4 Mobil Wuling Terbaru 2023, Ada Mobil Listrik SUV 4×4?

by Tigor Sihombing
mobil Wuling terbaru 2023

Kali ini Moladin akan menyampaikan bocoran soal mobil Wuling terbaru 2023. Bicara produknya, kemungkinan menarik lantaran memiliki segmen yang beragam, bukan cuma mobil listrik, tapi juga pick-up dan SUV konvensional.

Salah satu yang sudah kami tahu informasinya adalah kehadiran Wuling Alvez di pasar Indonesia. Mobil SUV tersebut siap hadir untuk menjadi pesaing dari Hyundai Creta dan Honda HR-V. Ada pula mobil pick-up Wuling Formo Max yang bakal jadi andalan pabrikan tiga berlian di kelas niaga.

Prediksi mobil Wuling terbaru di tahun 2023 adalah mobil listrik 4×4 EV dengan desain mirip Suzuki Jimny. Kemudian ada pula kemungkinan soal kemunculan Wuling Victory yang bakal menantang Toyota Innova Zenix di pasar otomotif Tanah Air.

Mau tahu lebih detail soal bocoran mobil Wuling terbaru 2023? Berikut bahasan lengkapnya:

1. Wuling 4×4 EV

mobil Wuling terbaru 2023

Wuling 4×4 berkonfigurasi full elektrik

Mobil Wuling terbaru 2023 yang pertama adalah berjenis SUV listrik dengan tampilan seperti Suzuki Jimny, tidak lain adalah Wuling 4×4. Mobil tersebut memang belum meluncur resmi secara global. Walau demikian, spy shots banyak beredar di media China.

Di China sendiri, mobil ini disinyalir bernama Baojun 4×4. Buat kamu yang belum tahu, Baojun merupakan saudara dari Wuling. Keduanya sama-sama berada di bawah payung SAIC-GM-Wuling (SGMW). Di China sendiri mobil listrik bergaya SUV tersebut akan mulai resmi dipasarkan pada semester awal 2023 tahun depan.

Produk terbaru ini digadang-gadang menggunakan penggerak elektrifikasi murni, tapi sayang untuk spesifikasi lengkapnya Wuling belum membuka secara rinci. Kemungkinan yang kami bisa prediksi, dimensi Wuling 4×4 menyerupai ukuran urban car seperti Suzuki Jimny.

Baca juga  Lebaran Makin Aman, Cek Lokasi 6 Titik DC Charging Terbaru Wuling

Terkait basisnya, kemunkinan Wuling 4×4 sama dengan mobil listrik Wuling yang beredar di Indonesia yakni menggunakan Global Small Electric Vehicle (GSEV). Hanya saja pakai dua motor elektrik baik di roda depan dan belakang.

Dengan platform GSEV, maka kemungkinan panjangnya kurang dari 4 meter dan mengadopsi model 2 pintu. Dari gambar yang beredar, desainnya juga mengotak, persis sekali Suzuki Jimny. Untuk menunjang aura SUV, di atap ada roof rail dan pakai velg besar. Ground clearance SUV listrik ini juga tinggi.

Kemudian sistem pencahayaan menggunakan full LED. Lampu depannya unik dengan gaya garis-garis membentuk segi empat. Sementara lampu belakangnya berbentuk oval.

Soal interior, memang belum ada bocoran yang pasti. Walau demikian, mengingat bodinya mungil dan cuma pakai dua pintu, maka di dalam kabinnya seperti Wuling Air EV bakal muat 4-orang, tidak lebih.

2. Wuling Alvez

Mobil Wuling terbaru 2023

Bocoran spesifikasi Wuling Alvez. Foto: Autohome

Mobil Wuling tebaru berikutnya adalah Alvez. Informasi Wuling Alvez kemungkinan besar jadi mobil wuling terbaru di 2023, lantaran namanya sudah tercatat dalam dokumen Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kemenkumham RI. Dengan Nomor Permohonan DID2022060541, Wuling mendaftarkan hak paten untuk nama Alvez.

Sebelumnya model ini sudah diperkenalkan lebih dahulu di negeri asalnya Tiongkok, dan dijual di kisaran harga Rp 120-185 jutaan. Untuk spesifikasi yang ada di Tiongkok saat ini, maka akan ada dua jenis mesin yang dijejalkan dalam engine barunya. Ada yang 1.500 cc dan kedua adalah mesin turbo 1.500 cc. Bila benar hadir, maka Wuling Alvez akan jadi lawan kuat untuk Hyundai Creta dan Honda HR-V.

Baca juga  Roadshow Wuling Almaz RS Sapa Masyarakat Tangerang

3. Wuling Formo Max

Wuling Formo Max

Prediksi desain Wuling Formo Max 2023

Bocoran mobil Wuling 2023 berikutnya adalah Formo Max. Mobil pick-up ini diprediksi juga akan segera dipasarkan di Indonesia. Hal tersebut terlihat dari bocornya gambar dan video mobil Wuling dengan bak belakang yang berkamuflase stiker.

Selain itu tanda-tanda lainnya akan kedatangan pick up baru Wuling ini adalah sudah terdaftarnya nama Wuling Formo Max di laman Pangakalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI), berbarengan dengan Wuling Alvez. Paten Formo Max didaftarkan dengan nomor permohonan DID2022060543, sejak Agustus 2022 kemarin.

Pemiliknya terdaftar sebagai SAIC-GM-WULING AUTOMOBILE CO., LTD, yang berlokasi di Hexi Road, Liunan District, Liuzhou, Guangxi, China. Untuk sementara ini, nama Wuling Formo Max dipakai lantaran pick up tersebut menggunakan kepala Formo. Sementara Max menunjukan kapasitas muatan baknya.

Terkait desain, Wuling Formo Max tampil begitu modern. Pada facia sepertinya memang sama presis dengan Wuling Formo MPV. Di sana menggunakan lampu utama dan sein yang belum mengusung LED, selain itu spionnya sudah tertempel lampu sein.

Di bagian atau kabin atau terdapat antena, yang berarti besar kemungkinan Wuling Formo Max sudah dibekali dengan radio single din, dan sepertinya juga sudah mengadopsi penyejuk ruangan kabin AC. Wuling Formo Max juga menggunakan konsep bak 3 way, yang artinya bak bisa dibukan kiri kanan unutk memudahkan daya angkut.

Untuk mesinnya Formo Max kemungkinan pakai kubikasi 1.200 cc berkonfigurasi 4 silinder, DOHC, dan I-VVT. Di atas kertas, mesin itu bisa melontarkan tenaga hingga 77,5 HP pada 5.600 rpm dan torsi 110 Nm pada 3.600 – 4.400 rpm, sama dengan Formo sebelumnya. Kemudian soal transmisi cuma tersedia manual 5-percepatan. Sedangkan sistem geraknya menggunakan penggerak roda belakang. Jika benar hadir, mobil pick-up Wuling ini akan menjadi lawan bagi Daihatsu Gran Max dan Suzuki Carry.

Baca juga  Promo Akhir Tahun Wuling, Goda Konsumen dengan Emas Batangan

4. Wuling Victory

mobil Wuling terbaru 2023

Wuling Victory akan jadi lawan kuat Toyota Innova Zenix

Mobil Wuling terbaru 2023 berikutnya adalah Victory. MPV ini digadang-gadang akan menggantikan Wuling Cortez yang saat ini masih dipasarkan di Indonesia. Pasalnya Cortez kurang diminati oleh konsumen Tanah Air, serta tidak bisa bersaing dengan kompetitornya yaitu Toyota Innova Zenix.

Oleh karenanya, Wuling Victory kemungkinan akan hadir di Indonesia dengan desain yang lebih modern serta kabin yang lebih luas dibanding Cortez. Di Cina, Victory didukung oleh fitur-fitur canggih seperti Electronic Stability Program (ESP), Advanced Driver Assistance System (ADAS), Adaptive Cruise Control (ACC), Safety Distance Warning (SDW), Forward Collision Warning (FCW), Intelligent High Beam Assist (IHBA), sampai Automatic Emergency Braking (AEB). Ada juga fitur kamera 360 derajat yang dapat memudahkan sopir memarkir mobilnya. 

Lanjut pada bagian dapur pacu, mobil ini katanya dibekali mesin 1.485 cc empat silinder segaris turbocharged. Digandengkan dengan transmisi manual 6 percepatan, power yang dihasilkan mencapai 144,8 hp dengan padanan torsi 250 Nm. Sedangkan ada pilihan transmisi otomatis CVT 8 percepatan, tenaganya lebih besar menjadi 174,3 hp dengan torsi 290 Nm.

Bukan tidak mungkin, Wuling Victory yang hadir di Indonesia nanti akan pakai mesin hybrid. Spesifikasinya bisa jadi serupa dengan milik Wuling Almaz Hybrid.

Demikian ulasan mobil Wuling terbaru 2023. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika