Toyota Gazoo Racing Indonesia Sapu Bersih Kejurnas Slalom 2023 Seri ke-2

by Tigor Sihombing
TOYOTA GAZOO Racing Indonesia sapu bersih podium kejurnas slalom 2023 seri ke-2

Toyota Gazoo Racing Indonesia sapu bersih podium kejurnas slalom 2023 seri ke-2 di Mall Pelayanan Publik (MPP), Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (27/5). Prestasi ini ditorehkan menyusul event MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2023 Seri ke-1 di Yogyakarta, bulan Maret lalu yang meraih 5 podium.

Pada seri kedua ini TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) tidak kalah haus merebut gelar. Terbukti mereka menyapu bersih seluruh podium pertama Kejurnas A, Kejurnas F (Modifikasi), Kejurnas Team A, Kejurnas Team Tandem dan Kejuaraan Kelas A3. Pertama kali hadir di Sidoarjo, event ini mendapat apresiasi yang sangat tinggi dari masyarakat hingga ditonton kurang lebih 5000 penonton serta diikuti oleh 83 pembalap nasional.

“Prestasi positif ini jelas tidak mudah didapatkan karena rival terus melakukan peningkatan performanya, dan tantangan setiap seri pasti berbeda mengingat track yang dipakai juga berbeda,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.

Anjasara Wahyu Dapat Perlawanan Ketat dengan Agya GR Sport

TOYOTA GAZOO Racing Indonesia sapu bersih podium kejurnas slalom 2023 seri ke-2

Perjuangan gigih para pembalap dan teknisi menempatkan TGRI di puncak klasemen Kejurnas Slalom 2023.

Berlaga dalam kompetisi yang digelar di malam hari, track baru dengan tantangan baru di Kota Sidoarjo, memberikan kesempatan kepada teknisi tim TGRI untuk memaksimalkan kendaraannya.

Baca juga  Toyota Innova Zenix Meluncur 21 November 2022, Tidak Semua Hybrid!

Dikelas A3 dengan peraturan kubikasi mesin 1.200cc standard, sporty hatchback Agya GR Sport berhasil mengantarkan pembalap TGRI untuk merebut podium pertama lewat Anjasara Wahyu dengan catatan waktu 01:29.552, yang disusul ketat oleh Adrianza Yunial pada posisi kedua dengan catatan waktu 01:29.818. Raihan positif Anjas juga mengantarkannya menjadi yang tercepat pada Kejuaraan Nasional A, mengalahkan berbagai kompetitor dengan kubikasi mesin yang lebih tinggi.

Tidak hanya itu, di Kelas F (Modifikasi), setelah berhasil mencatatkan namanya sebagai Juara Nasional tahun 2022 lalu, Anjasara Wahyu terus mendapatkan perlawanan yang ketat dari tim lawan saat berlaga di Kelas F. Setelah saling mengejar waktu tercepat di dua heat lomba, Anjasara berhasil meraih podium pertama dengan catatan waktu tercepat 00:40.927.

Terakhir, kekompakan Adrianza dan Anjasara ditunjukkan dengan dengan catatan waktu tercepat 01:28.342 sehingga menempatkan pasangan ini untuk kembali berada di podium pertama Kejurnas Tandem, yang menjaga peluang untuk mempertahankan gelar Juara Nasional tahun lalu.

“Jujur, gelar juara yang kami dapatkan di seri ini tidak mudah diraih mengingat karakter track yang baru dan rival juga melakukan improvement. Namun, semangat continuous improvement dari engineer tim TGRI untuk memaksimalkan seluruh talenta racing Agya GR Sport,” jelas pembalap TGRI, Anjasara Wahyu.

Baca juga  5 Masalah Toyota Vios Bekas yang Kamu Harus Tahu

Demikian ulasan tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia yang menyapu bersih podium kejurnas slalom 2023 Seri ke-2. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika