Tidak banyak kontestan bermain di segmen Medium MPV. Namun ada satu nama besar yakni Toyota Innova Zenix yang dirongrong gempuran Kia Carens dan juga Wuling Cortez. Terbaru muncul bocoran Kia Carens facelift rival Toyota Innova Zenix yang diproyeksi bikin tensi makin memanas.
Bocoran Kia Carens facelift rival Toyota Innova Zenix terlihat sedang uji jalan dan secara meyakinkan memperlihatkan detail desain baru.
Meski ditutup jubah kamuflase saat pengetesan di India, lampu depan Kia Carens facelift nampak tidak tertutup dan mengekspos desain yang benar-benar baru.
Eksterior dan desain interior Kia Carens facelift
Carens facelift mendapatkan lampu depan yang didesain ulang, mirip dengan model Kia yang lebih baru, dan tampaknya terhubung. Prototipe tersebut juga mendapatkan kamera 360 derajat, dan velg model baru.
Bagian belakang Kia Carens facelift dapat dengan mudah dikenali dengan lampu belakang vertikal yang baru. Konon, mobil uji sebelumnya yang terlihat di Korea menampilkan pola LED yang berbeda untuk lampu belakang.
Akan menarik untuk melihat apakah Kia membawa perubahan signifikan pada kabin facelift Carens mendatang, meskipun kemungkinan akan dilengkapi dengan fitur-fitur baru dan teknologi ADAS pertama di kelasnya.
Mesin Kia Carens facelift
Tidak ada perubahan yang diharapkan pada mesin Carens. Di India memang beragam pilihan mulai unit bensin NA 1,5 liter bertenaga 115 hp, ada juga mesin bensin turbo 1,5 liter bertenaga 160 hp dan mesin diesel 1,5 liter bertenaga 116 hp.
Untuk pilihan transmisinya ada opsi manual 6-percepatan, iMT 6-percepatan, otomatis 6-percepatan, dan otomatis kopling ganda 7-percepatan.
Prediksi peluncuran Kia Carens facelift dan Carens EV
Kia Carens facelift diproyeksi meluncur tahun depan dengan sedikit kenaikan harga. Lalu seperti sudah dilaporkan sebelumnya, Kia juga tengah mengerjakan EV berbasis Carens (dengan nama kode KY-EV) untuk pasar India, yang diharapkan akan diluncurkan pada paruh kedua tahun depan.
Mobil ini kemungkinan akan dilengkapi dengan ukuran baterai dan motor yang sama dengan Hyundai Creta EV yang dipersiapkan hadir Januari 2025 mendatang.
Perang Kia Carens vs Toyota Innova Zenix Bensin 2023 di Indonesia
Di Tanah Air sendiri kami sudah mengulas komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zenix Bensin 2023. Terkait fitur dan value for money. Kia Carens 7-seater yang tim Moladin gunakan untuk komparasi adalah bensin type peling rendah yakni 1.5L IVT 7-seater dengan harga Rp 407.600.000. Sedangkan Toyota Innova Zenix V bensin jauh lebih mahal yakni Rp 473.600.000.
Artinya secara harga kedua mobil yang sama-sama mampu mengangku 7 orang penumpang ini lebih value for money Kia Carens, dengan harga yang lebih terjangkau.
Untuk fiturnya, Toyota Innova Zenix V dibekali dengan electric parking brake, eco mode, head unit 10 inci, wireless apple car play dan Android Auto, layar belakang yang bisa memutar Netflix, ambilence light yang hanya sekedar.
Sayangnya pada Innova Zenix type ini pengaturan jok masih manual dan tidak ada sun roof, tidak ada cruise control dan tidak ada ADAS. Hal berbeda disuguhkan Carens yang hadir dengan kekuatan penuh.
Kia Carens 1.5 IVT Kia menghadirkan kenyamanan melalui jok ventilasi berlapis kulit artifisial memberikan kesejukan, dan akses ke baris ketiga menjadi mudah dengan tombol One Touch Electric Tumble. Model ini juga sudah dibekali Sunroof, ambient light, wireless charging, dan konektivitas charging di semua baris jok menambah kemewahan. Juga layar infotainment lebih kecil yakni 8 inci, dan speaker Bose.
Lalu untuk fitur keselamatan termasuk airbags, sensor parkir, Hill Start-assist Control, dan Tire Pressure Monitoring System. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.