Demonstrasi kendaraan elektrifikasi besar-besaran disuguhkan pada pembukaan Beijing Auto Show 2024, hari ini (25/4). Salah satu yang menyita perhatian tentu saja debut perdana Chery Tiggo 9 PHEV.
“Pada Beijing Auto Show ini, kami akan memperkenalkan kendaraan listri murni terbaru, kami juga akan mempresentasikan teknologi dan produk baru, termasuk sasis pintar dan sistem kokpit pada model hybrid dan listrik selanjutnya,” kata Yin Tongyue, Kepala Chery Group dalam sambutannya di hari pembukaan Beijing Auto Show 2024.
Chery Group menghadirkan Tiggo 9 PHEV sebagai SUV besar berpenampilan bersih, simpel namun terlihat modern. Tim desain Chery seperti sengaja menjaga hal-hal sederhana yang nampak diturunkan dari model Fengyun T9 PHEV yang tak lain rebadge Tiggo9 dan sudah diperkenalkan pada akhir Desember 2023 lalu.
Sedikit perubahah nampak dari segi dimensi. Jika Fengyun T9 berukuran panjang 4.820 mm, lebar 1.930 mm dan tinggi 1.710 mm dan memiliki jarak sumbu roda 2820 mm.
Maka Chery Tiggo 9 PHEV datang dengan panjang 4.810 mm, lebar 1.925 mm, dan tinggi 1.741 mm. Menilik dimensi tersebut, mobil ini lebih panjang 88 mm, lebih lebar 65 mm, dan lebih tinggi 36 mm dibandingkan Tiggo 8 Pro, yang tentu bukan termasuk SUV berukuran compact dan tersedia dalam penggerak roda belakang dan penggerak empat roda (AWD).
Oh ya, dengan panjang mumpuni maka Chery Tiggo 9 PHEV sudah dijejali jok baris ketiga yang dapat memuat 7 orang dewasa. Bahkan dengan pengaturan pelipatan bangku paling belakang tersebut yang sudah sepenuhnya elektris, tinggal pencet tombol saja.
Desain Chery Tiggo 9 PHEV
Secara keseluruhan, Chery Tiggo 9 PHEV dibangun berdasarkan konsep ‘conquer’ dan ‘guard’. Fascia mobil ini menggunakan gril berdesain ala cincin Saturnus alias ‘Saturn’s Ring’ yang nampak begitu berani dan tetap dibuat menyala seperti biasa. Sementara bagian sisinya nampak begitu bersih.
Kesen mewah juga masih terpancar dengan sisipan bingkai krom dengan aksen halus di pilar C. Adapun velg Chery Tiggo9 mengadopsi velg multi-spoke yang nampak identik dengan desain velg Fengyun T9.
Sementara pada buritan terdapat strip lampu LED yang dibikin melebar dan penuh, lubang knalpot kembar, dan emblem PHEV berukuran sangat besar.
Kabin Modern Chery Tiggo9 PHEV
Masuk ke kabin, aura elegan dan futuristik kian memancar. Material terbaik coba diaplikasi pada model satu ini, utamanya dari aplikasi kulit kombinasi warna krem dan biru.
Berbeda dengan apa nampak yang dari Chery selama ini dengan layar ganda menyambung ala Mercedes-Benz. Layar di Tiggo 9 PHEV dibikin terpisah secara visual, dan yang di tengah adalah layar besar seluas 15,6 inci dengan resolusi 2,5K HD.
Kami sendiri sudah mencoba duduk di jok baris kedua mobil ini yang dijahit model 3D. Tidak ada masalah dengan ruang kaki dan ruang kepala, bahkan cenderung terasa lapang dan dipayungi atap panoramic. Baris kedua juga sudah tersedia AC dual zone yang ditempatkan di belakang konsol tengah.
Jantung Pacu Chery Tiggo 9 PHEV
Di bawah kapnya terdapat powertrain PHEV yang menggabungkan mesin 2.000cc 4 silinder turbocharged terhubung ke transmisi otomatis 8 percepatan 3DHT serta motor listrik besutan Chery.
Jantung mesin bakarnya merilis tenaga 235 hp dan torsi sebasar 385 Nm sedangkan motornya bertenaga 221 hp. Chery mengklaim penghematan bahan bakar sebesar 5,2 liter per 100 km dalam pengujian mode WLTC di Cina dengan klaim jangkauan bisa mencapai lebih dari 1.400 km.
Chery Tiggo 9 PHEV akan tersedia bersama versi mesin bakar pada kuartal 4 tahun 2024.
Proyeksi Kehadiran Chery Tiggo 9 PHEV di Indonesia
Dengan mengundang perwakilan 80 negara hadir di debut perdananya, ekspektasi akan kehadiran Chery Tiggo 9 PHEV di Indonesia juga cukup besar. Yups kakak Tiggo 8 Pro ini bisa menjadi opsi lebih lebih terjangkau dibanding Toyota RAV4 Hybrid. Meski saya
“Kemungkinan Chery Tiggo 9 PHEV tidak diluncurkan untuk pasar Indonesia tahun 2024. Kami punya begitu banyak produk yang sudah disiapkan, dan banyak produk menarik untuk pasar Indonesia. Untuk Tiggo 9 tentu saja di masa depan akan kami bawa tapi mungkin tidak akan keluar di Indonesia pada 2024, termasuk PHEV-nya,” kata Zeng Shuo selaku Assistant President Director PT Chery Sales Indonesia.
Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.