Kaca Film Wincos, Bisa Dipakai Sampai 7 Tahun

by Harsya Fikmazi
kaca film wincos

Dalam memilih kaca film untuk mobil kesayangan memang harus benar-benar memperhatikan beberasa aspek. Kaca film Wincos bisa menjadi opsi karena didukung dengan teknologi mumpuni untuk memproteksi kabin mobil kamu.

Hal tersebut memang bukan dikarenakan untuk gaya-gayaan. Namun, untuk kaca film Wincos memang sudah dibekali dengan teknologi yang mumpuni. Tidak hanya untuk menolak panas dari sinar matahari, tetapi untuk menjaga privasi juga bisa diandalkan.

Sering kali, pengguna mobil menggunakan kaca film asal-asalan hanya untuk membuat orang lain tidak bisa melihat ke dalam mobil. Padahal, fungsi utamanya adalah untuk memberikan kenyamanan saat berkendara agar sinar matahari dapat terhalang dengan baik.

Bicara mengenai teknologi yang dihadirkan oleh kaca film Wincos, menurut Iwan Udaya, selaku Direktur Utama Wincos, menjelaskan bahwa untuk produknya ini sudah menggunakan teknologi menjaga warna pada kaca film tidak mudah pudar.

“Teknologi pada kaca film kita menggunakan Extruded Dyed Film. Teknologi ini dapat menjamin warna kaca film lebih tahan lama dibandingkan dengan kaca film lainnya,” ujar Iwan, saat berbincang dengan Moladin.

Baca juga  5 Jenis Kaca Film Mobil Yang Harus Dihindari

Dengan penggunaan teknologi tersebut, menurut Iwan hal ini yang membedakan dengan kaca film lainnya. Sebab, warna hitam yang melapisi kaca film tersebut sudah terbentuk sejak kaca film Wincos ini diproduksi.

Sehingga, warna yang dihasilkan untuk melindung dari cahaya matahari tidak akan pudar dengan cepat. Hal ini dikarenakan penggunaan teknologi yang tinggi setiap produksi kaca filmnya.

“Dengan Extrude Dyed Film, warna hitam pada kaca film sudah terbentuk sedari film tersebut diproduksi. Film yang sudah diproduksi kemudian diproses lebih lanjut dengan nano teknologi untuk memberikan efek penahan panas yang terbaik,” tambah Iwan.

Usia Pakai Kaca Film Wincos

kaca film Wincos

Daftar harga kaca film Wincos untuk area Jabotabek

Penggunaan teknologi tersebut tidak hanya untuk memberikan anti pudar pada warna yang disematkan. Tetapi, di Jepang, produk kaca film Wincos hadir dengan memberikan garansi seumur hidup. Hal ini karena teknologi yang digunakan sesuai dengan iklim yang ada di sana.

“Kalau di Jepang, diberikan lifetime guarantee. Cuma karena di Indonesia mengingat kondisi cuacanya berbeda, maka diberikan lima tahun masa garansi. Walaupun lima tahun, tapi pada kenyataannya setelah lima tahun Wincos yang berfungsi dengan baik. Untuk 7 tahun di Indonesia, tingkat klaim kaca film Wincos sangat rendah,” beber Iwan.

Baca juga  Begini Cara Melepas Kaca Film Mobil Dengan Mudah

Sementara untuk banderol yang ditawarkan, kaca film Wincos ini hadir dengan harga mulai dari Rp Rp 2,9 jutaan hingga Rp 9 jutaan untuk bagian depan. Kemudian untuk kategori full blok, harga kaca film Wincos mulai Rp 6,1 hingga Rp 23 jutaan.

Variasi harga itu tergantung pilihan produk yang diinginkan, serta besarnya mobil kamu. Untuk informasi otomotif terkini simak terus moladin.com

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika