Minggu, April 28, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zenix Bensin 2023

by Tigor Sihombing
komparasi KIA Carens

Masih dalam rangkaian komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zeniz Bensin 2023. Tim Moladin melakukan pengetesan menyeluruh terhadap kedua mobil ini. 

Sebelumnya kami tuntas membahas komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zeniz Bensin dari sisi kemampuan menanjak, perbandingan tenaga dan torsi mesin, akselerasi, dan akomodasi.

Sekarang komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zeniz Bensin akan fokus akan parameter Fitur dan value for money, konsumsi BBM, Tes body roll, dan kenyamanan. Berikut ulasan selengkapnya:

Fitur dan value for money

Komparasi Kia Carens

Pada Innova Zenix bensin pengaturan jok manual, tidak ada sun roof dan cruise control dan tidak didukung fitur keselamatan ADAS.

Terkait fitur dan value for money. Kia Carens 7-seater yang tim Moladin gunakan untuk komparasi adalah bensin type peling rendah yakni 1.5L IVT 7-seater dengan harga Rp 407.600.000. Sedangkan Toyota Innova Zenix V bensin jauh lebih mahal yakni Rp 473.600.000.

Artinya secara harga kedua mobil yang sama-sama mampu mengangku 7 orang penumpang ini lebih value for money Kia Carens, dengan harga yang lebih terjangkau.

Untuk fiturnya, Toyota Innova Zenix V dibekali dengan electric parking brake, eco mode, head unit 10 inci, wireless apple car play dan Android Auto, layar belakang yang bisa memutar Netflix, ambilence light yang hanya sekedar.

Sayangnya pada Innova Zenix type ini pengaturan jok masih manual dan tidak ada sun roof, tidak ada cruise control dan tidak ada ADAS.

Baca juga  Mr Bean Jajal Toyota GR Yaris H2, Mobil Tanpa BBM!

Pada Kia Carens terasa lebih mewah kabinnya karena sudah ada sun roof berbeda dengan Innova Zenix yang baru menggunakan sun roof dimulai dari varianInnova hybrid. Oh ya pengaturan jok pada kedua mobil ini juga masih manual. 

Melongok keseluruhan isi kabin, Innova Zenix bensin pada type ini juga terasa menggunakan material-material interior yang terasa murah dan tidak rapih, termasuk pada Cover jok dan door trim.

Instrumen cluster juga terasa membosankan lantaran sama dengan Innova lama.

Sedangkan Kia Carens 1.5 IVT Kia menghadirkan kenyamanan melalui Jok ventilasi berlapis kulit artifisial memberikan kesejukan, dan akses ke baris ketiga menjadi mudah dengan tombol One Touch Electric Tumble.

Model ini juga sudah dibekali Sunroof, ambient light, wireless charging, dan konektivitas charging di semua baris jok menambah kemewahan.

Sedangkan layar infotainment lebih kecil yakni 8 inci, dan speaker Bose.

Fitur keselamatan termasuk airbags, sensor parkir, Hill Start-assist Control, dan Tire Pressure Monitoring System melengkapi kendaraan ini.

Kia Carens 1.5 IVT adalah mobil yang sangat enak dikenadarai sendiri, jika kamu type orang yang sangat tidak supiri.

Oya pada bunyi klakson, pada Innova Zenix terdengar dangat murahan. Berbanding terbalik dengan Kia Carens.

Baca juga  3 Kelebihan Toyota Fortuner Facelift 2020

Konsumsi BBM

Komparasi KIA Carens

Uji BBM menggunakan metode pengujian rata-rata 22 km/jam untuk perjalanan dalam kota, atau dalam simulasi lalu lintas macet, dan 90 km/jam untiuk pengujiam di jalan tol.

Kami juga mencoba mengetes konsumsi BBM kedua mobil ini.

Dengan metode pengujian menggunakan kecepanan rata-rata 22 km/jam untuk dalam kota, atau dalam simulasi lalu lintas macet, dan 90 km/jam untiuk pengujiam di jalan tol.

Adapun total jarak yang kami gunkana adalah 74,5 km/jam, dengan average speed 32km/jam.

Didapatkan hasil konsumesi BBM KIA Carens 1.5 IVT adalah 15,8 km/liter.

Sedangkan Innova Zenix bensin mengahsilkan 14,8 km/liter.

Tes kenyamanan

Komparasi Kia Carens

Satu hal yang mengganjal soal kenyamanan berkendara dengan Innova Zenix adalah kekurangan dari material jok fabric yang terasa bau ketingat jika sudah dipakai lama.

Terkait rasa berkemudi, Kia Carens 1.5 IVT jauh lebih enak dibanding Innova. Dari sisi bantingan suspensi, hingga feel berkendara yang sangat terssa premium sekali.

Sedangkan Innova Zenix, memang tidak kalah nyaman, tetapi body terlalu besar. Sehingga kalau nyetir sendiir terasa cepat lelah.

Selain itu, satu hal yang mengganjal soal kenyamanan berkendara dengan Innova Zenix adalah kekurangan dari material jok fabric yang terasa bau ketingat jika sudah dipakai lama.

Untuk kebisingan kabin, Kia carens menghasilkan 75 db, sedangkan Innova Zenix 70,5 db.

Baca juga  Jangan Beli Toyota Alphard Gen 2, Sebelum Baca Ini!

Tes body roll

komparasi KIA Carens

Tampilan eksterior Kia Carens dan Innova Zenix

Selanjutnya kami melakukan test body roll. Dengan metode pengujian mobil dibelokan patah ([putar balik) pada cepat kecepatan 35 km/jam.

Hasilnya KIA Carens berhasil melibas tikungan dengan menghabiskan 4 derajat, sedangkan Innova Zeniz 3 derajat.

Adapun fungsi mengetahui body roll ini adalah merujuk pada gerakan miring atau bergoyang dari bodi kendaraan saat melakukan manuver atau bermanuver.

Ini terjadi ketika mobil berbelok atau berpindah jalur, dan bodi kendaraan cenderung condong ke samping. Body roll dipengaruhi oleh suspensi, pusat gravitasi, dan kekakuan bodi mobil.

dalam test body roll ini suspensi kendaraan memainkan peran penting dalam mengontrol body roll. Suspensi yang baik dapat mengurangi kecenderungan mobil untuk bergoyang, memberikan pengendalian yang lebih baik dan stabilitas saat berkendara.

Pusat gravitasi kendaraan juga mempengaruhi tingkat body roll; semakin rendah pusat gravitasi, semakin kecil kemungkinan terjadinya body roll.

Kekakuan struktur bodi mobil juga memainkan peran dalam mengendalikan body roll. Mobil dengan bodi yang lebih kaku cenderung memiliki body roll yang lebih sedikit. Beberapa produsen mobil menggunakan teknologi seperti sway bars atau stabilizer bars untuk mengurangi body roll dengan meningkatkan kekakuan suspensi.

Body roll dapat mempengaruhi kenyamanan berkendara dan performa kendaraan. Sedikit body roll mungkin diinginkan untuk kenyamanan, tetapi terlalu banyak dapat mengurangi stabilitas dan respons kendaraan. Perancangan suspensi dan struktur bodi yang baik dapat mencapai keseimbangan yang optimal antara kenyamanan dan performa.

Demikian ulasan terkait Komparasi Kia Carens vs Toyota Innova Zenix Bensin 2023.

Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

 

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika