Bus Listrik Mercedes-Benz Meluncur Tahun Depan, Pakai Karoseri Lokal!

by Tigor Sihombing
Bus Listrik Mercedes-Benz

Dikabarkan bocoran bus listrik Mercedes-Benz akan rilis tahun depan di Indonesia. Hal ini dibeberkan Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) yang mengatakan niatnya akan memboyoyong bus listrik Mercedes-Benz terbaru ke Indonesia pada awal tahun 2023.  

President Director DCVI, Naeem Hassim mengatakan perusahaannya kini masih menunggu masukan dari stakeholder di Indonesia. Selain itu, tim Daimler Indonesia juga akan ke Brazil untuk melihat langsung produksi sasis bus listrik Mercedes-Benz di sana.

“Mendatangkan bus listrik Mercedes-Benz ke Indonesia bukan persoalan produk saja, tapi harus ada konsultasi yang menyeluruh. Yang korporasi perlukan juga berbicara dengan para konsumen di Indonesia serta para stakeholder, apa yang dibutuhkan,” kata Naeem kepada media di Jakarta, Selasa (27/9/2022).

Maksud Naeem di sini adalah DCVI yang akan menjadi distributor bus listrik Mercedes-Benz di Indonesia pastinya harus memberikan layanan yang menyeluruh sebelum konsumen membeli unit elektrifikasi dari mereka. Mulai dari servis, sparepart, dan lain-lain.

“Bukan intensi kami untuk meninggalkan para konsumen dengan produk tanpa menyediakan mereka konsultansi yang dibutuhkan. Jadi konsumen tahu di mana bisa mengecas, apa yang harus dilakukan, jadi informasinya lengkap,” tambahnya.

Baca juga  Pesona Mercy Tiger, Tidak Lekang Waktu!

Kemudian yang juga menarik, Mercedes-Benz kemungkinan bakal mendukung karoseri lokal untuk membuat bodi bus listrik tersebut. Pasalnya karoseri lokal juga memiliki hasi pengerjaan bodi yang sangat baik. Dengan kata lain, bus istrik Mercedes-benz ini akan datang hanya sasis.

“Itu kenapa, kami hanya akan mendatangkan sasis bus listrik, tidak dengan bodinya. Bodi harus dibuat oleh karoseri di Indonesia, kita harus meningkatkan lokalisasi,” tambah Naeem.

Rencana menghadirkan bus listrik Mercedes-Benz di Indonesia sudah tertuang sejak 2021, DVCI mengatakan siap membawa prototipe bus listrik ke Tanah Air pada semseter dua tahun 2022. Waktu itu jabatan President Director DCVI masih dipegang Jung-Woo Park. Ia mengatakan akan membawa prototipe bus listrik ke Tamah Air pada semester kedua tahun 2022, yang harusnya dalam waktu dekat ini.

moladin tampil baru blog banner

E-chasis

Bus Listrik Mercedes-Benz

Daya jelajah eAcross sampai 500 km.

 

Daimler mengatakan untuk pasar Indonesia akan mendatangkan Echasis. Echasis sendiri adalah prototipe sasis bus. Nantinya sasis tersebut akan dipasangkan dengan bodi buatan karoseri di Indonesia dan direncanakan mulai dijual pada semester kedua 2023.

Baca juga  Daftar Harga Mercedes-Benz Mei 2024, Ada Promo Bunga 0 Persen!

Meski tidak disebut spesifikasinya, tapi besar kemungkinan platformnya sama dengan Mercedes-Benz eActroz. Apalagi Mercedes-Benz eActros belum lama ini sudah diperkenalkan di pameran transportasi IAA 2022 di Hanover, Jerman.

Lalu kenapa bukan Ecitaro? Mengenai bus listrik Ecitaro yang akan rilis di Eropa tahun depan, pihak Daimler Indonesia mengatakan jika bus listrik tersebut belum bisa dirilis karena perbedaan spesifikasi.

Mercedes-Benz eActros sendiri mengusung tiga pak baterai dengan jumlah kapasitas lebih dari 600 kWh. Dipasang dua motor listrik yang menghasilkan tenaga 400 kW atau 536,4 TK (continuous) dan 600 kW atau 804,6 TK (peak).

Selain model tractor head yang sekaran dirilis, Mercedes Benz juga menyiapkan eActros dengan sasis rigid. Jadi nantinya bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen dan memiliki jarak tempuh yang lebih jauh.

Untuk baterai yang digunakan model Lithium-iron Phosphate Cell (LFP) yang diklaim lebih tahan lama dan efisien. Hebatnya lagi, eActros LongHaul bisa dicas dari 20 persen sampai 80 persen di bawah 30 menit dengan casan dengan output sekitar 1 megawatt. Sedangkan daya jelajahnya mencapai 500 km, dalam sekali pengisian baterai full.

Baca juga  Seperti Ini Rasanya Road Trip 1.200 Km Menggunakan Mercedes-Benz V-Class, Jadi Sahabat SPBU?

Demikian ulasan bocoran truk listrik terbaru Mercedes-Benz yang rencananya akan dipasarkan 2023 mendatang. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

 

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika