Mudik Pakai Neta V Bisa Charge Gratis, Catat Dulu Lokasinya di Jaksel!

by Tigor Sihombing
Penjualan Mobil Listrik Neta V di China

Mudik pakai Neta V pada musim lebaran 2024 akan diganjar sederet promo menarik. Salah satu yang paling menarik dan aman di kantong ialah charge mobil gratis di semua semua Casion EV Charging Station selama 30 hari.

Dalam keterangan resminya, PT NETA Auto Indonesia (NETA) mengatakan program “NETA Siap Lebaran” yang tidak hanya menyuguhkan layanan purna jual premium, namun juga menghadirkan aktivitas menarik untuk para konsumen setia Neta.

“Neta V sebagai mobil listrik unggulan kami, tidak hanya cocok untuk digunakan di dalam kota, tetapi juga mampu menjelajah antar kota dengan jarak tempuh hingga 401 km. Dan agar perjalanan mudik nanti semakin nyaman dan aman dengan NETA V, kami menyediakan layanan purna jual siap siaga selama 24 jam yang akan menemani para konsumen selama perjalanan,” ujar Januar Eka Sapta, After Sales Senior Manager PT NETA Auto Indonesia, dalam keterangan resmi 14 Maret 2024.

Program “NETA Siap Lebaran” ini memberikan layanan purna jual premium berupa general check kepada seluruh konsumen yang akan mudik pakai Neta V secara gratis hingga 7 April 2024.

Baca juga  Penjualan Mobil Listrik Neta V di Cina Kurang Laku, Di Indonesia Puasa Jualan April 2024

Lokasi Casion EV Charging Station di Jakarta Selatan

Bantingan suspensi Neta V yang bouncy sudah diperbaiki
Bantingan suspensi Neta V yang bouncy sudah diperbaiki

Seperti sudah kami singgung sebelumnya, pada periode bulan Ramadhan 2024, Neta memberikan promo gratis pengisian daya di semua Casion EV Charging Station selama 30 hari.

Casion, sendiri merupakan salah satu merek stasiun pengisian daya untuk mobil listrik yang menyediakan EV charging station di berbagai lokasi strategis di Indonesia. Casion bekerjsama bareng ABB, selaku mitra teknologi untuk menjamin proses charging tetap aman sukses membangun beberapa charging station dengan desain khusus di lokasi-lokasi strategis di Jakarta hingga BSD, Tangerang Selatan. Berikut daftar Casion EV Charging Station khusus area bisnis di Jakarta Selatan :

LokasiPlug TypeCharging CapacityJumlah Nozzle
Talavera Office Park Type 222 kWh1
Cilandak Town Square Type 222 kWh3
Somerset Kencana JakartaType 222 kWh1
1 Park ResidanceType 222 kWh1
1 Park AvenueType 222 kWh1
Pakubuwono Spring Type 222 kWh1
Simprug Indah ApartmentType 222 kWh1
Graha Irama Type 222 kWh1
Menara KadinType 222 kWh1
Mandiri Inhealth TowerType 222 kWh1
Somerset Grand Citra ApartmentType 222 kWh1
Ciputra World 1 – Raffles ResidanceType 222 kWh1
Ciputra World 1 – Lotte Shopping AvenueType 222 kWh5
Ciputra World 1 – DBS TowerType 222 kWh1
RDTX Place Type 222 kWh1
Tamara CenterType 222 kWh1
The Peak Apartment Type 222 kWh1
Oakwood Suites KuninganType 222 kWh1
Shangri-La ResidanceType 222 kWh1
Casion EV Charging Station di Jakarta Selatan

Selain memfasilitasi charging gratis, NETA juga menyediakan Hotline Services 24 Jam di 0800-1-565656 (bebas pulsa) yang bisa dihubungi kapanpun dan dimanapun, serta Roadside Assistance 24 jam yang siap memberikan bantuan saat kondisi darurat dengan datang ke lokasi langsung.

Baca juga  NETA S Shooting Brake Edition Siap Dijual, Mobil Listrik Ala C-Class

Adapun layanan tersebut meliputi Battery Jumper 12V yang akan membantu saat mengalami kendala baterai saat di tengah perjalanan, Flat Tire Support untuk perbaikan ban kempes di lokasi konsumen, hingga bantuan towing, yang akan membantu penarikan mobil ke jaringan resmi NETA atau ke SPKLU terdekat, sehingga konsumen tetap merasa aman dan nyaman di perjalanan.

Neta Photo Competition

Tak hanya layanan purna jual yang akan menemani perjalanan para konsumen NETA V, NETA Indonesia juga mengadakan aktivitas menarik di antaranya adalah Photo Competition dan Free Merchandise.

Selama program berlangsung, konsumen NETA yang melakukan perawatan berkala atau melakukan pembelian di dealer resmi NETA berkesempatan mendapatkan merchandise dengan mengunggah aktivitas mereka saat berada di dealer ke Instagram, dan men-tag akun resmi @NETAindonesia serta mencantumkan tagar #NETASiapLebaran.

Selain itu, NETA juga akan membagikan total hadiah hingga jutaan rupiah melalui Photo Competition. Aktivitas ini berlaku hingga 31 Maret 2024 dan untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi akun instagram resmi @NETAindonesia.

Baca juga  Neta Punya Station Wagon, Masukkah ke Indonesia?

“Dengan program NETA Siap Lebaran ini, kami ingin memastikan bahwa perjalanan mudik para konsumen dengan NETA V akan menjadi pengalaman yang nyaman tanpa rasa cemas, karena NETA siap siaga menemani para konsumen dimanapun dan kapanpun, sejak masa kepemilikan awal. Kami harap perjalanan mudik para konsumen nanti akan selalu lancar dan optimal, sehingga bisa berkumpul dengan keluarga besar di Hari Raya” tutup Januar.

Demikian ulasan Mudik dengan Neta yang memberikan cas gratis untuk konsumennya. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika