Vespa Sprint Carbon Dijual Terbatas, Harganya Rp 49 Jutaan

by Baghendra Lodra
digital-content-competition-2019-hadiah-vespa-lx

Moladin – PT Piaggio Indonesia sebagai produsen motor Vespa merilis Vespa Sprint Carbon edisi terbatas kembali dirilis, setelah sebelumnya pada 2018 PT Piaggio Indonesia sempat melakukan hal serupa. Vespa ini banyak sekali peminatnya, tidak heran kalau produsen terus berinovasi dan melakukan penyegaran.

Namanya juga edisi terbatas, dipastikan banyak yang perbedaan dengan versi standarnya. Salah satu yang mencolok ada pada bagian pelek yang memadukan warna hitam dan merah agar kesan sporty makin terasa.  

Vespa Sprint edisi terbatas ini juga punya tekstur carbon pada bagian speedometer cover dan front tie ditambah dengan grafis baru di beberapa sisinya. Warna White Innocenza, Vespa Sprint Carbon edisi terbatas tonjolkan kesan premium juga sporty, cocok untuk generasi zaman now dan modern.

Urusan harganya, Vespa Sprint Carbon edisi terbatas ini dibanderol dengan harga Rp 49 jutaan OTR Jakarta, Vespa memberikan garansi tiga tahun untuk pemeriksaan berkala dan suku cadang.

 

[product product=”Vespa Sprint 150 New” images=”https://cdn.moladin.com/motor/vespa/Vespa_Sprint_150_New_9936_86177_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/vespa/vespa-vespa-sprint-2017-matic-lem-3-katup-4-langkah-silinder-tunggal-150cc” price=”Rp. 1.891.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca juga  Review Yamaha All New R15 VVA - 150cc Moge Look

 

Fitur Canggih Jawab Kebutuhan Motor Milenial

Vespa SprintHeadlamp LED dengan Daytime Running Light (DRL)

Berbicara soal fiturnya, Vespa memang hadirkan teknologi kekinian, untuk lampunya saja sudah menggunakan LED pada bagian depan dan juga belakang yang dilengkapi dengan Daytime Running Light (DRL).

Lanjut masih berbicara soal fiturnya, Vespa Sprint Carbon edisi terbatas ini juga sudah disematkan sistem pengereman ABS (Antilock Braking System), Immobilizer, dan port USB untuk pengisian daya smartphone.

 

Mesin Kapasitas 150cc

Mesin 150cc Vespa SprintBerbekal mesin 150cc

Soal dapur pacunya, Vespa Sprint Carbon dibekali mesin 154.88cc, berpendingin udara dengan teknologi khas Piaggo, yakni i-get. Kabarnya si, mampu semburkan power maksimal 9,5 Hp di 7.750 rpm, sementara untuk torsi maksimalnya 12.8 Nm pada 6.500 rpm.

Gak perlu khawatir dan cemas kehabisan bensin nih, motor yang satu ini punya tangki bensin yang besar, berkapasitas 7 liter. Salah satu yang besar di kelasnya.

Baca juga;

Baca juga  Kabel Spidometer Mio J Jangan Dilepas, Supaya Mesin Tetap On

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika