Sabtu, Mei 4, 2024
Banner-Wuling-PEVS-Blog

Mobil Listrik Cina dan Korea Touring Bareng Jakarta – Mandalika Digagas PLN Icon Plus

by Ivan
New MG ZS EV dan MG 4 EV ikutan EV Journey rute Jakarta - Mandalika

Gebrakan dilakukan PLN Icon Plus yang menggelar EV Journey Jakarta – Mandalika 2024. Seremoni pelepasan kegiatan ini dilakukan di Kantor Pusat PLN Icon Plus, Mampang pada Minggu (21/4) melibatkan mobil listrik Cina dan Korea touring bareng.

Mobil listrik Cina dan Korea touring bareng di event EV Journey Jakarta – Mandalika 2024 akan berlangsung mulai 21-24 April 2024. Adapun rutenya melintasi Jakarta – Surabaya – Bali – Lombok. Inisiatif ini merupakan bagian dari kolaborasi PLN Icon Plus dengan APM kendaraan listrik di Indonesia untuk menunjukkan komitmen bersama dalam membangun ekosistem kendaraan listrik menuju Indonesia yang lebih hijau.

Acara EV Journey Experience ini diikuti oleh 6 APM EV Car dari enam perusahaan: Neta, Chery, Wuling, Hyundai, MG, dan BYD. Acara ini bukan hanya sebuah perjalanan fisik belaka, namun diklaim menjadi awal dari sebuah perjalanan menuju masa depan energi yang lebih bersih dan ramah lingkungan.

EV Journey 2024 digagas PLN Icon Plus melibatkan 6 APM mobil Cina dan Korea
EV Journey 2024 digagas PLN Icon Plus melibatkan 6 APM mobil Cina dan Korea

“Perjalanan ini merupakan manifestasi nyata dari kesiapan dan keandalan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, khususnya dalam mendukung perjalanan jarak jauh. Kami juga berkomitmen untuk memberikan kemudahan bagi para pengguna EV dengan dukungan fitur Trip Planner di aplikasi PLN Mobile yang dapat mengecek lokasi SPKLU terdekat sepanjang rute perjalanan, sehingga pengguna tidak perlu ragu untuk mengunakan mobil listrik”, kata Ari Rahmat Indra Cahyadi selaku Direktur Utama PLN Icon Plus.

Baca juga  5 Kelebihan Neta V 2023 Dibanding Citroen e-C3, Cek Sebelum Beli!

Total jarak tempuh kurang lebih 1.375 kilometer melibatkan 27 peserta yang mengendarai enam merek kendaraan listrik berbeda. Peserta mobil listrik Cina dan Korea touring bareng akan melewati 7 checkpoint dan 75 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersebar di sepanjang rute touring.

Jika Neta mengandalkan unit Neta V, Chery pakai Omoda E5, Wuling gunakan BinguoEV, maka MG mempercayakan duet 4 EV dan New MG ZS EV.

Duet MG 4 EV dan New MG ZS EV Rute Jakarta – Mandalika

Duet New MG ZS EV dan MG 4 EV sudah dilengkapi dengan teknologi canggih seperti sistem pengisian daya cepat
Duet New MG ZS EV dan MG 4 EV sudah dilengkapi dengan teknologi canggih seperti sistem pengisian daya cepat

Sebagai salah satu partisipan EV Journey Jakarta – Mandalika 2024, MG Motor Indonesia mengandalkan duet MG 4 EV dan New MG ZS EV. Perjalanan ini tidak hanya menguji ketangguhan kendaraan listrik di berbagai kondisi geografis Indonesia tetapi juga memaparkan kemajuan infrastruktur pendukung yang dibutuhkan untuk transisi ke mobilitas kendaraan ramah lingkungan.

“Inisiatif ini menandai babak baru dalam sinergi antara sektor otomotif dan energi untuk mengakselerasi adopsi kendaraan ramah lingkungan di Indonesia,” ungkap Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia. “Kami sangat bangga bahwa kedua model EV ini, yang sudah diproduksi di Indonesia, menampilkan inovasi terdepan MG serta komitmen kami terhadap pembangunan berkelanjutan dan pengurangan emisi karbon,” tambahnya.

Baca juga  Begini Rasanya Naik Neta V Dibawa ke Luar Kota

EV Journey ini melibatkan serangkaian kegiatan yang dirancang untuk menilai dan memamerkan keandalan kendaraan listrik MG serta efisiensi infrastruktur pengisian PLN Icon Plus.

Dari Jakarta menuju Mandalika, perjalanan ini melewati beberapa kota besar seperti Cirebon, Semarang, Surabaya, Banyuwangi, serta Denpasar, mengundang partisipasi publik dan meningkatkan kesadaran terkait infrastruktur kendaraan listrik yang terus berkembang pesat.

Salah satu keunggulan mobil listrik MG bisa charge dari 10% ke 80% cuma 35 menit
Salah satu keunggulan mobil listrik MG bisa charge dari 10% ke 80% cuma 35 menit

Adapun MG 4 EV dan New MG ZS EV bukanlah peserta kacangan. Kedua mobil sudah dilengkapi dengan teknologi canggih seperti sistem pengisian daya cepat yang memungkinkan pengisian dari 10% ke 80% hanya dalam 35 menit.

Tidak hanya itu baik MG 4 EV dan New MG ZS EV dibekali fitur keselamatan berteknologi tinggi yang mendukung perjalanan jarak jauh dengan aman. Dengan desain yang menarik dan performa yang responsif, kedua model ini juga telah mendapatkan pengakuan global dengan rating keamanan 5-bintang dari EURO NCAP dan ANCAP.

“Dengan adanya inisiatif perjalanan ramah lingkungan ini, MG berharap dapat memacu lebih lanjut penerapan kebijakan-kebijakan pemerintah yang mendukung transisi ke energi bersih dan mengurangi ketergantungan negara terhadap bahan bakar fosil. Ini sejalan dengan target nasional untuk mengurangi emisi karbon dan mencapai ketahanan energi yang lebih besar melalui diversifikasi sumber energi,” tutup Arief.

Baca juga  Sensasi Geber MG 4 EV Sampai ke Titik Nadir

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika