Cek 5 Fitur Unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

by Harsya Fikmazi
Harga Mobil Elektrik Bulan Oktober 2022

Fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV ada banyak sekali. Maklum mobil ini ada di segmentasi yang cukup unik yaitu plug in hybrid electric vehicle. Artinya Outlander PHEV memiliki dua sumber tenaga: bensin dan listrik.

Bicara fakta itu saja sudah jadi keunggulan tersendiri buatnya. Kalau bicara kelebihan lainnya, ada banyak sekali, sebut saja tersedia tiga mode berkendara berbeda, bisa jadi genset, hingga berlimpah fitur keselamatan.

Jadi wajar saja ketika harga Mitsubishi Outlander PHEV mencapai Rp 1,3 miliar. Bisa dikatakan mobil yang meluncur sejak 2019 ini merupakan flag ship dari pabrikan tiga berlian.

Buat kamu yang mau tahu lebih jauh tentangnya, berikut kami beberkan lima fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV yang dijual di Indonesia. Apa saja? Simak bahasan di bawah ini:

1. Sunroof

5 fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

Sunroof dengan nuansa sporty

Layaknya mobil premium, Mitsubishi Outlander PHEV ini sudah dibekali dengan fitur unggulan berupa adanya sunroof yang disematkan di bagian atap. Kehadiran sunroof ini dibekali dengan anti-trapping electric sehingga penggunanya dapat mengoperasikan dengan mudah.

Baca juga  Penjualan Mitsubishi di GIIAS 2021, Xpander Mendominasi

Pemiliknya dapat mengatur baik itu untuk naik, turun, geser dan anti-trapping akan memberikan kamu kenyamanan karena dapat menikmati sinar matahari langsung.

2. Mode Berkendara

5 fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

Tiga mode berkendara dalam Mitsubishi Outlander PHEV

Fitur Unggulan Mitsubishi Outlander PHEV selanjutnya adalah mode berkendara dalam tiga pilihan. Fitur ini mengadopsi teknologi dari baterai listrik. Pertama, electric driving yang memungkinkan motor listrik menjadi penggerak kendaraan dengan tenaga listrik.

Kedua adalah Hybrid mode, fitur ini akan menggerakan kendaraan melalui motor listrik yang dihasilkan dari tenaga mesin sehingga ketika baterai lemah maka mesin langsung menyuplai listrik ke dalam baterai.

Ketiga adalah parallel hybrid mode yang akan mengkombinasikan antara mesin dengan motor listrik untuk menggerakan mobil.

3. Keyless Operation System

5 fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

Fitur dengan teknologi modern Keyless Operating System

Fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV lainnya yang mebuat kamu terasa nyaman adalah adanya teknologi Keyless Operation System (KOS).

Melalui remote ini, kamu bisa melakukan beberapa pengoperasian seperti mengunci dan membuka pintu serta menekan tombol power untuk menyalakan Plug-in Hybrid EV system.

Baca juga  Bocoran Harga Jeep Grand Cherokee Hybrid 2023, SUV 7-Seater!

4. Fitur AC 1500W Power Supply

5 fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

Ada fitur colokan yang bisa digunakan untuk kebutuhan tambahan

Selain dibekali dengan teknologi yang modern dari sisi jantung pacu dan sistem lainnya, pada Mitsubishi Outlander PHEV juga sudah dibenamkan fitur menarik lainnya yang bisa kamu manfaatkan.

Fitur keunggulan Mitsubishi Outlander PHEV ini bisa digunakan untuk kebutuhan lain kamu yang membutuhkan daya listrik. Pasalnya, colokan yang disematkan pada bagian konsol tengah ini bisa untuk mengecas laptop atau keperluan lainnya.

5. Fitur Keselamatan

5 fitur unggulan Mitsubishi Outlander PHEV

Dibekali dengan fitur keselamatan mumpuni

Fitur unggulan yang juga bakal kamu dapatkan ketika meminang Mitsubishi Outlander PHEV adalah segudang fitur keselamatan. Dari informasi resmi yang kami peroleh, ada beberapa fitur oke yang akan memberikan kamu kenyamanan dalam berkendara Outlander PHEV ini.

Beberapa fitur yang dibenamkan adalah Forward Collision Mitigation System, Adaptive Cruise Control, Blind Spot Warning, dan Multi Around Monitor yang akan memudahkan dalam memarkirkan kendaraan posisi mundur.

Untuk informasi otomotif terkini simak terus moladin.com

Baca juga  3 Mobil Baru Mercedes-Benz di GIIAS 2023, Mahal Semua!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika