Semakin masifnya elektrifikasi kendaraan roda empat dari berbagai brand otomotif Eropa, Jepang juga Cina, kami jabarkan untuk Anda daftar lokasi SPKLU di wilayah Jakarta.
Ulasan terkait daftar lokasi SPKLU di wilayah Jakarta menjadi penting bagi pemilik mobil untuk memetakan lokasi charging yang terdekat dengannya tatkala sewaktu-waktu baterai mobil listriknya menipis dan butuh untuk mengisi daya baterai.
Bagi yang tidak memiliki soket pengisian di rumah, menemukan lokasi SPKLU terdekat di Jakarta adalah keharusan untuk menjaga mobilitas yang lancar dan efisien.
SPKLU atau Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum merupakan titik pengisian baterai untuk mobil dan motor listrik. Di DKI Jakarta, banyak SPKLU yang disediakan oleh PLN tersebar di berbagai wilayah, memudahkan pengguna mobil listrik untuk mengisi daya tanpa khawatir kehabisan energi di tengah perjalanan.
Berbeda dengan SPLU (Stasiun Pengisian Listrik Umum) yang diperuntukkan untuk kapasitas baterai yang lebih kecil, SPKLU menangani kendaraan dengan daya baterai besar, berkisar antara 22 kW hingga 150 kW.
Kamu dapat menemukan SPKLU di tempat-tempat strategis seperti mal, kantor pemerintah, kantor PLN, dan area parkir tertentu. Soket pengisian yang disediakan meliputi AC charging, DC charging CHAdeMo, dan DC charging Combo CCS2, sesuai dengan berbagai jenis kendaraan listrik.
Proses pengisian baterai membutuhkan waktu bervariasi tergantung pada kapasitas baterai dan tipe mobil listrik. Secara umum, mengisi daya mobil listrik sampai penuh memerlukan waktu antara 30 menit hingga 1 jam 30 menit.
Namun, perkembangan teknologi terus meningkat, memungkinkan proses pengisian menjadi lebih cepat dan efisien.
Lokasi SPKLU Terbaru di Jakarta
Awal tahun 2024 ini PLN juga baru saja menyulap tiang listrik menjadi SPKLU di Jakarta. Adapun lokasinya terdapat di dua tempat.
Lokasi pertama di Kantor PLN KS Tubun Jakarta Barat, dan satu di Sekolah Dasar (SD) Yasporbi Bidakara, Jakarta Selatan.
Berikut adalah beberapa Lokasi SPKLU Terdekat di wilayah DKI Jakarta pada tahun 2024:
Jakarta Timur:
- Dealer Dwindo Radin Inten, Jl. Radin Inten II No. 5, Duren Sawit.
- SPKLU PLN UP3 Jatinegara, Jl. Jatinegara Timur No. 75.
- Hyundai Pramuka, Jl. Pramuka No. 64, Utan Kayu Utara.
- Hyundai DI Panjaitan, Jl. DI. Panjaitan No. 138, Cipinang Besar Selatan.
- SPKLU Indomobil, Jl. Letjen MT Haryono, Kav. 9.
Jakarta Pusat:
- SPKLU PLN UP3 Cempaka Putih, Jl. Jenderal Ahmad Yani No.15.
- SPKLU Menara BNI, Jl. Pejompongan Raya No. 20.
- Dealer Sun Cempaka Putih, Jl. Letjen Suprapto M-78.
- Dealer Nusantara Sudirman, Gedung Wisma Kelai, Jl. Jend. Sudirman Kav. 3.
- Senayan City Mall, Jl. Asia Afrika, Gelora.
Jakarta Utara:
- Dealer Srikandi Sunter, Jl. Danau Sunter Utara Blok B No. 14.
- Dealer Dipo Setiakawan Pluit, Jl. Pluit Selatan Raya No. 6.
Jakarta Selatan:
- SPKLU PT Pos Fatmawati, Jl. RS. Fatmawati Raya No.10.
- Plaza Senayan, Jl. Asia Afrika (area parkir Palem Gate).
- Dealer Dipo Ciwangi Pondok Indah, Jl. Sultan Iskandar Muda No. 28-29.
- Dealer Srikandi Mampang, Jl. Mampang Prapatan Raya No. 23.
- Dealer Bra Tebet, Jl. Dr. Saharjo No. 321.
- Sekolah Dasar (SD) Yasporbi Bidakara
Jakarta Barat:
- Dealer Dipo Prabu Slipi, Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 50-52.
- Kantor PLN KS Tubun
Mengetahui Lokasi SPKLU Terdekat sangat penting untuk memastikan kenyamanan dan keandalan mobilitas pengguna mobil listrik di Jakarta. Pastikan untuk selalu memeriksa dan mengonfirmasi informasi terkini mengenai lokasi SPKLU agar perjalanan kamu tetap lancar dan efisien.
Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.