Moladin – Motor dewasa ini sudah jadi kebutuhan bagi masyarakat, yang memang punya mobilitas tinggi tiap harinya. Tetapi banyak dari mereka yang kurang paham bagaimana cara merawat motor injeksi kesayangannya agar tetap dalam kondisi prima. Padahal, jika salah penanganan tentunya bisa membuat motor menjadi rusak. Buat Moladiners yang menggunakan motor injeksi, simak penjelasan dibawah ini ya. Cara ini bisa dilakukan untuk merawat motor kesayangan Anda.
[product product=”Yamaha X Ride 125 All New” images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_X_Ride_125_All_New_8907_79518_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-x-ride-125-all-new-matic-4-langkah-2-valve-sohc-berpendingin-angin-bluecore-125cc” price=”Rp. 500.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Gunakan Bahan Bahan Bakar Beroktan Tinggi
Gunakanlah bahan bakar beroktan tinggi, 90 ke atas. Ini merupakan cara mudah merawat motor injeksi supaya kondisinya tetap prima. Bahan bakar beroktan tinggi bisa menyempurnakan pembakaran mesin. Selain itu, motor injeksi memang dianjurkan menggunakan bahan bakar yang memiliki oktan 90 ke atas. Tidak dianjurkan menggunakan bahan bakar beroktan rendah, karena akan timbulkan kerak pada sistem injeksi yang bisa mengakibatkan kerusakan pada komponen mesin.
Gunakan bahan bakar beroktan tinggi
Selalu Cek Kondisi Aki
Jangan lupa untuk perhatikan kondisi Aki, motor injeksi sangat bergantung pada kondisi Aki sebagai penghidup mesin pada sistem pembakarannya. Buat Moladiners yang memiliki motor injeksi, jangan malas buat cek kondisi Aki, harus rajin pastinya. Aki menjadi komponen penting buat motor injeksi, karena merupakan sumber kelistrikan motor untuk hidupkan pembakaran.
Rajin-rajinlah cek kondisi Aki
Ganti Oil Tiap 1.000km
Setiap 2 bulan sekali atau saat motor sudah menempuh jarak 1.000km, wajib ganti oli Moladiners. Jangan sampai mesin jadi kering, akibat kekurangan pelumas sehingga nantinya kinerja mesin gak maksimal. Celakanya, kalau mesin motor sampai sering kekurangan pelumas motor nantinya bisa cepat rusak karena sering tekor. Intinya, gantilah oli secara teratur, idealnya sebulan atau dua bulan sekali.
Ganti oli secara teratur
[product product=”Honda Beat Street” images=”https://cdn.moladin.com/motor/honda/Honda_Beat_Street_2082_89273_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/honda/honda-beat-street-matic-4-langkah-sohc-110cc” price=”Rp. 743.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Nah, buat Moladiners yang menggunakan motor injeksi tips ini bisa menjadi cara supaya motor tetap dalam kondisi prima. Rawatlah motor kesayangan sesuai dengan benar, jangan sampai disepelekan, bisa-bisa motor jadi ngambek dan gak mau jalan.
Baca juga:
- Biar Hemat BBM Ketika Mudik, Motor Wajib di Servis!
- Electric Starter Motor Ngadat? Empat Komponen Ini Bisa Jadi Penyebabnya
- Tips Merawat Komponen CVT Di Motor Matic, Caranya Simpel!
- Ganti Busi Jangan Tunggu Sekarat. Ini Ciri-cirinya
- Tips Ringan Mudik Lebaran, Motor Anti Mbrebet Dijalan!