Sabtu, Juni 22, 2024
Banner-Wuling-Cloud-EV

Referensi Modifikasi BYD Dolphin, Sebentar Lagi Bakal Masif di Jalanan Bergaya Sporty

by Firdaus Ali
Referensi modifikasi BYD Dolphin

Berikut akan kami ulas mengenai referensi modifikasi BYD Dolphin. Modifikasi yang kami paparkan ini memang tidak ekstrem, dalam artian tetap bisa menjadi lebih sporty dan nyaman dikendarai harian.

Memang belum ada model BYD Seal, BYD Atto 3 dan Dolphin di jalan. Meski faktanya kran pemesan tetap dibuka dan jumlahnya sudah mencapai ribuan. Namun BYD memastikan tidak akan mengulur lagi waktu pengiriman unit-unit mereka termasuk bagi BYD Dolphin yang siap dikirim ke konsumen mulai Juni 2024 ini.

Nah buat yang akan menerima unit Dolphin, berikut kami suguhkan referensi modifikasi BYD Dolphin agar tampil beda. Pasalnya Dolphin disebut mengambil inspirasi desain dari lumba-lumba. Alhasil bodinya cenderung membulat, tidak banyak lekukan agresif meski mengusung dua warna.

Tampilan depan Dolphin sangat sederhana. Namun lampu depan sudah menggunakan LED High-Low Beam, lampu DRL juga LED, bahkan lampu belakang dan foglam juga sudah LED.

Secara dimensi, mobil listrik BYD Dolphin memiliki panjang 4.150 mm, lebar bodi 1.770mm, tinggi 1.570 mm, dan wheelbase 2.700 mm. Untuk mendukung penampilan dan kenyamanan BYD Dolphin. Mobil listrik ini sudah menggunakan velg dual tone berukuran 17 inci yang dibalut ban dengan profil 205/50 R17.

Bagian atasnya juga sudah menggunakan atap kaca glassroof panoramic serta kaca samping juga sudah dilengkapi dengan pemanas untuk menghindari kaca mengembun.

Referensi Modifikasi BYD Dolphin Dari Monza Factory

Referensi modifikasi BYD Dolphin dari bengkel atau rumah modifikasi Tanah Air memng belum ada, karena itu kami merujuk salah satu modifikator dari Thailand bernama Monza Factory.

Sebagai informasi, Monza Factory adalah rumah modifikasi yang fokus pada pembuatan carbon fiber sejak 2009. Nama Monza Factory sudah mashur dikalangan modifikator Thailand dan beberapa negara di Asia.

Bagian Depan Mobil Disematkan Material Carbon Fiber

Referensi modifikasi BYD Dolphin dari Monza Factory menyematkan beberapa bagian depan dengan material carbon fiber, sehingga tampilannya terlihat lebih mewah dan sporty.

Adapun bagian tersebut yaitu di kap mesin dan bagian grillnya. Kemudian dibagian bawah bumper juga diberikan tambahan add on lips yang semakin menonjolkan aura sporty mobil listrik ini.

Tak hanya bagian depan saja, Monza Factory juga menyematkan ducktail berbahan carbon fiber dengan ukuran yang proporsional.

Velg Pakai Ukuran 18 Inci

Untuk mendukung penampilan dari mobil listrik tersebut, Monza Factory juga mengganti velg bawaan BYD Dolphin dengan velg bermotif kaki laba-laba berkelir gelap dengan ukuran 18 inchi dengan fitment ban meaty yang menjadikan tongkrngannya semakin sporty dan elegan.

Spesifikasi BYD Dolphin

BYD Dolphin dibangun mengadopsi e-platform 3.0 serta dibekali satu motor listrik di roda depan dengan dua pilihan tenaga.

Varian entry levelnya yakni Dynamic Standard Range memiliki motor bertenaga 70 kW atau 94 hp dan torsi 180 Newton Meter. Varian tertinggi Extended Range mendapatkan motor serupa dengan BYD Atto 3, yaitu bertenaga 150 kW atau 201 hp dan torsi 310 Newton Meter.

Keduanya varian tersebut pakai Blade Lithium Iron Phosphate (LFP), namun dengan kapasitas berbeda, 44,92 kWh dengan range 410 km (Standard Range) dan 60,48 kWh dengan jarak tempuh 490 km (Extended Range).

Berbicara fitur, BYD Dolphin sudah dilengkapi dengan segudang fitur yang modern. Seperti:

  • Vehicle to load (V2L)
  • V2L discharge adapter
  • 7kW wall-mounted charger
  • Regenerative braking
  • Airbag depan (pengemudi dan penumpang)
  • Airbag samping (pengemudi dan penumpang)
  • Side curtain airbag (depan dan belakang)
  • Dual stage pretensioner on front seat belts
  • Pretensioner on front seat belts
  • Pretensioner on rear seat belts
  • Tyre pressure monitoring system
  • ISOFIX
  • Intelligent power brake system
  • Rem ABS
  • Electric parking brake 
  • Electronic stability control
  • Traction control system
  • Electronic brake force distribution
  • Door open warning 
  • Kamera 360 
  • 2 radar ADAS di depan
  • 3 radar ADAS di belakang
  • Auto hold
  • Cruise control system
  • Adaptive cruise control 
  • Automatic emergency braking system 
  • Lane departure warning 
  • Lane keeping support 
  • Predictive collision warning 
  • Rear collision warning 
  • Blind spot detection 
  • Rear cross traffic alert 
  • Rear cross traffic brake 
  • Lane departure prevention 
  • Emergency lane keeping assist 
  • Lane change collision warning
  • Panoramic glass roof (Extended Range)
  • Wireless charger (Extended Range)
  • Voice command (bahasa Inggris, Hi, BYD)
  • Navigasi 
  • Ventilated front seats 
  • Jok elektrik 
  • Pengaturan tombol penggantian wiper

Selain fitur yang lengkap, untuk kenyamanan pengemudi dan penumpang, BYD Dolphin juga menyuguhkan interior yang futuristik dan modern.

Pada bagian dashboard BYD Dolphin ada layar infotainment yang atraktif. Layar sentuh berukuran 12,8 inci ini bisa dirotasi dalam mode vertikal maupun horizontal dengan sistem yang terasa responsif.

Kemudian handle untuk buka pintu juga desainnya menarik, mirip dengan Keong. Kenyamanan pengemudi dan penumpang depan juga turut didukung dengan pengaturan jok elektrik.

Moladiners, itulah ulasan mengenai referensi BYD Dolphin serta spesifikasinya. Saat ini mobil listrik asal Cina itu dijual dengan banderol mulai Rp 425 jutaan. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika