Honda ADV 150 Terbaru, Pakai Pelek Emas

by Baghendra Lodra
Honda ADV 150

Kini pilihan warna Honda ADV 150 semakin beragam. PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan tiga kelir anyar guna meningkatkan tampilan motor matik adventure tersebut. Warna tough white gold dan tough matte black untuk varian ABS. Sedangkan warna advance white black khusus varian CBS.

Salah satu yang membedakan warna Honda ADV150 ABS terbaru dengan sebelumnya, tampak di sektor pelek. Versi anyar memiliki pelek berbalut warna emas. Kemudian di bodi samping, hadir logo ADV dengan model 3D. Alhasil menjadikan motor lebih mewah sekaligus tampil beda.

Lalu khusus warna tough white gold, bodi ADV 150 ABS dominan dicat warna putih mengilap. Hanya saja di beberapa bagian mendapat kombinasi silver, contohnya bagian dekat tutup tangki dan dashboard tengah.

Beda halnya dengan pilihan warna tough matte black gold. Hampir keseluruhan bodi Honda ADV 150 ABS mendapat cat hitam pekat. Kemudian kombinasinya pun sama seperti white gold, alias pakai kelir silver di tutup tangki serta dashboard.

Sementara untuk warna Honda ADV 150 CBS terbaru yaitu advance white black tampil menawan. Ciri khasnya pakai striping hitam dan merah di sisi bodi. 

Direktur Marketing AHM, Thomas Wijaya mengatakan penyegaran warna ADV 150 ini merupakan cara Honda untuk memenuhi permintaan konsumen. Selain itu juga sebagai upaya pabrikan berlogo sayap terus berinovasi menghadirkan motor terbaik yang sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia.

“AHM berusaha menemani konsumen agar dapat menikmati kondisi beragam jalan yang ada di Indonesia dengan berkendara yang menyenangkan. Dengan menghadirkan pilihan warna baru pada Honda ADV150, kami ingin semakin memberikan kebanggaan bagi para pengendaranya ditemani desain terbaik dan beragam fitur canggih yang kami sematkan pada model ini,” kata Thomas.

Di samping penyegaran warna Honda ADV 150 ABS, adakah perbedaan fitur dan spesifikasi mesin? Untuk jawabannya, simak bahasan berikut:

Pilihan Warna Honda ADV 150 ABS dan CBS

warna honda adv 150 abs

Ini merupakan pilihan warna terbaru dengan ciri khas penggunaan pelek emas dan emblem 3D

Dengan kehadiran dua warna Honda ADV 150 ABS terbaru, maka varian tertinggi tersebut kini memiliki tiga pilihan kelir: tough white gold, tough matte black gold, dan advance red. Khusus ADV150 ABS advance red, ada sedikit perbedaan dengan sebelumnya. Masih pakai pelek hitam, tapi Honda memberi tambahan emblem 3D.

Sementara untuk warna Honda ADV 150 CBS terbaru atau varian standar, tambahannya ada advance white black. Alhasil ada empat opsi yang bisa dipilih konsumen: tough matte black, advance white black, tough red, dan tough matte black. Perbedaan ADV 150 standar Vs ABS bukan cuma di pilihan warna bodi, tapi juga desain jok. Khusus versi ABS ada kombinasi warna hitam dan abu-abu, sehingga tampak atraktif.

Lalu untuk fitur, sesuai namanya. ADV150 ABS sudah dilengkapi anti-lock braking system (ABS). Fungsi ABS untuk mencegah roda terkunci saat pengendara melakukan pengereman mendadak. Dengan begitu, pengendara masih bisa mengendalikan laju motor sehingga terhindar dari potensi kecelakaan. Hanya saja untuk ABS ini, cuma ada di roda depan saja alias satu channel.

Selain ABS, fitur lain dari Honda ADV 150 ABS dan CBS persis sama. Masing-masing memiliki keyless, sistem pencahayaan LED, bagasi luas, power charger, dan panel instrumen digital.

Lalu bicara mesin, motor matik adventure ini dilengkapi kubikasi 150 cc hasil adaptasi dari punya PCX 150. Di atas kertas, jantung mekanis Honda ADV 150 bisa memuntahkan torsi pincak 13,8 Nm pada 6.500 rpm dan tenaga 14,3 hp pada 8.500 rpm. Padanannya adalah transmisi CVT.

Perbedaan selanjutnya dari Honda ABS 150 CBS Vs ABS ada di harga. Banderol varian CBS Rp 34 jutaan. Sementara varian ABS dijual Rp 37 jutaan.

Sekarang kamu sudah tahukan pilihan warna Honda ADV 150 terbaru. Apakah kamu tertarik memilikinya? Kalau iya, lebih memilih varian CBS atau ABS?

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika