SERES 3 Segera CKD di Serang Bikin Persaingan Compact SUV Listrik Makin Panas

by Ivan
SERES 3 Segera CKD di Serang

PT Sokonindo Automobile makin menunjukkan komitmennya untuk menghadirkan lebih banyak model listrik dan ekspansi pasar yang lebih luas. Ini dia rencana kehadiran SERES 3 yang segera rilis bikin persaingan Compact SUV listrik makin panas.

Model SERES 3 dalam jubah kamuflase yang sebelumnya sudah kedapatan kami spyshot di salah satu area parkir mall resmi dihadirkan. Pada satu gathering bertajuk “Iftar & Journey Into the Future” di Hotel Sutasoma, Jakarta Selatan.

Pada kesempatan bagi menjadi gebrakan bagi DFSK dan SERES untuk memperlihatkan komitmen mereka dalam mendorong inovasi serta mobilitas berkelanjutan. Cing Hok Rifin, Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile, menegaskan bahwa perusahaan ini bertekad untuk memperkenalkan kendaraan ramah lingkungan, terutama dalam bentuk mobil listrik (EV).

Spyshot Seres 3 Kepergok di Parkiran
Spyshot Seres 3 Kepergok di Parkiran

“Kami bangga bisa berkontribusi dalam percepatan adopsi mobilitas berkelanjutan. Model kendaraan EV kami, baik untuk penggunaan komersial maupun penumpang, telah diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia,” ujar Cing Hok.

Selama acara, para tamu juga diajak untuk melihat langsung deretan mobil baru yang akan segera hadir di pasar Indonesia. Dengan desain yang stylish dan performa yang tinggi, kendaraan-kendaraan ini diharapkan dapat memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen Indonesia, seiring dengan terus berkembangnya pasar mobil listrik di tanah air.

Baca juga  Harga Resmi Hyundai Ioniq 5, Termahal Rp 829 Juta!

Seres Siapkan SUV Listrik untuk Pasar Indonesia

seres 3 samping

Salah satu sorotan utama dalam acara tersebut adalah peluncuran model kendaraan SUV listrik terbaru dari SERES 3, yang akan segera tersedia di Indonesia. Model ini ditujukan bagi kaum urban dan profesional yang menginginkan kendaraan listrik dengan desain modern dan performa terbaik.

Mengacu pada model SERES 3 yang beredar di Cina ini adalah SUV listrik terjangkau yang diproduksi di Tiongkok oleh produsen mobil DFSK (Dongfeng Sokon Automobile). Mobil ini bertenaga 161 hp dan torsi 300 Nm dengan motor listrik tunggal yang terletak di bagian depan.

Di Tiongkok, Seres 3 dijual sebagai Fengon E3 dan ada juga versi kendaraan bermesin bakar (ICE). Adapun dimensi Seres 3 memiliki panjang 4.385 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.650 mm dan jarak sumbu roda 2.655 mm.

soket charge seres3

Seres 3 disokong baterai Permanent Magnet Syncchronous Motor. Akselerasi SUV 5 penumpang berpenggerak roda depan ini diklaim mampu mengunci 0-100 km/jam dalam 8,9 detik. Adapun kecepatan tertinggi mampu menyentuh 160 km/jam.

Baca juga  Ini Cara Hyundai Tingkatkan Kandungan Lokal Mobil Listrik di Indonesia

Mobil ini diproyeksi akan segera diproduksi lokal di pabrik DFSK dan SERES yang terletak di Cikande, Serang, Banten, yang juga menjadi bagian dari upaya perusahaan dalam mendukung perekonomian lokal.

Kampanye Ambisius dan Komitmen Sokonindo di Mudik Lebaran

kabin seres3 1
Kabin Seres 3

Untuk mendukung keberlanjutan, PT Sokonindo Automobile meluncurkan kampanye Zero Emission Fund dengan total dukungan mencapai 200 miliar rupiah. Kampanye ini bertujuan untuk mempercepat peralihan konsumen ke kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan dan efisien.

Melalui program ini, konsumen dapat menikmati subsidi hingga Rp 51 juta untuk pembelian model Gelora E dan SERES E1 dengan trade-in kendaraan lama. Diharapkan, program ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kendaraan listrik dalam mengurangi emisi dan polusi.

Tak hanya itu, dalam rangka memastikan kenyamanan perjalanan mudik, DFSK juga meluncurkan program Siaga Mudik yang berlangsung dari 28 Maret hingga 7 April 2025.

Program ini menawarkan layanan darurat, bengkel siaga 24 jam, dan servis ringan di dealer-dealer DFSK di berbagai lokasi di Indonesia, termasuk Pondok Indah, Pluit, Bandung Kulon, Cirebon, Yogyakarta, Hajimena Lampung, dan Surabaya, demi memastikan perjalanan mudik para konsumen berjalan dengan aman dan lancar.

Baca juga  Hyundai dan LG Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di Karawang

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika
Edit Template