Sabtu, April 20, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Bocoran Wuling Almaz Facelift 2023, Jadi Ganteng!

by Firdaus Ali
Wuling Almaz facelift 2023

Berikut akan kami ulas harga dan spesifikasi Wuling Almaz facelift yang resmi meluncur untuk pasar India pada event Auto Expo 2023. Di Negeri Hindustan ini, Wuling Almaz menggunakan nama MG Hector. Hal tersebut, lantaran Wuling dan MG sama-sama di bawah payung raksasa asal Cina yaitu SAIC. 

Soal harga, MG Hector terbaru dijual mulai dari Rs 14.71 lakh atau sekitar Rp 247 jutaan hingga Rs 22.42 lakh atau sekitar Rp 401 jutaan. Dengan banderol tersebut, ubahan Wuling Almaz 2023 versi India ini sangatlah banyak. Salah satu yang menarik adalah tampangnya jadi semaking istimewa.

Untuk dapur pacunya, Wuling Almaz Facelift terdapat 2 pilihan. Pertama 1.5L Turbo dengan pilihan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis CVT yang tenaganya di atas kertas mampu meraih angka 143 hp. Piihan kedua ada mesin 2.0 diesel dengan transmisi manual 6-percepatan yang tenaganya diklaim mencapai 170 hp.

Desain Eksterior Lebih Elegan

Wuling Almaz facelift 2023

Tampilan eksterior lebih lega dan segar

Pembahasan harga dan spesifikasi Wuling Almaz facelift 2023 atau MG Hector yang pertama adalah dari sisi eksteriornya. Untuk tampilan eksterior terjadi ubahan yang terlihat lebih elegan. Dimana mobil SUV 7-seater ini menyematkan desain grill dengan gaya hamparan berlian dengan aksen krom yang terinspirasi dari pola desain Argyle yang mashur di Skotlandia.

Tak hanya itu saja, bagian bumper depan dan belakang juga didesain ulang untuk mendukung tampilan yang elegan. Dimana headlamp LED tampil lebih pipih yang tersambung dengan grillnya.

Kemudian dibagian belakang, desain terlihat simpel dengan disematkan garis horizontal melintang beraksen krom dengan emblem MG dibagian tengahnya. Untuk bumper juga lebih eye catching dengan adanya dua lubang knalpot bergaya trapezium.

Baca juga  Kenyamanan Interior Chery Tiggo 7 Pro, Creta dan HR-V Lewat!

Dan untuk menunjang penampilan yang optimal, Wuling Almaz facelift atau MG Hector facelift menggunakan velg alloy berdesain baru dengan ukuran 18 inch.

Untuk pilihan warna eksterior, MG Hector facelift tersedia 1 warna dual tone yaitu Candy White dengan Starry Balck. Kemudian ada pula 6 pilihan warna single tone yaitu Candy White, Havana Grey, Glaze Red, Aurora Silver, Starry Black, and a new Dune Brown paint job.

Tampilan Interior Modern

Wuling Almaz facelift 2023

Interior tampil modern

Masuk kebagian interior, Wuling Almaz facelift atau MG Hector facelift menyuguhkan tampilan yang cukup elegan dan modern. Pada bagian dashboard ada head unit touchscreen portrait berukuran 14 inch, lebih besar dari ALmaz RS di Indonesia. Kemudian di dalamnya terintegrasi dengan fitur i-SMART yang mengintegrasikan fitur voice command, Park+, Wireless Apple CarPlay dan Android Auto.

Tak hanya itu saja, fitur i-SMART itu juga ada fitur Digital Bluetooth Key yang bisa digunakan sebagai kunci darurat atau kunci sharing. Oh ya, untuk menunjang kesan mewah, MG Hector Facelift juga menyematkan panoramic sunroof, seperti yanga ada di model lamanya.

Dilengkapi Fitur ADAS Level 2

Wuling Almaz facelift 2023

Sudah dilengkapi fitur ADAS level 2

Berbicara fitur keselamatan, Wuling Almaz facelift atau MG Hector facelift di India sudah mengusung fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) dengan kemampuan semi otonom Level 2. Di mana Fitur ADAS MG Hector terbaru ini terdiri dari Adaptive Cruise Control, Automatic Emergency Braking, Forward Collision Warning, Traffic Jam Assist, dan Intelligent Headlamp Control.

Baca juga  Kia Seltos GT Line, Varian Tertinggi dengan Fitur Lengkap!

Dengan kata lain, ADAS yang ada di India, tidak beda dengan yang ada di Almaz RS versi Indonesia. Tentu hal ini agak sedikit mengecewakan. Lebih oke sebarnya kalau, level semi onomonya bisa meningkat.

Harga Wuling Almaz Facelift/MG Hector Facelift di India

Wuling Almaz facelift 2023

Wuling Almaz Facelift/MG Hector facelift 2023

Wuling Almaz Facelift 2023 atau hadir dengan ubahan yang lebih elegan dan segar. Lalu berapa harga jualnya? Seperti yang sudah disebutkan di awal tulisan, banderol SUV ini mulai Rp 274 jutaan hingga Rp 417 jutaan. Cukup terjangkau memang. Berikut daftarnya:

  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol MT Style 5S : Rs 14.72 lakh (Rp 274 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol MT Smart 5S : Rs 16.79 lakh (Rp 312 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol MT Smart Pro 5S : Rs 17.98 lakh (Rp 335 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol MT Sharp Pro 5S : Rs 19.44 lakh (Rp 362 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol CVT Smart 5S : Rs 17.98 lakh (Rp 335 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol CVT Sharp Pro 5S : Rs 20.77 lakh (Rp 387 jutaan)
  • MG Hector 1.5L Turbo Petrol CVT Savvy Pro 5S : Rs 21.72 lakh (Rp 404 jutaan)
  • MG Hector 2.0L Diesel MT Smart 5S: Rs 19.05 lakh (Rp 355 jutaan)
  • MG Hector 2.0L Diesel MT Smart Pro 5S : Rs 20.09 lakh (Rp 374 jutaan)
  • MG Hector 2.0L Diesel MT Sharp Pro 5S: Rs 21.50 lakh (Rp 400 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol MT Sharp Pro 6S : Rs 20.14 lakh (Rp 375 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol CVT Sharp Pro 6S : Rs 21.47 lakh (Rp 400 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol CVT Savvy Pro 6S : Rs 22.42 lakh (Rp 417 jutaan)
  • MG Hector Plus 2.0L Diesel MT Smart Pro 6S : Rs 20.79 lakh (Rp 387 jutaan)
  • MG Hector Plus 2.0L Diesel MT Sharp Pro 6S : Rs 22.20 lakh (Rp 413 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol MT Smart 7S : Rs 17.49 lakh (Rp 325 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol MT Sharp Pro 7S : Rs 20.14 lakh (Rp 375 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol CVT Sharp Pro 7S : Rs 21.47 lakh (Rp 400 jutaan)
  • MG Hector Plus 1.5L Turbo Petrol CVT Savvy Pro 7S : Rs 22.42 lakh (Rp 417 jutaan)
  • MG Hector Plus 2.0L Diesel MT Smart 7S : Rs 19.75 lakh (Rp 368 jutaan)
  • MG Hector Plus 2.0L Diesel MT Sharp Pro 7S : Rs 22.20 lakh (Rp 317 jutaan)
Baca juga  Honda CR-V Turbo vs Hybrid 2023, Beda Signifikan!

Dengan adanya Wuling Almaz terbaru di India, maka bukan tidak mungkin ke depannya Indonesia juga bakal kebagian unit. Hanya saja kapan? Semoga saja bisa tahun ini atau tahun depan.

Moladiners, itulah ulasan mengenai harga dan spesifikasi Wuling Almaz facelift 2023. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika