Spesifikasi dan Harga MG4 EV 2023, Ada Varian i-Smart!

by Tigor Sihombing
MG4 EV Ignite vs i-Smart

Akhirnya harga MG4 EV 2023 resmi diumumkan untuk pasar Indonesia. Mobil listrik bergaya SUV ini dijual Rp 649,9 juta (OTR Jakarta), dengan kata lain banderolnya paling murah dibanding kompetitor.

Tidak percaya? Cek saja harga Nissan Leaf yang dijual mulai Rp 738 juta. Kemudian Hyundai Ioniq 5 sebagai mobil listrik produksi Indonesia, termurah Rp 748 juta.

Tentu saja, bicara banderol ini tidak perlu mengikutsertakan Wuling Air EV dan Seres E1 yang cuma Rp 200 jutaan. Pasalnya dari sisi segmen sudah berbeda. Wuling Air EV dan Seres E1 masuk ke micro car. Sementara MG4 EV adalah kendaraan elektrifikasi dengan dimensi layaknya mobil konvensional.

“Harga yang kami berikan (untuk MG4 EV) adalah sesuatu yang fantastis, affordable,” kata PR & Marketing Director MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin di Jakarta pada Rabu (14/6/2023).

Beli MG4 EV Banyak Bonus

harga mg4 ev 2023 di indonesia

MG4 EV dijual dengna harga Rp 649,9 juta (OTR Jakarta)

Pengumuman harga MG4 EV 2023 tersebut sangat dinanti oleh masyarakat Indonesia, lantaran informasinya tidak kunjung dibagikan. Padahal mobil listrik ini sudah meluncur secara resmi di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Februari 2023 dan sudah bisa dipesan. Akhirnya setelah menunggu sekitar 4 bulan, serta mengumpukan sekitar 1.200 SPK, MG mengumumkan pula harga dari mobil listriknya.

Menariknya lagi dengan membayar harga Rp 649,9 juta, pemesan MG4 EV saat periode launching mendapat banyak bonus. Gratis mobile charger, wall charger 7KW, V2L Adapter Cable, dan juga kaca film.

Tidak hanya itu, MG juga membagikan informasi seputar layanan purna jual MG4 EV yaitu garansi baterai 8 tahun / 160.000 KM. Ada 4 tahun warranty tanpa batasan kilometer, 4 tahun / 50.000 KM gratis pemeliharaan dan jasa, dan 4 tahun / 50.000 KM gratis suku cadang.

“MG 4 EV merupakan simbol evolusi dalam mobilitas berkelanjutan. Kami yakin konsumen Indonesia akan terpikat dengan harga terobosan dan kinerja unggul yang ditawarkan oleh MG 4 EV,” tambah Arief.

Sementara untuk pengiriman unit MG 4 EV ke rumah konsumen akan dilakukan bertahap. Pemesan pertama di IIMS 2023, akan mendapatkan mobil listrik ini pada Juli – Agustus 2023.

Baca juga  Hyundai Pamerkan Ioniq 5, Calon Mobil Listrik Buatan Indonesia!

Spesifikasi MG 4 EV Versi Indonesia

interior MG 4 EV

Interior MG 4 EV

Dengan harga MG4 EV varian Ignite yang cuma Rp 649,9 juta (OTR Jakarta), bagaimana dengan spesifikasinya? Bila melihat laman resmi MG Indonesia, mobil listrik ini memiliki kapasitas baterai 51 kW yang punya jarak tempuh hingga 425 Km. Kemudian motor listriknya hadir di roda belakang yang bisa mengeluarkan torsi 250 Nm dan tenaga 125 PS.

Bicara eksterior MG 4 EV, punya dimensi panjang 4.287 mm, lebar 1.836 mm, dan tinggi 1.516 mm. Kemudian jarak sumbu rodanya 2.705 mm. Untuk ukuran ban pakai 215/50 R17 dan velg 17 inch.

Soal sistem pencahayaan sudah ada lampu full LED. Tidak ketinggalan hadir automatic on-off headlight control system.

Masuk ke interior MG 4 EV, pakai jok kombinasi kulit dan kain. Konfigurasi kabinnya bisa memuat total 5 orang dengan posisi 2+3. Hadir pula fitur-fitur kenyamanan seperti pengaturan setir tilt dan teleskopik. Lalu jok pengemudi dan penumpang bisa diatur secara elektrik.

MG 4 EV juga memiliki automatic AC system, air filtration PM 2.5, intelligent smart access, hingga vehicle to load (V2L). Fitur V2L memungkinkan mobil listrik ini menjadi penyuplai energi untuk berbagai peralatan elektronik saat berada di luar ruangan, seperti laptop, lampu, dan lain-lain.

Kemudian hadir head unit ukuran 10,25 inch touch screen dan 6 speaker. Tidak ketinggalan layar sentuh itu bisa terkoneksi dengan smartphone via Apple CarPlay dan Android Auto.

Soal keselamatan, tersedia banyak selaki fitur modern seperti auto vehicle hold (AVH), ABS, EBD, EBA, Stability control system (SCS), curve brake control (CBC), traction control system (TCS), hingga hill start assist system (HAS).

Varian MG 4 EV Magnify i-Smart

jok belakang mg 4 ev - interior

Kapasitas penumpang di interior MG 4 EV cuma 5-orang

Lalu yang unik pula, di laman resmi MG Indonesia tersedia varian lain yaitu MG 4 EV Magnify i-Smart. Hanya saja untuk harganya belum disebutkan. Country Director MG Indonesia, Donny Septianti Kurniawan mengatakan bahwa ke depannya varian tersebut kemungkinan bakal diumumkan banderolnya saat GIIAS 2023.

Baca juga  Harga Resmi Wuling Air EV, Murah Ada Tapinya!

Apa beda MG 4 EV Magnify i-Smart dengan Ignite? Salah satunya ada di warna eksterior two tone untuk varian yang lebih tinggi. Kemudian pembeda lain tentu fitur i-Smart yang terintegrasi keselamatan istimewa seperti blind spot detection (BSD), rear-cross traffic alert (RCTA), door opening warning (DOW), rear collision warning (RCW), lane departure warning (LDW), hingga adaptive cruise control (ACC).

Dengan fitur yang lebih lengkap, tentu harga MG4 EV Magnify i-Smart akan lebih mahal dibanding Ignite. Hanya saja seberapa mahal? Itu yang belum kami punya jawabannya.

Bengkel Mobil Listrik MG 4 EV, Ada di Mana?

harga mobil mg 4 ev - bengkel mobil listrik MG

Jaringan dealer MG sudah memiliki charging station untuk mobil listrik

Kehadiran mobil listrik MG 4 EV mendapat respon yang positif oleh masyarakat Indonesia. Dalam hal ini, MG Motor Indonesia juga sudah menyiapkan layanan after sales dan infrastruktur untuk mendukungnya.

“Untuk menunjang layanan after salesnya, di semua diler MG Motor Indonesia tersedia station charging,” jelas Arief.

Sebagai informasi, saat ini MG Motor Indonesia sudah memiliki 16 outlet diler resmi yang tersebar di Bandung, Medan, Jabodetabek, Surabaya, Malang,  Makassar, Manado, Pekanbaru dan Palembang. Ke depan, mereka menargetkan akan membuka 30 diler resmi.

Arief juga menambahkan, selain adanya station charging disetiap diler MG Motor Indonesia, layanan bengkel resmi juga sudah dipersiapkan. Mulai dari infrastruktur, peralatan hingga mekanik (SDM).

“Bengkel resmi kami juga sudah siap untuk melayani MG 4 EV, peralatan sudah lengkap dan sesuai standar dari MG global. Selain itu, mekanik (SDM) juga sudah teruji kompetensinya, karena sudah bersertifikat international dari MG Global,” tutup Arief. Berikut alamat jaringan diler MG Motor Indonesia:

  1. MG Pondok Indah- Jl. Sultan Iskandar Muda No. 8-9 Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan Jakarta 12240. Telp (021) 739 6889
  2. MG Samanhudi – Jl. H. Samanhudi No. 43 Pasar Baru, Jakarta Pusat Jakarta 10710. Telp (021) 386 1870
  3. MG Bandung stores – Jl. Buah Batu No. 302, Cijagra Kec. Lengkong, Bandung. Telp (022) 87326739
  4. MG The Breeze Mall stores – BSD Green Office Park, Jl. BSD Grand Boulevard, Sampora, BSD, Tangerang, Banten 15345. Telp 0800-1-880-990
  5. MG Lippo Mall Puri stores – Puri Indah CBD, Jl. Puri Indah Raya, RT.3/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610. Telp 0800-1-880-990
  6. MG Warung Buncit stores – Jl. Warung Jati Barat No.9, Kalibata, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740. Telp (021) 78832222
  7. MG Medan stores – Jl. Putri hijau no 20. Medan 20115. Telp 081319991924
  8. MG Kebon Jeruk stores – Jl. Panjang No.1, RT.4/RW.10, Kb. Jeruk, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11530. Telp (021) 5321359
  9. MG Ngagel stores – Jl. Ngagel No.81, Ngagel, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur 60246 – Telp 031-99443569
  10. MG Bekasi stores – Jl. Sultan Hasanudin N0. 272-273 RT 004 RW 001 Kel Tambun Kec Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi –  Telp (021) 88393333
  11. MG PETTARANI stores – Jl. AP Pettarani No.45 Kel : Mesale Kec. Panakkukang. Kota Makassar. Sulawesi Selatan 90231. Telp (0411) 422111
  12. MG Pluit stores – Jl. Pluit Putra Raya No.15 Pluit Kec. Penjaringan, Jakarta Utara 14460. Telp 021-6628187
  13. MG Malang stores – Jl. Letjen Sutoyo No.97, Lowokwaru, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65141. Telp (0341) 491742
  14. MG Manado , stores – Jl Yos Sudarso No.146 Kec. Paal Dua Kel. Kairagi Weru, Kota Manado Sulawesi Utara. Telp 0431 – 842777
  15. MG Motor MIMOSA, Palembang – Jl Soekarno Hatta No 99. Talang, Kec Alang-alang Lebar, Kota Palembang, Sumatera Utara. Telp 0711 – 5715889
  16. MG Motor Riau, Jl. Riau No.18, Tampan, Kec. Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Riau 28291. Telp 0812-1861-7063
Baca juga  Hyundai IONIQ 5 dan IONIQ 6 di Film Spider-Man: Across the Spider-Verse

Itulah tadi bahasan soal harga MG4 EV 2023 dan spesifikasinya. Apakah kamu tertarik punya mobil listrik ini? Simak terus Moladin.com untuk update berita otomotif terbaru dan terlengkap.

Ditulis ulang oleh: Firdaus Ali 

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika