Honda Sensing Elite dan 360, Semakin Pintar dengan AI!

by Tigor Sihombing

Honda Sensing Elite dan 360 siap hadir di mobil-mobil Honda terbaru. Ini adalah generasi terbaru dari Honda Sensing yang punya teknologi lebih canggih.

Honda Sensing sendiri merupakan teknologi keselamatan yang mendeteksi lingkungan sekitar mobil. Dengan begitu, mobil akan lebih cermat dalam memprediksi kemungkinan resiko kecelakaan. Salah satu intervensi yang bisa dilakukan adalah dengan mengambil alih pengereman hingga kemudi secara otomatis.

Nah, Honda Sensing generasi terbaru ini menawarkan teknologi keselamatan yang lebih istimewa. Walau memang hingga sekarang masih dalam tahap pengembangan. 

Pembahasan pertama adalah soal Honda Sensing 360. Fitur ini sangatlah istimewa, karena terdiri dari Advanced In Lane Driving with Hands-off Function, Advanced Lane Change with Hands-off Function, Driver Emergency Support System, Exit Warning, Driver Attention Warning and Collision Warning, In-Lane Collision Avoidance Assist Technology, dan Emergency Steering Support Technology. 

Ambil contoh Driver Attention Warning, mobil bisa mendeteksi pengemudi yang tertidur atau tidak sadar. Bahkan, mobil dapat mengintervensi laju hingga berhenti total secara perlahan, kemudian secara otomatis mengaktifkan klakson dan lampu hazard. Tidak ketinggalan, mobil akan menghubungi call center Honda terdekat untuk segera member bantuan ke lokasi.

Baca juga  4 Kekurangan Honda Civic RS 2021 Dibanding Altis

Kemudian untuk Advanced Lane Change with Hands-off Function di Honda Sensing 360, memungkinkan mobil menyalip kendaraan lain secara otomatis. Dengan kata lain, ini memungkinkan mobil Honda menjadi autonomous dan memudahkan pengemudi ketika berkendara.

“Pada teknologi Honda SENSING 360 akan dibuat agar dapat mengurangi beban pengemudi dengan mendeteksi kondisi abnormal yang terjadi pada pengemudi dan juga lingkungan di sekitar kendaraan serta dapat lebih mengurangi risiko terjadinya tabrakan dengan fitur omnidirectional 360,” beber rilis resmi Honda yang kami terima.

Honda SENSING 360 sendiri, rencananya akan diterapkan secara berurutan di mobil-mobil Honda mulai tahun 2024.

Kelebihan Honda Sensing Elite

honda sensing elite dan 360

Honda Sensing Elite memungkinkan mobi berkomunikasi dengan pengemudi

Lalu apa keunggulan dari Honda Sensing Elite? Sesungguhnya ini adalah teknologi yang lebih istimewa dari Honda Sensing 360. Dalam laman Youtube Honda Global, Honda Sensing Elite memungkinkan mobil berkomunikasi langsung dengan pengemudi. Caranya dengan memanfaatkan pengenalan dan pemahaman teknologi kecerdasan buatan (AI) dari Honda.

Honda Sensing Elite terdiri dari Driver assistance on non-expressway roads, Automatic parking assist, Driver assistance for all expressway driving situations. Teknologi baru ini juga rencananya akan diterapkan bertahap secara global mulai tahun 2024.

Baca juga  Sosok Mobil Balap Honda City Hatchback RS Dipamerkan!

Sebagai gambaran, ketika kita berkendara dengan mobil Honda yang sudah pakai teknologi tersebut, akan ada informasi berupa suara terkait kapan pengemudi bisa melepas setir. Hal tersebut dimungkinkan, karena kemudi, gas, dan rem mobil sudah diambil alih sepenuhnya oleh Honda Sensing Elite. Walau demikian, ini cuma bisa terjadi di jalan bebas hambatan atau tol. Kemudian ketika mobil sudah berada di jalanan perkotaan, maka Honda Sensing Elite akan memberi informasi bahwa pengemudi harus mengambil alih setir.

“Honda SENSING Elite akan dikembangkan menjadi teknologi baru untuk membantu pengemudi mencapai perjalanan yang aman dan juga tanpa gangguan dari rumah ke tujuan mereka dengan ketenangan pikiran di kondisi jalan mana pun, termasuk jalan bebas hambatan,” beber rilis resmi Honda.

Tujuan hadirnya Honda Sensing Elite dan 360 adalah untuk mengurangi tingkat kematian akibat kecelakaan lalu lintas global. Oleh karenanya, Honda membuat target agar seluruh produknya bisa memiliki Honda Sensing 360 pada 2030.

Di Indonesia sendiri, Honda Sensing sudah hadir di banyak mobil. Mulai dari WR-V, BR-V, City Hatchback, HR-V, Civic, CR-V, hingga Accord. Teknologi tersebut, sudah cukup canggih untuk mencegah kecelakaan. Pastinya ketika generasi terbaru Honda Sensing Elite dan 360 hadir, bakal semakin istimewa lagi. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Baca juga  Kompetisi Brio Slalom 2022 Dimulai, Hadir di 4 Kota!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika