Rilis Di Thailand, Yamaha All New MT-15 Terlihat Makin Impresif!

by Jinny

Haloo sobat Moladiners. Yamaha Thailand baru-baru ini telah memperkenalkan sport naked 150 terbarunya yang diberi nama All New MT-15. Ya, sosok ini terlihat familiar semenjak beredarnya kabar spyshot Yamaha melakukan test jalan yang diduga pengganti Xabre 150. Di Thailand sendiri, Yamaha All New MT-15 merupakan sport naked yang menggantikan posisi M-Slaz.

Rilis All New MT-15 di Thailand

Rilis All New MT-15 di Thailand, Resmi Gantikan M-Slaz

Versi All New kali ini tampak total berbeda jika dibandingkan Xabre atau pun M-Slaz lawasnya. Hampir 90 persen tampang MT-15 All New merupakan design baru yang memiliki karakter MT-Series lainnya. Dan pada dasarnya, basic mesin sport naked ini menggunakan platform yang sama dengan kepunyaan Yamaha R15 All New.

Desain Yamaha All New MT-15

all new mt-15

Headlamp Kini Terlihat Makin Garang Dengan Model Projektor

Dalam perspektif desain, model MT-15 kali ini memiliki kemiripan bentuk dengan MT-09 yang berkarakter gagah dan agresif khas MT-series. Pada bagian headlamp misalnya, struktur atasnya terlihat seperti set-up twin headlamp projektor LED kepunyaan MT-09, brosis.

Baca juga  Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Yamaha Lexi S

[product product=”Yamaha MT 15″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_MT_15_20224_79569_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yamaha-mt-15?utm_source=yamaha_mt_15&utm_medium=blog_all-new-mt-15-thailand_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_mt_15″ price=”Rp. 1.538.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Penampakan yang sangat membedakan dengan versi lawasnya adalah bagian jok belakang, lebih landai dan terlihat kokoh. Maklum aja sob, doi memiliki desain jok belakang yang mirip banget sama Moge MT-series lainnya, Yamaha MT-10.

#GaUsahPusing Oktobrmmm Promo – Wujudkan Dapatkan Motor Impian

Fitur yang diusung All New satu ini bisa dibilang versi nakednya R15 VVA kalo menurut Jinny, sob. Pasalnya, nggak cuma mesin aja yang nyomot kepunyaan R15, speedometernya pun identik. Konsol instrument serba digital membuatnya terkesan sebagai motor jiplakan, namun kelebihannya adalah ketersediaan parts yang bisa saja mencomot saudaranya. Mostly, parts berasal dari R15.

Spesifikasi Mesin All New MT-15

komponen mt-15

Sebagian Besar Komponen Merupakan Common Parts Yang Identik Dengan Kepunyaan R15

Sport Naked ini memiliki konfigurasi mesin yang identik dengan kepunyaan R15, teknologi Blue Core dan VVA pun juga doi miliki. Jadi, keluaran tenaga pun dirasa akan sama, yakni power sebesar 19.3 PS dan torsi 15 Nm (On Crank). Namun bakal ada yang menjadi pembeda antara MT-15 New Series ini dengan R15. Dengan bentuknya yang lebih kompak dan praktis, bisa dipastikan doi lebih lincah dibanding saudara fairingnya.

Baca juga  Tuduhan West Terhadap Rossi Dibantah Jurnalis Senior MotoGP

Frame deltabox model ini sepertinya sudah menjadi rangka pamungkas untuk motor sport 150cc Yamaha. Namun, kemungkinan besar bagian subframe terlihat agak berbeda dengan bentuknya yang sedikit agak lebih pendek. Master of Torque 150cc ini dibekali dengan ban depan 100/80 R17 dan 140/70 R17 untuk belakang yang keduanya bertipe Tubeless.

Harga New MT-15, Bakal Penerus Generasi Xabre

Di Negeri Gajah Putih, Yamaha All New MT-15 ini dibanderol dengan harga 98,500 Baht atau sekitar Rp. 45 jutaan. Harga tersebut cukup fantastis jika diterapkan di Indonesia. Anyway, kemungkinan besar nantinya motor satu ini juga bakal hadir di Tanah Air.

Gimana sob? Jika M-Slaz di Thailand digantikan oleh MT-15, apakah Xabre nantinya juga mengalami hal yang sama? Maybe yes, maybe no. So, kalian sabar aja deh ya, kita tunggu rilisnya di Indonesia.

[product product=”Yamaha Aerox 155″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_Aerox_155_2061_69082_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-aerox-155-premium-matic-liquid-cooled-4-stroke-sohc-155cc?utm_source=yamaha_aerox_155&utm_medium=blog_all-new-mt-15-thailand_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_aerox_155″ price=”Rp. 1.000.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca Juga Artikel Lainnya :

Baca juga  Komparasi All New Nmax Standar vs PCX 150, Siapa Layak Dibeli?

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika