Porsche 911 GT3 Touring Rilis, Tanpa Sayap

by Tigor Sihombing
Porsche 911 GT3 Touring

Porsche 911 GT3 Touring 2021 resmi meluncur ke pasaran Eropa pada Selasa, (15/6/2021). Mobil ini mengaplikasi beberapa komponen beraroma klasik yang disematkan pada eksterior dan interiornya.

Segala ubahan itu, membuat Porsche membanderol 911 GT3 Touring terbaru dengan harga resmi sekitar £127.820 atau setara dengan Rp 2,5 miliar. Uniknya bandrol harga ini sama persis dengan Porsche 911 GT3 versi standarnya yang dibekali dengan sayap di bagian belakang.

Ubahan detil pada 911 GT3 Touring di sektor eksterior meliputi penggunaan list silver di sekililing kaca jendela. Knalpot berwarna chrome dan lencana ‘GT3 Touring’ baru yang melekat pada tutup mesin. Ubahan lainnya adalah mika lampu LED standar diganti dengan versi smoke.

Sama seperti pembeli 911 GT3 versi standar, pembeli mobil dua pintu ini juga akan mendapatkan body kit berdesain agresif, panel plastik yang diperkuat serat karbon, kaca jendela yang lebih tipis, dan velg forged yang ringan.

Namun untuk sayap belakang sudah tidak ada, diganti dengan spoiler aktif. Maksud aktif di sini, dapat membuka dan menutup secara otomatis sesuai kebutuhan berkendara.

Baca juga  SUV Porsche 911 Offroad, Mendaki Gunung Berapi Tertinggi di Dunia!

“Nama touring package diambil dari varian 911 Carrera RS tahun 1973. Ketika itu fokusnya adalah menghadirkan desain 911 murni dengan elemen interior klasik,” seperti dikutip dari rilis resmi Porsche.

Di sektor interior, dalam keterangan rilisnya, Porsche menyebut sedan terbarunya telah dilapis kulit pada bagian stir, tuas persneling, konsol tengah dan gagang pintu menggantikan versi plastik, dan trim dibalut kulit Alcantara.

Jok mengusung bahan paduan kulit dan kain hitam, sementara dikepalanya terdapat embosan kulit lambang Porsche yang berkesan klasik. Ubahan-ubahan kabin selain bertemakan hitam juga ada aksen aluminium yang mendominasi panel-panel pintu dan dashboard.

Selain itu, juga ada fitur optional yang ditawarkan oleh Porsche 911 GT3 Touring terbaru ini. Misalnya beberapa perlengkapan tambahan upgrade lampu depan menjadi LED dinamis, rem karbon-keramik, lap timer analog, kursi yang dapat disetel secara elektrik 18 arah, dan adanya peningkatan pada kualitas suara audio.

Spesifikasi Mesin Porsche 911 GT3 Touring

Porsche 911 GT3 Touring

Porsche 911 GT3 Touring ditenagai oleh mesin 6 silinder 4.0 liter yang mampu menghasilkan tenaga 503 HP dan torsi 470 Nm. Seluruh besaran tenaga ini disalurkan ke roda belakang. Melalui dua pilihan transmisi manual enam kecepatan atau dual-clutch otomatis tujuh kecepatan.

Baca juga  Porsche Cayenne Edisi Platinum, Rayakan Ulang Tahun Ke-50

Jika digeber ala-ala drag, mobil sport ini mampu melesat versi manual 911 GT3 Touring ini mampu melesat 0-100kpj hanya dalam waktu 3,9 detik. Sprint ini dipangkas menjadi 3,4 detik jika dipasangkan dengan unit kopling ganda yang ditawarkan terpisah.

Bicara top speednya, untuk versi transmisi otomatis bisa mencapai 318 Km/jam. Sedangkan versi manualnya sekitar 320 Km/jam.

Tertarik punya 911 GT3 Touring model 2021? Ada hadiah dari Porsche untuk setiap pembelinya. Konsumen akan mendapat jam tangan chronograph yang sesuai dengan karakter mobil sport tersebut.

Jam keren itu memiliki jarum penunjuk putaran berwarna kuning, mengikuti jarum di panel instrumen GT3 Touring terbaru. Sementara talinya terbuat dari kulit yang sama dengan yang digunakan pada jok mobil.

Demikian ulasan terkait Porsche 911 GT3 Touring terbaru. Untuk mendapatkan ulasan lebih lengkap mengenai berita otomotif simak terus Moladin.com.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika