PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku distributor resmi Mitsubishi Fuso di Indonesia, merilis truk bertenaga listrik teranyarnya di ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 yang berlangsung di JCC, Jakarta mulai tanggal 5-8 Maret 2020. Produk itu adalah Mitsubishi eCanter.
Meski telah resmi diperkenalkan di Indonesia, namun sayang truk ramah lingkungan itu belum secara resmi dipasarkan di Tanah Air. Pun begitu, truk ini sudah mulai menjajaki pasar Jepang, Amerika Serikat dan negara Eropa lainnya.
Duljatmono, Marketing Director Sales & Marketing Division KTB mengungkapkan, saat ini eCanter hanya sekadar sosialisasi ke konsumen di Indonesia.
“Saat ini kita baru memperkenalkan teknologi full electric dari Mitsubishi Fuso. Yang jelas tidak dijual dalam waktu dekat, namun secara produk tentunya sudah siap,” ujar Duljatmono ketika ditemui Moladin di ajang GIICOMVEC 2020 di JCC, Jakarta, Kamis (5/3/2020).
Lebih lanjut Ia pun memaparkan, bahwa masih ada sejumlah faktor yang membuat Mitsubishi eCanter belum bisa dipasarkan di Indonesia.
“Secara yang lain mungkin produk ini belum bisa dipasarkan, karena berkaitan regulasi pemerintah dan infrastruktur pendukung masih perlu waktu lebih lanjut,” imbuh Duljamono.
Ketika dikonfirmasi terkait banderol yang pas untuk truk ramah lingkungannya itu, Duljatmono tampaknya masih enggan untuk membeberkan secara rinci mengenai harga yang cocok untuk eCanter.
“Kalau untuk harga eCanter kami belum menyediakan, di Jepang pun penggunanya masih dalam sistem sewa,” katanya.
Spesifikasi Mitsubishi eCanter
Sejatinya, truk full electric Mitsubishi Fuso itu dua tahun lalu sempat diperkenalkan dalam bentuk prototipe. Di tahun 2020 ini, KTB kembali membawa Mitsubishi eCanter yang telah disempurnakan.
Berdasarkan informasi pihak pabrikan, Mitsubishi eCanter sepenuhnya beroperasi secara elektrik, tidak mengeluarkan gas buang, bebas kebisingan dan getaran. Dampaknya mobil ini mampu mengurangi efek negatif terhadap lingkungan dan beban fisik bagi pengemudi. Alhasil diharapkan truk elektrik ini dapat meningkatkan lingkungan kerja yang lebih baik.
Mitsubishi eCanter dipersenjatai dengan 6 modul baterai bertegangan tinggi yang mampu berjalan hingga 100 kilometer dalam kondisi baterai penuh dan muatan 75 persen.
Motor listrik yang tersemat di eCanter disalurkan melalui gearbox. Tenaga yang dihasilkan mencapai 181 hp dengan torsi puncak 390 Nm.
Mitsubishi eCanter turut dilengkapi dengan fitur keselamatan modern seperti anti-lock braking system, electronic stability program, dan lane departure warning.
Berikut spesifikasi lengkap e-Canter:
Model : 7C18 / FEB80
Driver’sCab : Wide Cab
Wheelbase : 3:4 m
Max Payload : 2-4 ton
Brake Type : Disc Brake
High Voltage Battery : 6 high voltage battery modules with 420 volt dan 13,8 kWh each
Low Voltage Battery : 2 volt
Electric Output : 139 kW dan 390 Nm.
Transmisi : Constant Reduction
Baca juga:
- Hadapi Regulasi Euro 4, Bagaimana Nasib Isuzu Panther?
- Daihatsu Gran Max dan Luxio Modifikasi di GIICOMVEC
- Kendaraan Niaga Mitsubishi Mejeng di GIICOMVEC 2020