tutup Arie Christopher.

Untuk update lebih lanjut tentang acara Subaru di instagram @subaru.indonesia dan dapatkan invitation mengunjungi SALF dengan menghubungi WhatsApp resmi Subaru Indonesia di +62 851-8688-6060.

Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika