Moladin Ramaikan Car Meet Up Sukabumi, Layani Jual Beli Mobil Bekas!

by Baghendra Lodra
moladin ramaikan car meet up sukabumi 2022

Untuk mendekatkan diri ke masyarakat Jawa Barat, Moladin ramaikan Car Meet Up Sukabumi. Ajang berkumpulnya komunitas dan pedagang mobil ini berlangsung di Terminal Type C Kota Sukabumi, pada 16-17 Juli 2022.

Rencananya ada 100 komunitas mobil yang hadir di Car Meet Up Sukabumi 2022. Di sana akan ada berbagai acara seperti fun games, fun auto contest, bazar makanan.

Moladin sendiri bakal menghadirkan empat program di sana. Ada jual dan beli mobil bekas, kredit mobil bekas, dana tunai, sekaligus membuka pendaftaran agen Moladin.

“Kami ingin hadir di semua event otomotif di seluruh Indonesia, sehingga bisa mengenalkan brand Moladin ke masyarakat terutama pecinta otomotif yang ada di Sukabumi,” kata Marketing Head Moladin, Edi Kurniawan.

Untuk jual mobil bekas, Moladin ramaikan Car Meet Up Sukabumi 2022 dengan memamerkan unit yang dipunya. Tentu mobil-mobil tersebut sudah lolos inspeksi, sehingga layak pakai. Di sana, para pengunjung bisa langsung melakukan pembelian stok mobil tersebut.

Kemudian Moladin juga siap membeli mobil milik pengunjung. Tentunya sebelum beli, akan dilakukan inspeksi terlebih dulu baik fisik kendaraan dan dokumen untuk memberikan harga terbaik.

Buat yang mau kredit mobil bekas, Moladin memiliki layanan tersebut sepanjang acara Car Meet Up Sukabumi 2022 berlangsung. Ini pastinya sangat memudahkan pengunjung untuk memiliki kendaraan impian sesuai bujet.

“Kami ingin menawarkan kemudahan bertransaksi jual dan beli mobil bekas, seperti cicilan ringan untuk mobil bekas. Kami juga ada produk dana tunai sehingga bisa memudahkan customer untuk mendapatkan dana tambahan untuk kebutuhan sehari hari mereka,” beber Edi.

Kesempatan Jadi Agen Moladin

moladin ramaikan car meet up sukabumi 2022

Moladin telah hadir di berbagai event otomotif skala nasional

Di Car Meet Up Sukabumi 2022, Moladin membuka kesempatan untuk pengunjung bergabung jadi agen Moladin. Buat yang belum tahu, agen merupakan perpanjangan tangan Moladin untuk menyederhanakan proses transaksi otomotif dan memungkinkan pengalaman pelanggan yang lebih baik.

Sebagai gambaran, agen memiliki peran penting sebagai trusted partner antara buyer dan juga seller mobil bekas. Apalagi, mobil merupakan barang mewah sehingga dalam membeli atau menjual mobil, diperlukan para ahli dibidangnya untuk membantu proses inspeksi.

Untuk itu, Moladin tidak hanya merekrut agen, tapi juga menyediakan perangkat dan pelatihan yang tepat bagi agen melalui platform digital Moladin. Kini sudah ada jaringan 60.000 agen yang berkembang pesat.

Keuntungan jadi agen Moladin, para microentrepreneur ini bisa menentukan sendiri komisi mereka saat berhasil jual atau beli mobil. Ada pula kesempatan mendapat tambahan komisi hingga 7,5% yang sangat mudah dicairkan, serta jam kerja fleksibel.

Moladin sendiri merupakan marketplace mobil bekas omnichannel terkemuka di Indonesia. Moladin telah bermitra dengan semua perusahaan pembiayaan terkemuka di Indonesia untuk memastikan pengalaman pembelian mobil yang mulus di 135 kota. Visi Moladin adalah menjadi katalis pendorong positif dalam mobilitas fisik dan sosial semua orang yang terlibat di dalamnya.

Ini bukan pertama kalinya Moladin hadir di acara otomotif. Sebelumnya, Moladin juga muncul di event nasional seperti Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 dan Parjo 2022.

Itulah tadi bahasan Moladin Ramaikan Car Meet Up Sukabumi dengan berbagai layanan. Untuk informasi terbaru dan terlengkap seputar otomotif, pantau terus Moladin!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika