Modifikasi Motor Honda BEAT Konsep ‘Valentino Rossi’ MotoGP

by Jinny
Modifikasi Beat

Hi Moladin..Ngomongin Fanboy emang enggak bakalan ada abisnya, apalagi ngomongin tentang fanboy pembalap legendaris Valentino Rossi enggak bakal ada matinya cuy. Nih salah satu contohnya, saking ngefansnya sama VR46, Mr.X yang enggan disebut identitasnya ini menyulap tunggangan kesayangannya dengan livery Rossi.

Berikut ini Moladin akan mengulas nih modifikasi motor Honda Beat bermotif Valentino Rossi MotoGP yang mungkin bisa jadi salah satu referensi dalam modifikasi motor. Simak selengkapnya di bawah ini ya!

Spesifikasi Modifikasi Honda Beat 2015 Motif Valentino Rossi

[product product=”Suzuki GSX 150 Bandit” images=”https://cdn.moladin.com/motor/suzuki/Suzuki_GSX_150_Bandit_20013_78211_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/suzuki/suzuki-gsx-150-bandit?utm_source=suzuki-gsx-150-bandit&utm_medium=blog_modifhondabeat_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dsuzuki-gsx-150-bandit” price=”Rp. 600.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Meskipun menggunakan motor competitor sang idola, doi tetap pede untuk pakai livery helm bertemakan ikan Hiu yang dipakai Rossi saat balap di sirkuit Misano, Italy 2015 silam. “Livery ini jadi yang paling favorite setelah livery Soleluna di AGV Pista VR46,” ungkap pria ramah ini.

Setelah konsep yang diincar klop di hati, doi langsung datangi bengkel airbrush Donz N Ezra (DNE) di Jl. Raden Inten 2, Jakarta Timur untuk eksekusi kuda besi kesayangannya. “Kita perlu bikin sketsanya dulu di komputer, biar nantinya enggak salah penempatan warna ataupun font-fontnya,” jelas Donny Alfariza, Owner DNE.

Baca juga  Harga Vario 125 Rp20 Jutaan, Layak Dibeli?

Sketsa selesai, Donz panggilan akrab bos DNE ini menggunakan warna dasar hitam di modifikasi Honda Beat lansiran Tahun 2015 silam ini, hitam ini bertujuan supaya tidak melenceng dari warna STNK motor ini, baru kemudian dikombinasi dengan airbrush bertemakan Hiu di AGV Pista Misano, Italy 2015 di bagian bodi depannya. Sedangkan bagian bodi belakang Donz menyematkan kata-kata dengan Bahasa Italy “Via Via Via” yang artinya “Go Go Go” untuk penyemangat Rossi.

[product product=”Suzuki Smash FI New” images=”https://cdn.moladin.com/motor/suzuki/Suzuki_Smash_FI_New_2134_88819_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/suzuki/suzuki-new-smash-fi-bebek-2-katup-berpendingin-udara-4-langkah-sohc-115cc?utm_source=suzuki_smash_fi_new&utm_medium=blog_modifhondabeat_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dsuzuki_smash_fi_new” price=”Rp. 500.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Urusan bodi dan airbrush kelar, kini doi langsung merombak area kakinya, pelek standar langsung dipensiunkan kemudian digantikan dengan pelek buatan Daytona yang diorder bos DNE langsung dari Surabaya. “Untuk mendapatkan pelek ini, kita mesti order langsung dari Importir, soalnya susah banget nyari yang model begini di Jakarta.” Beber pria asli minang yang merepaint peleknya dengan warna Gold.

Nah tak ketinggalan nih, untuk pemanis dan untuk meningkatkan safety, piranti rem diugrade pakai master rem dan kaliper rem merek KTC. Finishing, untuk dongkrak performa mesin, jalur buang diganti pakai knalpot Prospeed yang membuat motor BeAT ini jadi makin bengis ketika digas, ya ujung-ujungnya motor jadi lirikan bikers lain deh, mayankan buat ngeksis!.

Baca juga  3 Keunggulan Honda ADV 150, Cek Sebelum Beli!

Kelebihan dan Kekurangan Modifikasi Honda Beat Motif Rossi

Kekurangan: Spionnya dipasang dong

Kelebihan: Simple, namun berkelas

  1. Ciri khas Hiu di helm AGV Pista Rossi saat berlaga di Misano Italy 2015 ditempatkan di area depan oleh Donz
  2. Liat tuh piranti remnya, buaday pakai master rem KTC radial dengan kombinasi Kaliper KTC 2 piston, cieett…
  3. Untuk peredam bantingan saat menikung, doi pilih sok YSS G+ diarea belakang
  4. Biar makin ngegrip dengan aspal, ban Battlax BT39 dipilih untuk membalut pelek keren dari Daytona
  5. Blaarrrr!! Biar torsinya makin terdongkrak, knalpot standar dipensiunkan, kemudian diganti dengan buatan Prospeed

Tulisan: Sigit

Foto: Sigit

Data Modifikasi

Master Rem : KTC Radial

Selang rem : TDR

Kaliper : KTC 2 Piston

Pelek : Daytona

Ban : Battlax BT39

Sok belakang : YSS G+

Airbrush : Donz N Ezra (DNE)

Demikianlah ulasan mengenai modifikasi Honda Beat Tahun 2015 yang di airbrush motif Valentino Rossi ini. Semoga bisa jadi referensi dalam memodifikasi Beat kamu.

[product product=”Suzuki Satria F150 All New” images=”https://cdn.moladin.com/motor/suzuki/Suzuki_Satria_F150_All_New_2123_73628_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/suzuki/suzuki-satria-f150-all-new-bebek-dohc-4-valve-4-tak-liquid-cooled-150cc?utm_source=Suzuki_Satria_F150_All_New&utm_medium=blog_modifhondabeat_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dsuzuki_address_fiSuzuki_Satria_F150_All_New” price=”Rp. 1.100.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca juga  Cara Mengerem di Tanjakan dengan Sepeda Motor Biar Lebih Aman

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika