Berbeda dengan penetrasi PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) yang cenderung kurang sigap pada dua produk baik Isuzu D-Max dan MU-X, maka perkembangan kedua mobil ini di pasar negara tetangga justru bergerak dinamis. Salah satunya dengan memberikan mesin baru.
Rencana pengembangan mesin baru ini memang bukan keputusan instan karena sudah dicanangkan sejak bulan September 2023. Meski pada saat itu hal tersebut belum dikonfirmasi, dan kedua model ini tetap menggunakan mesin diesel Bluepower 1.9 liter dan mesin 3.,0 liter yang sudah dikenal dan teruji.
Sekarang, kita dapat mengatakan dengan pasti bahwa mesin tersebut akan segera hadir. Isuzu Thailand baru-baru ini meluncurkan teaser untuk mesin baru tersebut.
Mesin baru tersebut kini memiliki kapasitas 2.200cc. Blok mesin tersebut dibangun berdasarkan pada mesin RZ4E tetapi diperbesar dan dilengkapi dengan turbocharger baru.
Dengan perubahan tersebut bisa disebutkan jika hal ini merupakan mesin terbaru Isuzu dalam hampir satu dekade terakhir. Sudah saatnya juga, mengingat sebagian besar pesaingnya memiliki mesin baru atau sistem penggerak yang juga sepenuhnya baru.
Isuzu belum mengumumkan angka tenaga resminya. Namun, produsen mobil asal Jepang itu mengatakan bahwa mesinnya akan lebih bertenaga daripada mesin 1.9 liter dan 3.0 liter.
Sebagai referensi, mesin 1.9 liter menghasilkan tenaga 148 hp dan torsi 350 Nm, sedangkan mesin 3.0 liter menghasilkan tenaga 189 hp dan torsi 450 Nm.
Nama baru mesin bakal disebut Maxforce. Dengan demikian, ada kemungkinan besar bahwa mesin 2.2 liter baru akan menggantikan kedua mesin dan menawarkannya dalam setidaknya dua pilihan tenaga dan torsi.
Kita akan mengetahui lebih lanjut setelah Isuzu secara resmi meluncurkan mesin 2.2 Ddi Maxforce. Mengingat arah pergerakan pasar pikap, kita dapat melihat setidaknya prediksi untuk model standarnya akan merilis tenaga 170 hp dan torsi 400 Nm.
Sementara untuk varian dengan spesifikasi lebih tinggi bisa dimungkinkan untuk memuntahkan tenaga sekitar 200 hp dan torsi beringas lebih dari 450 Nm. Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.